Ciptakan Integrasi Ekosistem Data, Pemprov Jabar Gagas “Ekosistem Data Jabar”

Kompas.com - 12/10/2021, 10:30 WIB
Inang Sh ,
A P Sari

Tim Redaksi

Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jabar Setiawan Wangsaatmaja saat memaparkan program-program unggulan Pemda Provinsi Jabar dalam Penilaian dan Monev KIP Tahun 2021 di Jabar Command Center, Kota Bandung, Senin (11/10/2021).DOK. Humas Pemprov Jabar Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jabar Setiawan Wangsaatmaja saat memaparkan program-program unggulan Pemda Provinsi Jabar dalam Penilaian dan Monev KIP Tahun 2021 di Jabar Command Center, Kota Bandung, Senin (11/10/2021).

KOMPAS.com – Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi (Jawa Barat) Jabar Setiawan Wangsaatmaja mengatakan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) telah membangun ekosistem data yang terintegrasi, dengan menggagas "Ekosistem Data Jabar".

"Ekosistem Data Jabar terdiri dari tiga portal bernama Open Data Jabar, Satu Data Jabar, dan Satu Peta Jabar," kata Setiawan melalui keterangan tertulis resminya, Selasa (12/10/2021).

Ia menjelaskan, Open Data Jabar menyajikan data yang bersifat publik dan dapat diakses oleh masyarakat dan data yang disajikan bersifat publik.

"Satu Data Jabar menjadi portal berbagi pakai data antarperangkat daerah di Pemprov Jabar. Ada data yang dikecualikan, data publik, dan data internal," imbuhnya.

Sementara itu, Satu Peta Jabar menjadi portal berbagi pakai data yang berisi data-data geospasial atau berupa peta.

Baca juga: Wagub Uu Minta Masyarakat Aktif Kembangkan Potensi Wisata di Desa Jabar

Dia mengatakan itu saat memaparkan program-program unggulan Pemprov Jabar dalam Penilaian dan Monev Keterbukaan Informasi Publik ( KIP) Tahun 2021 di Jabar Command Center, Kota Bandung, Senin (11/10/2021).

Setiawan menyebutkan, pihaknya terus berkomitmen mengimplementasikan KIP. Oleh karenanya, sejumlah program dan aplikasi diluncurkan sebagai wujud komitmen tersebut.

Adapun, pengkategorian data publik, data internal, dan data dikecualikan disusun berdasarkan Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2008 tentang KIP.

“Jadi, kami lebih sistematis (dalam hal KIP), kurang lebih seperti itu,” kata Setiawan.

Perlu diketahui, Pemprov Jabar juga telah meluncurkan Pikobar yang menjadi sumber informasi penanganan Covid-19 di Jabar.

Baca juga: Jabar Jadi Provinsi Potensial untuk Dunia Pasar Modal, Ridwan Kamil: Minat Investasi Masyarakat Tinggi

Pikobar memiliki sejumlah fitur yang memudahkan masyarakat mendapatkan informasi dan berkomunikasi dengan Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Jabar.

Fitur unggulan yang banyak digunakan warga, antara lain cek sebaran kasus, data informasi kasus di Jabar, nasional, dan dunia, hingga periksa mandiri.

Selain itu, Pikobar mempunyai fitur anti hoaks atau berita bohong dan Konsultasi Jiwa Online atau KJOL (dibaca Kajol).

Untuk menginformasikan program maupun update penanganan Covid-19, Pemrpov Jabar memiliki program Jabar Punya Informasi (Japri) dan menggelar konferensi pers secara virtual.

"Kami sangat berkomitmen terkait dengan data-data untuk informasi publik ini, karena kami membangun sistem ini bersama publik sebetulnya,” ucap Setiawan.

Baca juga: Pemprov Jabar Gaet Investor Timur Tengah, Kang Emil: Kami Lakukan lewat Door-to-Door

Terkini Lainnya
Pastikan ASN Miliki 3 Nilai Dasar, Kang Emil Apresiasi Penandatanganan MoU Pemprov Jabar dengan KASN
Pastikan ASN Miliki 3 Nilai Dasar, Kang Emil Apresiasi Penandatanganan MoU Pemprov Jabar dengan KASN
jawa barat
Pocari Sweat Run Indonesia 2023 Sukses Digelar, Kang Emil: Pecah Rekor Semuanya, Luar Biasa
Pocari Sweat Run Indonesia 2023 Sukses Digelar, Kang Emil: Pecah Rekor Semuanya, Luar Biasa
jawa barat
Strategi Pemprov Jabar Kembangkan Desa Wisata, Rekrut 1.000 Kreator Konten hingga Latih 18 Desa
Strategi Pemprov Jabar Kembangkan Desa Wisata, Rekrut 1.000 Kreator Konten hingga Latih 18 Desa
jawa barat
Jadi Sekda Provinsi dengan Kepemimpinan Digital Terbaik, Sekdaprov Jabar: Ini Jerih Payah Seluruh Perangkat Daerah
Jadi Sekda Provinsi dengan Kepemimpinan Digital Terbaik, Sekdaprov Jabar: Ini Jerih Payah Seluruh Perangkat Daerah
jawa barat
Konsorsium Jepang Bakal Garap Proyek TPPAS Legok Nangka
Konsorsium Jepang Bakal Garap Proyek TPPAS Legok Nangka
jawa barat
Program Desa Digital dan Startup eFishery Ubah Cara Pandang Masyarakat tentang Teknologi Digital
Program Desa Digital dan Startup eFishery Ubah Cara Pandang Masyarakat tentang Teknologi Digital
jawa barat
Di Era Ridwan Kamil, Transaksi Digitalisasi Pajak Jabar Capai Hampir Rp 700 Miliar pada 2022
Di Era Ridwan Kamil, Transaksi Digitalisasi Pajak Jabar Capai Hampir Rp 700 Miliar pada 2022
jawa barat
Jabar Buka Program Pemutihan dan Diskon Pajak Kendaraan Bermotor, Cek Ketentuannya
Jabar Buka Program Pemutihan dan Diskon Pajak Kendaraan Bermotor, Cek Ketentuannya
jawa barat
JQR Bangun Jembatan Baru di Pelosok Garut Selatan, Warga Tak Perlu Lagi Seberangi Jembatan Reyot
JQR Bangun Jembatan Baru di Pelosok Garut Selatan, Warga Tak Perlu Lagi Seberangi Jembatan Reyot
jawa barat
Pemprov Jabar Siap Hadapi Gugatan Pimpinan Pesantren Al-Zaytun
Pemprov Jabar Siap Hadapi Gugatan Pimpinan Pesantren Al-Zaytun
jawa barat
Hadiri PKN ll Angkatan XXVII: Wagub Uu: Kalau Kita Diam Tidak Tambah Ilmu, Kita Ketinggalan
Hadiri PKN ll Angkatan XXVII: Wagub Uu: Kalau Kita Diam Tidak Tambah Ilmu, Kita Ketinggalan
jawa barat
Hadapi Ancaman Kekeringan, Dinas Sumber Daya Air Jabar Prioritaskan Antisipasi Gagal Panen
Hadapi Ancaman Kekeringan, Dinas Sumber Daya Air Jabar Prioritaskan Antisipasi Gagal Panen
jawa barat
Ridwan Kamil Ajak Anak Muda Berinovasi untuk Penuhi Kebutuhan Pangan 50 Juta Masyarakat Jabar
Ridwan Kamil Ajak Anak Muda Berinovasi untuk Penuhi Kebutuhan Pangan 50 Juta Masyarakat Jabar
jawa barat
HealthHeroes Nutrihunt, Aplikasi Baru yang Bantu Pindai Kandungan Nutrisi Makanan
HealthHeroes Nutrihunt, Aplikasi Baru yang Bantu Pindai Kandungan Nutrisi Makanan
jawa barat
Lewat Kredit BJB Mesra, Kang Emil Bantu Tingkatkan Perekonomian 15.000 Orang di Jabar
Lewat Kredit BJB Mesra, Kang Emil Bantu Tingkatkan Perekonomian 15.000 Orang di Jabar
jawa barat
Bagikan artikel ini melalui
Oke