Bupati Jekek Minta OPD Bekerja Keras Turunkan Angka Kemiskinan di Wonogiri

Kompas.com - 25/03/2022, 19:54 WIB
Fransisca Andeska Gladiaventa,
A P Sari

Tim Redaksi

Bupati Wonogiri Joko Sutopo saat melakukan evaluasi bersama dengan seluruh pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan di Ruang Girimanik, kompleks Sekretaris Daerah (Setda) Kabupaten Wonogiri, Jumat (25/3/2022).Dok. Pemkab Wonogiri Bupati Wonogiri Joko Sutopo saat melakukan evaluasi bersama dengan seluruh pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan di Ruang Girimanik, kompleks Sekretaris Daerah (Setda) Kabupaten Wonogiri, Jumat (25/3/2022).

KOMPAS.comAngka kemiskinan di Kabupaten Wonogiri mengalami kenaikan menjadi 11,55 persen. Padahal menurut data yang ada, dua tahun lalu angka kemiskinan di kabupaten ini mencapai 10,25 persen.

Hal itu membuat Bupati Wonogiri Joko Sutopo atau yang akrab disapa Bupati Jekek menegaskan seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) untuk bekerja keras menurunkan angka kemiskinan di tengah pandemi Covid-19.

“Jadi evaluasi kinerja hari ini untuk menjadikan angka kemiskinan turun menjadi satu digit. Mengingat pada 2016 hingga 2019, angka kemiskinan bisa turun tiga persen, kenapa sekarang tidak?” ungkap Bupati Jekek dalam keterangan pers yang diterima oleh Kompas.com, Jumat (25/3/2022).

Baca juga: Cegah Omicron Masuk, Bupati Wonogiri Wajibkan Pemudik Lapor ke RT

Pengurangan kemiskinan di Wonogiri memerlukan penguatan kapasitas ekonomi rakyat berdasarkan visi dan misi yang dimiliki.

Adapun cara untuk memperkuat kapasitas ekonomi rakyat, yakni dengan fokus menyasar kelompok tani, pelaku usaha kecil dan menengah ( UKM), serta pekerja dan kelompok rentan.

Kendati demikian, Bupati Jekek optimistis angka kemiskinan di Wonogiri akan segera menurun. Pasalnya, ia sudah menyiapkan beberapa program terukur dengan adanya fungsi evaluasi dan koordinasi.

Baca juga: Sudah Setahun Lapor Polisi Anaknya Hilang Tak Kunjung Ketemu, Marbot Masjid di Wonogiri Buat Sayembera Berhadiah Rp 5 Juta

Tak hanya itu, ia pun menargetkan angka kemiskinan bisa turun di angka satu digit serta akan menindaklanjuti hasil survei guna memperoleh potret sebenarnya yang terjadi di lapangan.

“Setidaknya ada 51 indikator di bidang makanan dan nonmakanan yang ke depannya akan dilakukan intervensi,” ungkap Bupati Jekek.

Bahkan Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Wonogiri akan melakukan evaluasi untuk setiap kegiatan yang sudah dilakukan dalam tempo tiga bulan.

Baca juga: Jokowi Sebut Bendungan Pidekso Jadi Kunci Ketahanan Pangan, Ini Respons Bupati Wonogiri

“Pengentasan kemiskinan akan dilakukan melalui program kegiatan yang bersumber dari belanja pemerintahan. Dari hasil survei itu akan terbentuk gambaran atau langkah apa yang harus dilakukan oleh Pemkab Wonogiri,” ujar orang nomor satu di Pemkab Wonogiri itu.

Hasil survei itu, lanjut dia, akan mengukur dampak dari program kegiatan yang bersumber dari belanja pemerintah. Hal ini nantinya bisa dikoneksikan untuk mengintervensi angka kemiskinan.

“Dari langkah itu dapat menaikkan produk domestik regional bruto ( PDRB) dan menaikkan angka kemahalan hasil pertanian,” tutup Bupati Jekek.

Terkini Lainnya
Raih Penghargaan dari Ombudsman RI, Bupati Jekek: Ini Hasil Kerja Sama Kolektif Pemkab Wonogiri dan Masyarakat
Raih Penghargaan dari Ombudsman RI, Bupati Jekek: Ini Hasil Kerja Sama Kolektif Pemkab Wonogiri dan Masyarakat
Wonogiri Maju
Program CMK dan IMK Pemkab Wonogiri Masuk Nominasi IGA 2024
Program CMK dan IMK Pemkab Wonogiri Masuk Nominasi IGA 2024
Wonogiri Maju
Tekan Angka Putus Sekolah, Pemkab Wonogiri Bagikan Seragam Gratis untuk Belasan Ribu Siswa
Tekan Angka Putus Sekolah, Pemkab Wonogiri Bagikan Seragam Gratis untuk Belasan Ribu Siswa
Wonogiri Maju
Netralitas Diperlukan ASN Saat Pilkada, Bupati Jekek Minta Mereka Bijak Bermedsos
Netralitas Diperlukan ASN Saat Pilkada, Bupati Jekek Minta Mereka Bijak Bermedsos
Wonogiri Maju
Kera Turun ke Lahan Pertanian, Bupati Jekek Ajak Masyarakat Kembalikan Ekosistem Hutan
Kera Turun ke Lahan Pertanian, Bupati Jekek Ajak Masyarakat Kembalikan Ekosistem Hutan
Wonogiri Maju
Serahkan Bantuan Rp 17,2 Miliar untuk Petani, Bupati Jekek Harap Ketahanan Ekonomi Wonogiri Terjaga
Serahkan Bantuan Rp 17,2 Miliar untuk Petani, Bupati Jekek Harap Ketahanan Ekonomi Wonogiri Terjaga
Wonogiri Maju
Wonogiri Masuk Wilayah Gempa Megathrust, Bupati Jekek: BPBD Gencar Sosialisasi Mitgasi Bencana di Desa
Wonogiri Masuk Wilayah Gempa Megathrust, Bupati Jekek: BPBD Gencar Sosialisasi Mitgasi Bencana di Desa
Wonogiri Maju
Pemkab Wonogiri Gandeng LPS untuk Atasi Krisis Air Bersih, Wabup Setyo Sampaikan Apresiasi
Pemkab Wonogiri Gandeng LPS untuk Atasi Krisis Air Bersih, Wabup Setyo Sampaikan Apresiasi
Wonogiri Maju
Wakil Bupati Wonogiri: Linmas Diperlukan untuk Jaga Pilkada Serentak 2024 Aman dan Tertib
Wakil Bupati Wonogiri: Linmas Diperlukan untuk Jaga Pilkada Serentak 2024 Aman dan Tertib
Wonogiri Maju
Cakupan Masyarakat Wonogiri Terdaftar JKN Lebih dari 100 Persen, Pemkab Raih UHC Awards 
Cakupan Masyarakat Wonogiri Terdaftar JKN Lebih dari 100 Persen, Pemkab Raih UHC Awards 
Wonogiri Maju
Cegah Korupsi, Bupati Jekek Minta Pimpinan OPD Wonogiri Tanda Tangani Pakta Integritas
Cegah Korupsi, Bupati Jekek Minta Pimpinan OPD Wonogiri Tanda Tangani Pakta Integritas
Wonogiri Maju
5 Desa Raih Anugerah Desa Nyawiji Migunani, Bupati Wonogiri: Mereka Berhasil Optimalkan Adminduk
5 Desa Raih Anugerah Desa Nyawiji Migunani, Bupati Wonogiri: Mereka Berhasil Optimalkan Adminduk
Wonogiri Maju
Kontradiksi Data Stunting di Wonogiri, Bupati Jekek Minta Pemerintah Pusat Ambil Kebijakan Pasti
Kontradiksi Data Stunting di Wonogiri, Bupati Jekek Minta Pemerintah Pusat Ambil Kebijakan Pasti
Wonogiri Maju
PPDB SMA dan SMK Bermasalah, Bupati Jekek Minta Pemprov Jateng Evaluasi Sistem Zonasi
PPDB SMA dan SMK Bermasalah, Bupati Jekek Minta Pemprov Jateng Evaluasi Sistem Zonasi
Wonogiri Maju
Soroti Kasus Kekerasan Seksual pada Anak, Bupati Jekek Minta Jajarannya Lakukan Inovasi Baru
Soroti Kasus Kekerasan Seksual pada Anak, Bupati Jekek Minta Jajarannya Lakukan Inovasi Baru
Wonogiri Maju
Bagikan artikel ini melalui
Oke