Pemerintah Kota Semarang Kirim Air Gratis untuk Pelanggan PDAM

Kompas.com - 10/05/2018, 09:03 WIB
Kurniasih Budi

Editor

Pemerintah Kota Semarang meminta PDAM mengirimkan air bersih untuk warga Kota Semarang di wilayah timur yang kekurangan pasokan air, Rabu (9/5/2018).Dok. Humas Pemkot Semarang Pemerintah Kota Semarang meminta PDAM mengirimkan air bersih untuk warga Kota Semarang di wilayah timur yang kekurangan pasokan air, Rabu (9/5/2018).


KOMPAS.com - Pemerintah Kota Semarang mendistribusikan air bersih secara masif untuk masyarakat Kota Semarang yang terdampak penurunan debit air PDAM Kudu.

Upaya yang dilakukan oleh PDAM Tirta Moedal Kota Semarang untuk menormalisasi pasokan air yang masuk ke Instalasi Pengolahan Air (IPA) Kudu terus dilakukan.

Namun, proses normalisasi pasokan air itu disebut membutuhkan waktu sekitar dua hari sampai distribusi air kembali lancar.

Pemerintah Kota Semarang mencatat, 50.274 masyarakat pelanggan PDAM di wilayah timur Kota Semarang terdampak gangguan aliran air dari IPA Kudu.

(Baca: PDAM Kota Semarang Harus Cari Suplai Air Alternatif)

Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi, meminta PDAM untuk mendistribusikan air sebanyak 75 tangki setiap hari untuk kebutuhan dasar warga.

Dengan begitu, warga yang terdampak bisa mengakses sekira 400.000 liter air bersih.

"Gratis! Ini gratis, tidak ada biaya tambahan, terkhusus untuk masyarakat di wilayah timur yang terdampak," kata Hendrar.

Penyebab gangguan

Gangguan tersebut merupakan dampak dari adanya penurunan debit pasokan air baku ke IPA Kudu, Genuk, yang bersumber dari Bendung Kletak, Klambu, Kabupaten Grobogan.

Penurunan debit pasokan air itu sendiri terjadi karena musim kemarau serta adanya pembangunan rehabilitasi saluran di Bendung Klambu.

"Untuk warga terdampak gangguan aliran PDAM yang dari IPA Kudu bisa menghubungi nomor (024)76920999 untuk mendapatkan layanan air tangki," ujarnya.

Menurut dia, satu unit tangki dimaksimalkan untuk membawa sekitar 5.000 liter air ke rumah-rumah warga.

Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi, melakukan inspeksi mendadak ke Instalasi Pengolahan Air (IPA) Kudu, Genuk, milik PDAM Kota Semarang, Senin (7/5/2018)Dok. Humas Pemkot Semarang Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi, melakukan inspeksi mendadak ke Instalasi Pengolahan Air (IPA) Kudu, Genuk, milik PDAM Kota Semarang, Senin (7/5/2018)

Pengiriman air bersih tersebut merupakan upaya penanganan darurat yang dilakukan PDAM di samping mengupayakan pasokan air di IPA Kudu segera normal.

"Hari ini saya cek, pengiriman tangki air berjalan lancar," katanya.

PDAM, ia melanjutkan, sudah mengupayakan penambahan air baku dari Sungai Dombo di Sayung, Sungai Serang di Gubug, dan beberapa sungai lainnya.

Apa bila pasokan air belum cukup, maka akan diambilkan air dari IPA Kaligarang.

"Tentu saja butuh waktu untuk memasang pompa air untuk mengambil pasokan air dan lainnya. Harapan saya tentu saja bisa lebih cepat normal dari estimasi awal," ujarnya.

 

Terkini Lainnya
Pemkot Semarang Cegah Kenakalan Remaja Lewat RDRM,  Mbak Ita; Kami Sediakan Banyak Psikolog
Pemkot Semarang Cegah Kenakalan Remaja Lewat RDRM, Mbak Ita; Kami Sediakan Banyak Psikolog
Semarang
Walkot Semarang Harap Masyarakat Manfaatkan Varian Padi Inovasi BRIN yang Bikin Cepat Panen 
Walkot Semarang Harap Masyarakat Manfaatkan Varian Padi Inovasi BRIN yang Bikin Cepat Panen 
Semarang
Diharapkan Teruskan Profesi Orangtua, Pemkot Semarang Berikan Beasiswa bagi Anak Nelayan dan Petani
Diharapkan Teruskan Profesi Orangtua, Pemkot Semarang Berikan Beasiswa bagi Anak Nelayan dan Petani
Semarang
Pemkot Semarang Gelar SAE 2024, Strategi Dorong Ketahanan Pangan dan Edukasi Pertanian 
Pemkot Semarang Gelar SAE 2024, Strategi Dorong Ketahanan Pangan dan Edukasi Pertanian 
Semarang
Upayakan Zero Stunting, Kota Semarang Raih Terbaik I Penilaian Kinerja Aksi Konvergensi Stunting Se-Jateng
Upayakan Zero Stunting, Kota Semarang Raih Terbaik I Penilaian Kinerja Aksi Konvergensi Stunting Se-Jateng
Semarang
Semarang Agro Expo 2024 Siap Digelar, Ada Pameran Produk Agro hingga Kontes Ternak
Semarang Agro Expo 2024 Siap Digelar, Ada Pameran Produk Agro hingga Kontes Ternak
Semarang
Perkuat Ketahanan Pangan, Pemkot Semarang Panen Bawang Merah Lokananta dan Maserati
Perkuat Ketahanan Pangan, Pemkot Semarang Panen Bawang Merah Lokananta dan Maserati
Semarang
Kota Semarang Hasilkan Listrik 18 MW dari Olah Sampah 1.200 Ton Per Hari
Kota Semarang Hasilkan Listrik 18 MW dari Olah Sampah 1.200 Ton Per Hari
Semarang
Hotel Amaris Mengolah Air Limbahnya untuk Menyiram Tanaman, Mbak Ita: Ini Langkah Bijak
Hotel Amaris Mengolah Air Limbahnya untuk Menyiram Tanaman, Mbak Ita: Ini Langkah Bijak
Semarang
Berhasil Kelola Data Geospasial, Kota Semarang Raih 2 Penghargaan Emas Bhumandala Award 2024
Berhasil Kelola Data Geospasial, Kota Semarang Raih 2 Penghargaan Emas Bhumandala Award 2024
Semarang
Penyortiran Surat Suara Dimulai, Mbak Ita Harap Pilkada Lancar dan Kondusif
Penyortiran Surat Suara Dimulai, Mbak Ita Harap Pilkada Lancar dan Kondusif
Semarang
Sukses Kendalikan Inflasi, Pemkot Semarang Raih Juara 1 TPID Kabupaten/Kota Wilayah IHK Terbaik Se-Jateng
Sukses Kendalikan Inflasi, Pemkot Semarang Raih Juara 1 TPID Kabupaten/Kota Wilayah IHK Terbaik Se-Jateng
Semarang
Peringati Hari Sumpah Pemuda, Pemkot Semarang Gelar Pameran Green Building dan Smart Farming
Peringati Hari Sumpah Pemuda, Pemkot Semarang Gelar Pameran Green Building dan Smart Farming
Semarang
Semarang Jadi Pionir Budi Daya Pangan Berkelanjutan dengan Padi Biosalin
Semarang Jadi Pionir Budi Daya Pangan Berkelanjutan dengan Padi Biosalin
Semarang
Komitmen Kelola Sisa Pangan, Mbak Ita Terima Penghargaan Bergengsi dari Bappenas 
Komitmen Kelola Sisa Pangan, Mbak Ita Terima Penghargaan Bergengsi dari Bappenas 
Semarang
Bagikan artikel ini melalui
Oke