Di Forum Bank Dunia, Hendi Sentil ASN "Setengah Kopling"

Kompas.com - 28/01/2019, 18:21 WIB
Hotria Mariana,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

Wali Kota Semarang, Hendrar saat menghadiri Forum World Bank (Bank Dunia) yang diselenggarakan di Double Tree Hotel, Jakarta, Senin (28/1/2019). Dok. Humas Pemkot Semarang Wali Kota Semarang, Hendrar saat menghadiri Forum World Bank (Bank Dunia) yang diselenggarakan di Double Tree Hotel, Jakarta, Senin (28/1/2019).

Kompas.com - Keberadaan Aparatur Sipil Negara ( ASN) diharapkan mampu membantu pemerintah dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat. Namun sayangnya, banyak 'ASN Setengah Kopling' yang bisanya hanya berkoar tanpa melaksanakan tugasnya.

Pernyataan tersebut disampaikan langsung oleh Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi dalam kesempatannya memberikan sambutan pada acara Forum World Bank (Bank Dunia) yang diselenggarakan di Double Tree Hotel, Jakarta, Senin (28/1/2019).

Salah satu direktur World Bank Steven Schanberger pun menuturkan terkait "ASN Setengah Kopling," bahwa untuk menghadapi tantangan tersebut implementasi teori menjadi kunci dari perubahan kota.

"Kita harus lebih fokus pada implementasi, bukan hanya teori saja. Karena semua kota memiliki masalah yang sama, misalnya Brasil, Mexico, San Fransisco dan lainnya," tutur Steven dalam keterangan tertulis yang Kompas.com terima.

Lebih lanjut, Steven kemudian memberikan contoh dalam mewujudkan kota hijau dengan air bersih.

Untuk mempraktikan itu, maka perlu fase management urban water yang terintegrasi, seperti melakukan perencanaan dengan sejumlah stakeholder terkait, analisis situasi dan analisis akhir.

Lalu perlu juga rencana strategi serta keterlibatan sejumlah pihak yang kemudian diimplementasi dan dipantau oleh Integrated Urban Water Management (IUWM).

Tidak mudah

Wali Kota yang akrab disapa Hendi ini menuturkan bahwa upaya yang dilakukan  Kota Semarang dalam mendorong integritas lembaga yang dipimpinnya memang tidak mudah. Namun ia yakin, kota Semarang mampu berbenah ke arah positif.

"Tapi saya meyakini itu juga bagian proses yang harus dibenahi. Maka saya terus lakukan edukasi, menegaskan bahwa apa yang kami kerjakan adalah pengabdian kepada masyarakat, sehingga tidak bisa setengah-setengah," tegasnya.

Keyakinannya tersebut akhirnya terbukti. Kota Semarang kini telah mengalami beberapa perubahan yang berarti. Mulai dari pemerataan ekonomi, transformasi menjadi kota wisata, upaya perwujudan Semarang sebagai kota hijau, hingga berbagai inovasi lainnya yang menarik perhatian World Bank.

Wali Kota yang juga merupakan politisi PDI Perjuangan itu menyebutkan jika berbagai inovasi yang dihasilkan Pemerintah Kota Semarang saat ini menjadi bukti menguatnya integritas lembaga yang dipimpinnya saat ini.

Sedangkan dalam mewujudkan kota hijau, pembangunan pedestrian dengan beton yang mampu menyerap air ke dalam tanah, hingga normalisasi sejumlah sungai adalah hasil dari semangat pengabdian masyarakat yang tinggi.

Dalam kesempatan tersebut, Hendi pun membeberkan kebijakannya untuk menaikkan tunjangan penghasilan pengawai (TPP) di Pemerintah Kota Semarang adalah dalam rangka melakukan penguatan lembaga.

"Apa yang saya lakukan di Kota Semarang dengan menaikkan TPP adalah bagian untuk lebih memotivasi ASN dalam mengabdi kepada masyarakat," ungkapnya.

Terkini Lainnya
Raih Gelar S3 dengan IPK sempurna, Mbak Ita Bakal Ikut Wisuda Ke-174 Undip Semarang
Raih Gelar S3 dengan IPK sempurna, Mbak Ita Bakal Ikut Wisuda Ke-174 Undip Semarang
Semarang
Jalan Kaligawe Banjir Lagi, Pemkot Semarang Gencarkan Pompanisasi
Jalan Kaligawe Banjir Lagi, Pemkot Semarang Gencarkan Pompanisasi
Semarang
Perumahan Permata Puri Amblas, Pengembang Diminta Bertanggung Jawab
Perumahan Permata Puri Amblas, Pengembang Diminta Bertanggung Jawab
Semarang
Harga Kebutuhan Pokok di Semarang Relatif Aman Jelang Lebaran, Mbak Ita: Jangan “Mremo”
Harga Kebutuhan Pokok di Semarang Relatif Aman Jelang Lebaran, Mbak Ita: Jangan “Mremo”
Semarang
Pemkot Semarang Siapkan 7 Bus untuk Mudik Gratis Warganya yang Merantau di Jakarta
Pemkot Semarang Siapkan 7 Bus untuk Mudik Gratis Warganya yang Merantau di Jakarta
Semarang
Lewat
Lewat "Tebus Paket Suka-suka", Warga Terdampak Banjir Semarang Beli Bahan Pokok Bayar Seikhlasnya
Semarang
Angka IHK Capai 105,44, Semarang Jadi Kota dengan Inflasi Terendah Se-Jateng
Angka IHK Capai 105,44, Semarang Jadi Kota dengan Inflasi Terendah Se-Jateng
Semarang
Pemkot Semarang dan BI Jateng Gelar Bazar Ramadhan, Paket Sembako Rp 150.000 Dihargai Rp 50.000
Pemkot Semarang dan BI Jateng Gelar Bazar Ramadhan, Paket Sembako Rp 150.000 Dihargai Rp 50.000
Semarang
Jelang Lebaran, Pemkot Semarang Gelar Bazar Ramadhan dan Tebus Sembako Murah
Jelang Lebaran, Pemkot Semarang Gelar Bazar Ramadhan dan Tebus Sembako Murah
Semarang
Langgar Aturan Jam Buka, Satpol PP Kota Semarang Segel 4 Tempat Hiburan Malam
Langgar Aturan Jam Buka, Satpol PP Kota Semarang Segel 4 Tempat Hiburan Malam
Semarang
Pemkot Semarang dan KPK Koordinasi Cegah Korupsi Pengadaan Barang dan Jasa Proyek Strategis 
Pemkot Semarang dan KPK Koordinasi Cegah Korupsi Pengadaan Barang dan Jasa Proyek Strategis 
Semarang
Melalui Kegiatan Bimbingan Mental, Ketua TP-PKK Kota Semarang Tegaskan Pentingnya Karakter dan Moralitas
Melalui Kegiatan Bimbingan Mental, Ketua TP-PKK Kota Semarang Tegaskan Pentingnya Karakter dan Moralitas
Semarang
Di Hadapan DPRD, Mbak Ita Paparkan Sejumlah Prestasi Pemkot Semarang Sepanjang 2023
Di Hadapan DPRD, Mbak Ita Paparkan Sejumlah Prestasi Pemkot Semarang Sepanjang 2023
Semarang
Siapkan THR untuk ASN, Mbak Ita: Semoga Jadi Stimulan Ekonomi Kota Semarang
Siapkan THR untuk ASN, Mbak Ita: Semoga Jadi Stimulan Ekonomi Kota Semarang
Semarang
Berhasilkan Turunkan Stunting, Pemkot Semarang Diapresiasi UNESCO
Berhasilkan Turunkan Stunting, Pemkot Semarang Diapresiasi UNESCO
Semarang
Bagikan artikel ini melalui
Oke