Lewat Zero Waste, Walkot Semarang Ajak Masyarakat Pilah dan Olah Sampah

Kompas.com - 07/05/2025, 21:26 WIB
A P Sari

Penulis

Walkot Semarang Agustina Wilujeng Pramestuti saat menghadiri program Zero Waste di Kelurahan Kota Krobokan, Sabtu (3/5/2025).DOK. Pemkot Semarang Walkot Semarang Agustina Wilujeng Pramestuti saat menghadiri program Zero Waste di Kelurahan Kota Krobokan, Sabtu (3/5/2025).

KOMPAS.com - Menguatkan komitmennya dalam upaya mewujudkan Kota Semarang bersih, Wali Kota (Walkot) Semarang Agustina Wilujeng Pramestuti meluncurkan program Zero Waste berbasis masyarakat yang bertujuan mendorong gerakan pilah olah sampah, Sabtu (3/5/2025).

Hutan Kota Krobokan menjadi lokasi yang dipilih sebagai lokasi percontohan karena letaknya strategis dan komunitasnya aktif.

Agustina mengatakan, hal tersebut dilakukan guna mengikuti pepatah, "Bumi bukan warisan dari nenek moyang, melainkan titipan untuk anak cucu".

"Supaya saat kita sudah tidak ada di bumi ini (meninggal) anak cucu kita masih bisa menikmati bumi sama seperti kita. Jadi kalau bumi itu rusak berarti kita yang merusak karena kita menerima dalam keadaan baik,” ungkap Agustina melalui siaran persnya, Rabu (7/5/2025).

"Satukan Langkah Selamatkan Bumi" menjadi tema yang diusung dalam Program Zero Waste Hutan Kota Krobokan Berbasis Masyarakat.

Baca juga: Sidang Kasus Korupsi Mantan Wali Kota Semarang, Mbak Ita: Saya Tak Kenal Saksi

Kegiatan itu juga sejalan dengan salah satu program prioritas 100 hari Wali Kota Semarang, yaitu Semarang Bersih.

“Kalau kita mau merubah sebuah budaya (menerapkan zero waste), tidak bisa dilakukan serta merta tetapi harus sedikit demi sedikit. Pola perilaku penanganan sampah dimulai dari titik yang paling kecil yaitu saya (diri sendiri), baru keluarga dan seterusnya,” kata Agustina.

Peluncuran program Zero Waste itu mendapat tanggapan antusias dari warga Kelurahan Krobokan.

Warga merasa senang atas penunjukan Hutan Kota Krobokan sebagai lokasi percontohan. Selain edukasi pilah sampah, pada kesempatan tersebut juga dilakukan penanaman bibit pohon dan penyaluran bantuan CSR dari berbagai perusahaan.

Agustina menjelaskan, Pemkot Semarang meminta agar hutan kota dijaga dengan baik. Ia mengizinkan jika hotan kota digunakan untuk kegiatan, tetapi harus tetap dijaga bersama.

Baca juga: Sidang Kasus Korupsi Mantan Wali Kota Semarang Ungkap Fakta Baru

“Jangan mengandalkan tenaga dari Pemkot Semarang karena ternyata secara anggaran itu sulit. Bersama-sama kita selesaikan, kita bersihkan hutan kota di Kelurahan Krobokan ini,” terang Agustina.

Adapun bantuan CSR yang disalurkan antara lain 2 unit becak sampah dari Hotel Grand Edge, 25 unit tong sampah pilah dua dari United Tractors, 50 unit tong sampah portable dari PT Bumi Palapa, dam 10 unit tong sampah portable dari PT Hino Cemaco.

Kemudian, penyerahan masing-masing 2 unit dropbox B3 dari 8 perusahaan lainnya (seperti PT Arah Environmental Indonesia, PT Wastec International, dan lainnya).

Ketua LPMK Kelurahan Krobokan Wardoyo pun mengucapkan terima kasih kepada Pemkot Semarang yang telah mengadakan penanaman pohon dan program CSR.

“Baik itu becak sampah maupun pengadaan tempat-tempat sampah sehingga membuat warga Krobokan menjadi semangat untuk mewujudkan zero waste ini,” ujar Wardoyo.

Baca juga: Sidang Kasus Korupsi Mantan Wali Kota Semarang, Istilah Bos e Muncul, Siapa Dia?

Ia mengungkapkan, dalam program Zero Waste ini warga mengolah sampah dari rumah masing-masing sehingga jumlah sampah yang dibuang akan semakin diperkecil.

"Jadi di tempat pembuangan tidak (cepat) meluap-luap. Semoga Ibu wali kota terus mendukung program Zero Waste ini,” tandas Tutus Irawan ketua RT 12 Kelurahan Krobokan.

Terkini Lainnya
Denok dan Kenang Semarang 2025 Sudah Dinobatkan, Agustina Minta Mereka Jadi Duta Pembangunan
Denok dan Kenang Semarang 2025 Sudah Dinobatkan, Agustina Minta Mereka Jadi Duta Pembangunan
Semarang
Targetkan Bangun 177 Koperasi Merah Putih, Agustina: Harus Dirancang sesuai Kebutuhan Riil Warga Semarang
Targetkan Bangun 177 Koperasi Merah Putih, Agustina: Harus Dirancang sesuai Kebutuhan Riil Warga Semarang
Semarang
Perkuat Kualitas Pendidikan PAUD, Wali kota Semarang Agustina Jalin MoU dengan Yayasan Kemala Bhayangkari
Perkuat Kualitas Pendidikan PAUD, Wali kota Semarang Agustina Jalin MoU dengan Yayasan Kemala Bhayangkari
Semarang
Karnaval Paskah 2025 Kota Semarang, Masyarakat Sambut dengan Damai dan Gembira
Karnaval Paskah 2025 Kota Semarang, Masyarakat Sambut dengan Damai dan Gembira
Semarang
Kabar Gembira, Pemkot Semarang Sediakan Layanan Cepat PBG bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah
Kabar Gembira, Pemkot Semarang Sediakan Layanan Cepat PBG bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah
Semarang
10.000 Jemaat Ikuti Karnaval Paskah 2025, Pemkot Semarang Siapkan Rekayasa Lalin
10.000 Jemaat Ikuti Karnaval Paskah 2025, Pemkot Semarang Siapkan Rekayasa Lalin
Semarang
Sejumlah Titik di Kota Semarang Tergenang Air, Walkot Agustina Turun Langsung Periksa Keadaan
Sejumlah Titik di Kota Semarang Tergenang Air, Walkot Agustina Turun Langsung Periksa Keadaan
Semarang
Biayai BPJS Kesehatan 10 Ribu Warga Tak Mampu, Pemkot Semarang Tambah Anggaran UHC Rp 15 Miliar
Biayai BPJS Kesehatan 10 Ribu Warga Tak Mampu, Pemkot Semarang Tambah Anggaran UHC Rp 15 Miliar
Semarang
Agar Efisien dan Transparan, Pendaftaran SPMB TK hingga SMP Negeri Dibuka secara Online
Agar Efisien dan Transparan, Pendaftaran SPMB TK hingga SMP Negeri Dibuka secara Online
Semarang
Kota Semarang Bakal Gelar Karnaval Paskah 2025, Simbol Kerukunan Umat Beragama 
Kota Semarang Bakal Gelar Karnaval Paskah 2025, Simbol Kerukunan Umat Beragama 
Semarang
Walkot Agustina Ingin Kota Semarang Jadi Juara Umum Popda Jateng 2025
Walkot Agustina Ingin Kota Semarang Jadi Juara Umum Popda Jateng 2025
Semarang
Respons Keluhan Warga, Pemkot Semarang Kebut Perbaikan Kontainer Truk Sampah
Respons Keluhan Warga, Pemkot Semarang Kebut Perbaikan Kontainer Truk Sampah
Semarang
Jalin Kerja Sama Pendidikan dengan Kota Nanjing, Pemkot Semarang Buka Peluang Pertukaran Pelajar
Jalin Kerja Sama Pendidikan dengan Kota Nanjing, Pemkot Semarang Buka Peluang Pertukaran Pelajar
Semarang
Program BRT Gratis Agustina–Iswar Disambut Antusias, 4.382 Pelajar dan Mahasiswa Sudah Daftar
Program BRT Gratis Agustina–Iswar Disambut Antusias, 4.382 Pelajar dan Mahasiswa Sudah Daftar
Semarang
Surutkan Banjir, Pemkot Semarang Kerahkan Pompa Portable di RSI Sultan Agung dan Gebangsari
Surutkan Banjir, Pemkot Semarang Kerahkan Pompa Portable di RSI Sultan Agung dan Gebangsari
Semarang
Bagikan artikel ini melalui
Oke