Tunjukkan Kinerja Baik Bangun Kota Semarang, Walkot Hendi Dapat Penghargaan Pembangunan Daerah 2021

Dwi Nur Hayati
Kompas.com - Jumat, 26 November 2021
Wali Kota (Walkot) Semarang Hendrar Prihadi saat menerima penghargaan Piagam Penghargaan Pembangunan Daerah 2021 secara langsung dari Menteri PPN / Kepala Bappenas Suharso Monoarfa di kantor Bappenas, Jalan Taman Untung Suropati, Jakarta Pusat, Kamis (25/11/2021).
DOK. Humas Pemkot Semarang Wali Kota (Walkot) Semarang Hendrar Prihadi saat menerima penghargaan Piagam Penghargaan Pembangunan Daerah 2021 secara langsung dari Menteri PPN / Kepala Bappenas Suharso Monoarfa di kantor Bappenas, Jalan Taman Untung Suropati, Jakarta Pusat, Kamis (25/11/2021).

KOMPAS.com – Wali Kota (Walkot) Semarang Hendrar Prihadi kembali mendapat Piagam Penghargaan Pembangunan Daerah 2021 dari Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) Suharso Monoarfa.

Penghargaan tersebut diberikan atas capaian Hendrar Prihadi dalam pembangunan di Kota Semarang.

Dalam kesempatan itu, pria yang akrab disapa Hendi itu mengatakan, pembangunan yang dilakukan pihaknya tidak memiliki hal istimewa. Pada dasarnya sama dengan komitmen pemerintah daerah (pemda) di Indonesia dalam membangun kota.

“Modal kami hanya kerja keras, kerja cerdas, dan kerja ikhlas," imbuhnya dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Jumat (26/11/2021).

Baca juga: Sandi Jelaskan Makna Kerja Keras, Kerja Cerdas, Kerja Tuntas, dan Kerja Ikhlas

Lebih lanjut ia menjelaskan, kerja keras memiliki arti disiplin. Pekerjaan pada hari ini harus diselesaikan hari itu juga.

Untuk kerja cerdas, yaitu memilih prioritas untuk kepentingan Kota Semarang dari segudang problematika dan kekurangan dana.

“Terakhir, kerja ikhlas artinya bekerja tidak hanya mengharap gaji dan tunjangan, tetapi juga mendapat pahala dari Allah subhanahu wa ta'ala," ujar Hendi.

Pernyataan itu ia sampaikan usai menerima penghargaan Piagam Penghargaan Pembangunan Daerah 2021 secara langsung dari Menteri PPN/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa di kantor Bappenas, Jalan Taman Untung Suropati, Jakarta Pusat, Kamis (25/11/2021).

Baca juga: RI Mau Jadi Negara Maju, Menteri PPN: Ekonomi Harus Berbasis Pengetahuan dan Teknologi

Mewakili masyarakat Kota Semarang, ia menyampaikan terima kasih atas penghargaan yang diterima. Hendi menganggap piagam penghargaan itu sebagai bonus untuk warga Semarang.

Layak dapatkan lifetime achievement

Sebelumnya, Menteri PPN/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa telah melontarkan pujian kepada Hendi atas penobatan Kota Semarang sebagai daerah dengan pembangunan terbaik di Indonesia.

Tak tanggung-tanggung, ia bahkan menyebut Wali Kota Semarang dua periode itu layak mendapatkan lifetime achievement atau penghargaan seumur hidup.

"Kota Semarang sudah tiga kali berturut-turut mendapat penghargaan nomor satu. Selamat ya. Semoga pembangunan kota ini bisa menjadi contoh terbaik bagi daerah-daerah lain," ucap Suharso.

Baca juga: Raih Lifetime Achievement, Rhoma Irama Sebut sebagai Ujian

Tak hanya itu, ia berharap, pihaknya memiliki lifetime achievement untuk diberikan kepada Wali Kota Hendi nantinya.

Untuk diketahui, Penghargaan Pembangunan Daerah 2021 menjadi penghargaan ketiga yang diterima Hendi pada ajang yang sama.

Sebelumnya, Kota Semarang juga dinobatkan sebagai kota terbaik dalam ajang Pembangunan Daerah 2019 dan 2020.

Pada hari yang sama, Kamis (25/11/2021) Hendi juga kembali mendapatkan apresiasi pada anugerah Jawa Pos Radar Semarang 2021 (Radar Semarang Award).

Baca juga: Terima Berbagai Penghargaan dalam Sehari, Ridwan Kamil: Saya Hidup Enggak Cari Pujian

Penghargaan di tingkat regional itu diterima oleh Asisten Bidang Perekonomian dan Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Kota Semarang Widoyono selaku perwakilan Wali Kota Hendi yang berhalangan hadir karena berada di Jakarta.

Dalam Radar Semarang Award, Hendi mendapat penghargaan untuk kategori kepala daerah yang responsif terhadap pengaduan masyarakat.

Orang nomor satu di Kota Semarang ini dinilai responsif terhadap pengaduan masyarakat dengan indikator penanganan aplikasi lapor Hendi, media sosial (medsos), serta aktivitasnya melakukan blusukan menyambangi warga secara langsung.

PenulisDwi Nur Hayati
EditorAmalia Purnama Sari
Terkini Lainnya
Pemkot Semarang Raih Penghargaan dari Kemenpan-RB, Mbak Ita: Alhamdulillah
Pemkot Semarang Raih Penghargaan dari Kemenpan-RB, Mbak Ita: Alhamdulillah
semarang
Pemkot Semarang Klarifikasi Soal Pengadaan Sepeda Motor untuk Lurah Sebesar Rp 8 Miliar
Pemkot Semarang Klarifikasi Soal Pengadaan Sepeda Motor untuk Lurah Sebesar Rp 8 Miliar
semarang
Atasi Banjir di Kaligawe dan Muktiharjo Kidul, Mbak Ita Optimalkan Koordinasi Lintas Sektor
Atasi Banjir di Kaligawe dan Muktiharjo Kidul, Mbak Ita Optimalkan Koordinasi Lintas Sektor
semarang
Pemkot Semarang Gerak Cepat Tangani Banjir di Muktiharjo Lor dan Bangetayu Kulon
Pemkot Semarang Gerak Cepat Tangani Banjir di Muktiharjo Lor dan Bangetayu Kulon
semarang
Berhasil Turunkan Kasus Stunting, Wali Kota Semarang Raih Penghargaan People of The Year 2023
Berhasil Turunkan Kasus Stunting, Wali Kota Semarang Raih Penghargaan People of The Year 2023
semarang
Upaya Pemkot Semarang Antisipasi Banjir, Keruk Sedimen hingga Siapkan 11 Pompa
Upaya Pemkot Semarang Antisipasi Banjir, Keruk Sedimen hingga Siapkan 11 Pompa
semarang
Program Pangeran Diponegoro dari Pemkot Semarang Raih Top 45 Inovasi Pelayanan Publik 2023
Program Pangeran Diponegoro dari Pemkot Semarang Raih Top 45 Inovasi Pelayanan Publik 2023
semarang
Pemkot Semarang Siapkan Upaya Antisipasi agar Pemilu 2024 Berlangsung Kondusif
Pemkot Semarang Siapkan Upaya Antisipasi agar Pemilu 2024 Berlangsung Kondusif
semarang
Sambut Hari Ibu, Kader PKK Kota Semarang Gelar Kejuaraan Voli Antar-Kecamatan
Sambut Hari Ibu, Kader PKK Kota Semarang Gelar Kejuaraan Voli Antar-Kecamatan
semarang
Kaligawe-Genuk Tergenang, Mbak Ita Minta BBWS Pena Serius Atasi Banjir
Kaligawe-Genuk Tergenang, Mbak Ita Minta BBWS Pena Serius Atasi Banjir
semarang
Kendalikan Inflasi, Pemkot Semarang Gandeng BI Jateng Resmikan
Kendalikan Inflasi, Pemkot Semarang Gandeng BI Jateng Resmikan "Kios Pandawa Kita"
semarang
Lewat Festival Pangan Legi, Mbak Ita Ajak Masyarakat Kurangi Ketergantungan Beras
Lewat Festival Pangan Legi, Mbak Ita Ajak Masyarakat Kurangi Ketergantungan Beras
semarang
Peduli Konsumen, Pemkot Semarang Raih 2 Penghargaan dari Kemendag
Peduli Konsumen, Pemkot Semarang Raih 2 Penghargaan dari Kemendag
semarang
526 ODGJ Disebut Masuk Kota Semarang, Dinsos Berikan Klarifikasi
526 ODGJ Disebut Masuk Kota Semarang, Dinsos Berikan Klarifikasi
semarang
Antisipasi Banjir, Mbak Ita Gandeng BBWS Pena Keruk Sedimentasi Kali Babon
Antisipasi Banjir, Mbak Ita Gandeng BBWS Pena Keruk Sedimentasi Kali Babon
semarang