Hibahkan Alsintan untuk 18 Poktan di Metro, Walkot Wahdi Sampaikan Pesan Ini

Kompas.com - 07/08/2023, 12:23 WIB
Dwi NH,
A P Sari

Tim Redaksi

Wali Kota Metro Wahdi saat menghibahkan bantuan alsintan kepada 18 poktan di wilayahnya, di Halaman Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan (DKP3) Metro, Jumat (4/8/2023).
DOK. Humas Pemkot Metro Wali Kota Metro Wahdi saat menghibahkan bantuan alsintan kepada 18 poktan di wilayahnya, di Halaman Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan (DKP3) Metro, Jumat (4/8/2023).

KOMPAS.com - Wali Kota (Walkot) Metro Wahdi Siradjuddin menghibahkan bantuan berupa alat dan mesin pertanian (alsintan) untuk 18 kelompok tani (poktan) di wilayahnya.

“Saya berpesan kepada perwakilan poktan yang menerima bantuan untuk memaksimalkan bantuan ini kepada para anggotanya,” ujarnya dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Senin (7/8/2023).

Pernyataan tersebut disampaikan Wahdi saat melepas peserta jalan sehat Tani Agro Ceria dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia (RI) di Halaman Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan (DKP3) Metro, Jumat (4/8/2023).

Dalam kesempatan itu, ia mengucapkan terima kasih kepada semua yang sudah hadir dan berpartisipasi dalam jalan sehat Tani Argo Ceria dalam rangka HUT ke-78 RI.

Baca juga: Satu Peserta Jalan Sehat PDI-P di Solo Meninggal, Sempat Pingsan dan Dilarikan ke RS

“Tidak lupa juga dengan adanya jalan sehat ini semoga yang hadir di sini sehat walafiat. Saya juga berharap acara seperti ini rutin diadakan, bukan hanya dalam rangka HUT RI saja,” kata Wahdi.

Sementara itu, Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan (DKP3) Kota Metro Heri Wiratno mengatakan, hibah alsintan yang diberikan kepada 18 poktan terdiri dari beberapa alat dan mesin yang berbeda.

“Pemberian alsintan merupakan hibah yang diberikan Pemerintah Kota (Pemkot) Metro kepada poktan untuk digunakan dalam menunjang kegiatan pertanian. Adapun alsintan yang dihibahkan seperti mesin pemotong rumput atau chopper, alat semprot atau hand sprayer, dan pompa hisap,” jelasnya.

Untuk pembagiannya, lanjut Heri, lima poktan menerima chopper, sembilan poktan menerima hand sprayer, dan empat poktan menerima pompa hisap untuk kolam.

Baca juga: 2 Pompa Rusak Jadi Sebab Penyaluran Air Bersih di Batam Terganggu

Heri mengungkapkan, pemberian alsintan merupakan bentuk dukungan pemerintah kepada para petani di Metro. Khususnya, bagi petani hortikultura yang mendapatkan stimulus.

“Pemkot Metro telah rutin memberikan bantuan alsintan kepada masing-masing poktan di Metro. Bantuan ini kami berikan secara bergantian kepada poktan di masing-masing kecamatan,” ujarnya.

 

Terkini Lainnya
Raimuna Nasional XII Jadi Ajang Tepat Kenalkan Budaya Kota Metro
Raimuna Nasional XII Jadi Ajang Tepat Kenalkan Budaya Kota Metro
Metro Ceria
Tekan Kemiskinan, Wakil Walkot Metro: Kami Akan Mendekatkan Diri ke Masyarakat dan Buka Lapangan Kerja
Tekan Kemiskinan, Wakil Walkot Metro: Kami Akan Mendekatkan Diri ke Masyarakat dan Buka Lapangan Kerja
Metro Ceria
Wawalkot Qomaru: SDM Kota Metro Luar Biasa, tetapi...
Wawalkot Qomaru: SDM Kota Metro Luar Biasa, tetapi...
Metro Ceria
Hibahkan Alsintan untuk 18 Poktan di Metro, Walkot Wahdi Sampaikan Pesan Ini
Hibahkan Alsintan untuk 18 Poktan di Metro, Walkot Wahdi Sampaikan Pesan Ini
Metro Ceria
Walkot Metro Sebut Peradaban yang Sukses Dibangun dari Keluarga
Walkot Metro Sebut Peradaban yang Sukses Dibangun dari Keluarga
Metro Ceria
Menjelang HUT Ke-78 RI, Pemkot Metro Bagikan Ratusan Bendera Merah Putih kepada Masyarakat
Menjelang HUT Ke-78 RI, Pemkot Metro Bagikan Ratusan Bendera Merah Putih kepada Masyarakat
Metro Ceria
Dorong Inovasi dan Penyelesaian Masalah Perkotaan, Pemkot Metro Susun Masterplan Smart City
Dorong Inovasi dan Penyelesaian Masalah Perkotaan, Pemkot Metro Susun Masterplan Smart City
Metro Ceria
Selamat, Metro Berhasil Jadi Kota Layak Anak Kategori Nindya
Selamat, Metro Berhasil Jadi Kota Layak Anak Kategori Nindya
Metro Ceria
Panti Jompo Tali Cinta Asih Diresmikan di Metro, Diharapkan Jadi Rumah Rehat bagi Lansia
Panti Jompo Tali Cinta Asih Diresmikan di Metro, Diharapkan Jadi Rumah Rehat bagi Lansia
Metro Ceria
Rasio Ketergantungan Penduduk di Kota Metro Capai 42,32 Persen, Siap Menuju Metro Emas 2037
Rasio Ketergantungan Penduduk di Kota Metro Capai 42,32 Persen, Siap Menuju Metro Emas 2037
Metro Ceria
Rakor Bulanan, Walkot dan Wawalkot Metro Soroti Pembangunan Ekonomi, Pendidikan, Sosial, dan Pelayanan Publik
Rakor Bulanan, Walkot dan Wawalkot Metro Soroti Pembangunan Ekonomi, Pendidikan, Sosial, dan Pelayanan Publik
Metro Ceria
Di Sidang Paripurna DPRD Metro, Wahdi Beberkan Cara Meningkatkan PAD Metro
Di Sidang Paripurna DPRD Metro, Wahdi Beberkan Cara Meningkatkan PAD Metro
Metro Ceria
Kota Metro Masuk 3 Besar Kategori TPID Terbaik Se-Sumatera
Kota Metro Masuk 3 Besar Kategori TPID Terbaik Se-Sumatera
Metro Ceria
Wali Kota Wahdi Ingin Produk Lokal Kota Metro Penuhi TKDN 25 Persen
Wali Kota Wahdi Ingin Produk Lokal Kota Metro Penuhi TKDN 25 Persen
Metro Ceria
Dukung Sektor Ekowisata Metro, Wali Kota Mahdi Resmikan Destinasi Wisata Amor
Dukung Sektor Ekowisata Metro, Wali Kota Mahdi Resmikan Destinasi Wisata Amor
Metro Ceria
Bagikan artikel ini melalui
Oke