Kota Semarang Amat Peduli Soal Kesehatan Ibu dan Anak

Kompas.com - 27/04/2018, 11:20 WIB
Kurniasih Budi

Editor

Pada 2018, IndoHCF menobatkan Kota Semarang sebagai daerah dengan Kesehatan Ibu dan Anak (KIA) terbaik di Indonesia.Dok. Humas Pemkot Semarang Pada 2018, IndoHCF menobatkan Kota Semarang sebagai daerah dengan Kesehatan Ibu dan Anak (KIA) terbaik di Indonesia.


KOMPAS.com  - Indonesia Healthcare Forum (IndoHCF) memilih Kota Semarang sebagai daerah dengan Kesehatan Ibu dan Anak (KIA) terbaik di Indonesia.

Penghargaan dari IndoHCF itu diterima Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi, pada Malam Penganugerahan Indonesia Healthcare Forum Innovation Award 2018, Kamis (26/4/2018).

Tahun lalu, Kota Semarang juga meraih penghargaan dari IndoHCF.

Upaya Hendrar menginisiasi program GIAT (Gerakan Ibu dan Anak Sehat) melalui deteksi dini kesehatan menjadi tolok ukur penting dalam penghargaan tersebut.

"Saya rasa apresiasi ini bukan hanya menjadi penambah motivasi kami, tetapi juga daerah lain untuk dapat berkonsentrasi pada pembangunan kesehatan warganya," ujar Hendrar.

(Baca: Kapasitas RSUD Wongsonegoro Semarang Terus Meningkat)

Kesehatan, ia melanjutkan, merupakan salah satu komponen penting pembangunan manusia. 

"Dibutuhkan komitmen tinggi dalam pembangunannya," katanya.

Perwakilan IndoHCF, DR. dr. Supriyantoro Sp.p, MARS menjelaskan, apresiasi tersebut menjadi bagian dari dukungan terhadap perkembangan dunia kesehatan di Indonesia.

"Kita harus memberikan apresiasi kepada pemerintah daerah yang telah melakukan upaya inovasi di bidang kesehatan," ujarnya.

Inovasi layanan kesehatan

Berbagai inovasi layanan kesehatan di Kota Semarang beberapa tahun terakhir menjadikan warganya sebagai masyarakat dengan angka harapan hidup tertinggi di Indonesia.

Capaian kota yang dinobatkan sebagai "Kota Paling Tangguh di Dunia" pada 2016 pada ajang 100 Resilient Cities tersebut dihasilkan oleh berbagai program layanan kesehatan gratis, yakni:

1. UHC

Layanan berobat gratis untuk semua warga Kota Semarang dengan Universal Health Coverage (UHC).

2. Ambulance Hebat

Layanan ambulans gratis 24 jam bagi warga Kota Semarang bernama "Ambulance Hebat."

3. Dokter Jaga

Warga Kota Semarang bisa mengakses layanan konsultasi dokter gratis secara online melalui hotline 1500-132.

Angka Harapan Hidup Tertinggi

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), Angka Harapan Hidup (AHH) Kota Semarang pada 2017 adalah 77,21 tahun.

Angka tersebut jauh lebih tinggi dibandingkan daerah-daerah lain di Indonesia. Ada pun Angka Harapan Hidup di Kota Yogyakarta 74,35 tahun, Kota Denpasar 74,17 tahun, dan Kota Surabaya 73,88 tahun.

Sementaram Angka Harapan Hidup di Kota Bandung 73,86 tahun, Kota Jakarta Selatan 73,84 tahun, Kota Medan 72,4 tahun, dan Kota Makassar 71,51 tahun.

Tingginya Angka Harapan Hidup Kota Semarang tersebut berkontribusi terbesar penyumbang capaian Angka Harapan Hidup Provinsi Jawa Tengah dan Indonesia pada 2017.

Angka Harapan Hidup Jawa Tengah yakni 74,08 tahun. Kemudian, Angka Harapan Hidup Indonesia 71,06 tahun. 

Terkini Lainnya
Diharapkan Teruskan Profesi Orangtua, Pemkot Semarang Berikan Beasiswa bagi Anak Nelayan dan Petani
Diharapkan Teruskan Profesi Orangtua, Pemkot Semarang Berikan Beasiswa bagi Anak Nelayan dan Petani
Semarang
Pemkot Semarang Gelar SAE 2024, Strategi Dorong Ketahanan Pangan dan Edukasi Pertanian 
Pemkot Semarang Gelar SAE 2024, Strategi Dorong Ketahanan Pangan dan Edukasi Pertanian 
Semarang
Upayakan Zero Stunting, Kota Semarang Raih Terbaik I Penilaian Kinerja Aksi Konvergensi Stunting Se-Jateng
Upayakan Zero Stunting, Kota Semarang Raih Terbaik I Penilaian Kinerja Aksi Konvergensi Stunting Se-Jateng
Semarang
Semarang Agro Expo 2024 Siap Digelar, Ada Pameran Produk Agro hingga Kontes Ternak
Semarang Agro Expo 2024 Siap Digelar, Ada Pameran Produk Agro hingga Kontes Ternak
Semarang
Perkuat Ketahanan Pangan, Pemkot Semarang Panen Bawang Merah Lokananta dan Maserati
Perkuat Ketahanan Pangan, Pemkot Semarang Panen Bawang Merah Lokananta dan Maserati
Semarang
Kota Semarang Hasilkan Listrik 18 MW dari Olah Sampah 1.200 Ton Per Hari
Kota Semarang Hasilkan Listrik 18 MW dari Olah Sampah 1.200 Ton Per Hari
Semarang
Hotel Amaris Mengolah Air Limbahnya untuk Menyiram Tanaman, Mbak Ita: Ini Langkah Bijak
Hotel Amaris Mengolah Air Limbahnya untuk Menyiram Tanaman, Mbak Ita: Ini Langkah Bijak
Semarang
Berhasil Kelola Data Geospasial, Kota Semarang Raih 2 Penghargaan Emas Bhumandala Award 2024
Berhasil Kelola Data Geospasial, Kota Semarang Raih 2 Penghargaan Emas Bhumandala Award 2024
Semarang
Penyortiran Surat Suara Dimulai, Mbak Ita Harap Pilkada Lancar dan Kondusif
Penyortiran Surat Suara Dimulai, Mbak Ita Harap Pilkada Lancar dan Kondusif
Semarang
Sukses Kendalikan Inflasi, Pemkot Semarang Raih Juara 1 TPID Kabupaten/Kota Wilayah IHK Terbaik Se-Jateng
Sukses Kendalikan Inflasi, Pemkot Semarang Raih Juara 1 TPID Kabupaten/Kota Wilayah IHK Terbaik Se-Jateng
Semarang
Peringati Hari Sumpah Pemuda, Pemkot Semarang Gelar Pameran Green Building dan Smart Farming
Peringati Hari Sumpah Pemuda, Pemkot Semarang Gelar Pameran Green Building dan Smart Farming
Semarang
Semarang Jadi Pionir Budi Daya Pangan Berkelanjutan dengan Padi Biosalin
Semarang Jadi Pionir Budi Daya Pangan Berkelanjutan dengan Padi Biosalin
Semarang
Komitmen Kelola Sisa Pangan, Mbak Ita Terima Penghargaan Bergengsi dari Bappenas 
Komitmen Kelola Sisa Pangan, Mbak Ita Terima Penghargaan Bergengsi dari Bappenas 
Semarang
Peringati Hari Santri, Pemkot Semarang Siapkan Perda Ponpes untuk Berdayakan Santri
Peringati Hari Santri, Pemkot Semarang Siapkan Perda Ponpes untuk Berdayakan Santri
Semarang
Lindungi Lahan Pertanian dari Intrusi Air Laut, Pemkot Semarang Terapkan Inovasi Padi Biosalin
Lindungi Lahan Pertanian dari Intrusi Air Laut, Pemkot Semarang Terapkan Inovasi Padi Biosalin
Semarang
Bagikan artikel ini melalui
Oke