Bupati Wonogiri Ajak Masyarakat Adopsi Visi Tiji Tibeh

Kompas.com - 07/05/2023, 13:58 WIB
Tim Konten,
Aditya Mulyawan

Tim Redaksi

Bupati Wonogiri, Joko Sutopo mengunjungi salah satu stan pameran kegiatan Wonogiri Expo yang menjadi rangkaian peringatan Hari Jadi Kabupaten Wonogiri Ke-282 di Alun-Alun Giri Krida Bakti, Minggu (7/5/2023).
Bupati Wonogiri, Joko Sutopo mengunjungi salah satu stan pameran kegiatan Wonogiri Expo yang menjadi rangkaian peringatan Hari Jadi Kabupaten Wonogiri Ke-282 di Alun-Alun Giri Krida Bakti, Minggu (7/5/2023).

KOMPAS.com - Guna menekan angka kemiskinan menjadi satu digit, Bupati Wonogiri Joko Sutopo mengajak masyarakat Wonogiri untuk mengadopsi visi pendiri Kabupaten Wonogiri, Raden Mas Sahid, yakni tiji tibeh yang merupakan akronim dari mati siji mati kabeh dan mukti siji mukti kabeh.

Dalam bahasa Indonesia, visi tersebut memiliki arti mati satu mati semua dan sejahtera satu sejahtera semua.

Ajakan itu disampaikan Joko Sutopo saat membuka Wonogiri Expo yang digelar dalam rangka memperingati Hari Jadi Ke-282 Kabupaten Wonogiri di Alun-Alun Giri Krida Bakti, Minggu (7/5/2023).

“Mari gelorakan visi tersebut untuk menekan angka kemiskinan di Kabupaten Wonogiri menjadi satu digit,” kata Joko melalui rilis resmi yang diterima Kompas.com, Minggu.

Menurut angka Badan Pusat Statistik (BPS), pada 2023, angka kemiskinan Kabupaten Wonogiri masih berada di 10,99 persen.

Jika dibandingkan dengan 2016, Jekek menyebut, angka tersebut mengalami penurunan yang signifikan.

“Faktanya, dari 13 persen di 2016, kita bisa intervensi menjadi 10 persen,” tuturnya.

Agar menjadi satu digit, ia mengatakan bahwa seluruh pihak perlu ikut bahu-membahu. Hal inilah yang membuat pria yang akrab disapa Jekek itu terinspirasi untuk mengadopsi semangat tiji tibeh.

"Mengukur tingkat kesejahteraan suatu daerah dapat dilihat dari angka kemiskinannya. Semakin kecil angka kemiskinan, maka semakin sejahtera masyarakatnya. Maka tadi saya sampaikan mari berjuang bersama-sama mewujudkan visi ini," tegasnya.

Agar angka kemiskinan turun, Jekek akan terus memprioritaskan program yang fokus untuk menjaga pertumbuhan ekonomi, menjaga agar inflasi tidak naik, dan membuka peluang pekerjaan.

Pasalnya, ketiga program tersebut berhasil menekan angka tingkat pengangguran Kabupaten Wonogiri menjadi yang terendah kedua di Jawa Tengah.

Selain itu, Wonogiri juga masuk ke dalam daftar 10 kabupaten/kota yang berhasil melakukan pengelolaan anggaran terbaik se-Indonesia.

Jekek menuturkan, komitmen, kewenangan, kebijakan basis anggaran harus memiliki dampak manfaat dengan basis outcome yang jelas. Apalagi, di hari jadi ke-282 yang menjadi representasi kematangan usia Wonogiri.

“Bentuknya penurunan angka kemiskinan. Ini yang kami gaungkan bersama agar masyarakat tahu arah kebijakan pemerintah kemana,” kata Jekek.

Terkini Lainnya
Raih Penghargaan dari Ombudsman RI, Bupati Jekek: Ini Hasil Kerja Sama Kolektif Pemkab Wonogiri dan Masyarakat
Raih Penghargaan dari Ombudsman RI, Bupati Jekek: Ini Hasil Kerja Sama Kolektif Pemkab Wonogiri dan Masyarakat
Wonogiri Maju
Program CMK dan IMK Pemkab Wonogiri Masuk Nominasi IGA 2024
Program CMK dan IMK Pemkab Wonogiri Masuk Nominasi IGA 2024
Wonogiri Maju
Tekan Angka Putus Sekolah, Pemkab Wonogiri Bagikan Seragam Gratis untuk Belasan Ribu Siswa
Tekan Angka Putus Sekolah, Pemkab Wonogiri Bagikan Seragam Gratis untuk Belasan Ribu Siswa
Wonogiri Maju
Netralitas Diperlukan ASN Saat Pilkada, Bupati Jekek Minta Mereka Bijak Bermedsos
Netralitas Diperlukan ASN Saat Pilkada, Bupati Jekek Minta Mereka Bijak Bermedsos
Wonogiri Maju
Kera Turun ke Lahan Pertanian, Bupati Jekek Ajak Masyarakat Kembalikan Ekosistem Hutan
Kera Turun ke Lahan Pertanian, Bupati Jekek Ajak Masyarakat Kembalikan Ekosistem Hutan
Wonogiri Maju
Serahkan Bantuan Rp 17,2 Miliar untuk Petani, Bupati Jekek Harap Ketahanan Ekonomi Wonogiri Terjaga
Serahkan Bantuan Rp 17,2 Miliar untuk Petani, Bupati Jekek Harap Ketahanan Ekonomi Wonogiri Terjaga
Wonogiri Maju
Wonogiri Masuk Wilayah Gempa Megathrust, Bupati Jekek: BPBD Gencar Sosialisasi Mitgasi Bencana di Desa
Wonogiri Masuk Wilayah Gempa Megathrust, Bupati Jekek: BPBD Gencar Sosialisasi Mitgasi Bencana di Desa
Wonogiri Maju
Pemkab Wonogiri Gandeng LPS untuk Atasi Krisis Air Bersih, Wabup Setyo Sampaikan Apresiasi
Pemkab Wonogiri Gandeng LPS untuk Atasi Krisis Air Bersih, Wabup Setyo Sampaikan Apresiasi
Wonogiri Maju
Wakil Bupati Wonogiri: Linmas Diperlukan untuk Jaga Pilkada Serentak 2024 Aman dan Tertib
Wakil Bupati Wonogiri: Linmas Diperlukan untuk Jaga Pilkada Serentak 2024 Aman dan Tertib
Wonogiri Maju
Cakupan Masyarakat Wonogiri Terdaftar JKN Lebih dari 100 Persen, Pemkab Raih UHC Awards 
Cakupan Masyarakat Wonogiri Terdaftar JKN Lebih dari 100 Persen, Pemkab Raih UHC Awards 
Wonogiri Maju
Cegah Korupsi, Bupati Jekek Minta Pimpinan OPD Wonogiri Tanda Tangani Pakta Integritas
Cegah Korupsi, Bupati Jekek Minta Pimpinan OPD Wonogiri Tanda Tangani Pakta Integritas
Wonogiri Maju
5 Desa Raih Anugerah Desa Nyawiji Migunani, Bupati Wonogiri: Mereka Berhasil Optimalkan Adminduk
5 Desa Raih Anugerah Desa Nyawiji Migunani, Bupati Wonogiri: Mereka Berhasil Optimalkan Adminduk
Wonogiri Maju
Kontradiksi Data Stunting di Wonogiri, Bupati Jekek Minta Pemerintah Pusat Ambil Kebijakan Pasti
Kontradiksi Data Stunting di Wonogiri, Bupati Jekek Minta Pemerintah Pusat Ambil Kebijakan Pasti
Wonogiri Maju
PPDB SMA dan SMK Bermasalah, Bupati Jekek Minta Pemprov Jateng Evaluasi Sistem Zonasi
PPDB SMA dan SMK Bermasalah, Bupati Jekek Minta Pemprov Jateng Evaluasi Sistem Zonasi
Wonogiri Maju
Soroti Kasus Kekerasan Seksual pada Anak, Bupati Jekek Minta Jajarannya Lakukan Inovasi Baru
Soroti Kasus Kekerasan Seksual pada Anak, Bupati Jekek Minta Jajarannya Lakukan Inovasi Baru
Wonogiri Maju
Bagikan artikel ini melalui
Oke