Turut Berdedikasi Perangi Pandemi, Dua Tenaga Non Medis Dapat Apresiasi Pemprov Jabar

Kompas.com - 25/04/2021, 19:56 WIB
Erlangga Satya Darmawan,
Sheila Respati

Tim Redaksi

Gubernur Jabar Ridwan Kamil saat menghadiri Buka Bersama On The Screen (BUBOS) 5 2021 di Gedung Sate, Kota Bandung, Sabtu (24/4/2021). 
Pemprov Jabar Gubernur Jabar Ridwan Kamil saat menghadiri Buka Bersama On The Screen (BUBOS) 5 2021 di Gedung Sate, Kota Bandung, Sabtu (24/4/2021).

KOMPAS.com – Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil memberikan hadiah berupa rumah dan motor kepada dua tenaga non medis yang turut berkontribusi dalam penanganan pandemi Covid-19.

Hadiah diberikan secara simbolis dalam acara Buka Bersama On The Screen (Bubos) ke-5 2021 di Gedung Sate, Bandung pada Sabtu (24/4/2021).

Berdasarkan rilis yang diterima Kompas.com,Sabtu pemberian hadiah merupakan bentuk apresiasi dan upaya Pemerintah Provinsi (Pemrov) Jabar kepada tenaga non medis yang dapat dikatakan juga sebagai pahlawan kemanusiaan di masa pandemi.

Adapun dua orang penerima hadiah tersebut ialah Sujono dari Puskesmas Padasuka dan Dayat Hidayat yang merupakan petugas kebersihan Rumah Sakit Umum Daerah ( RSUD) Soreang.

Untuk Sujono, Pemprov Jabar memberikan satu unit motor dari program Motor Idaman Gratis (Modis) karena dinilai berkontribusi besar menangani pandemi Covid-19 di lingkungan sekitarnya.

Baca juga: Ridwan Kamil: Ada Hadiah 10 Rumah dan 10 Motor untuk Pahlawan Covid-19

Sebagai informasi, syarat penerima program hadiah Modis dari Pemprov Jabar, yakni direkomendasikan oleh teman, tetangga, atau organisasi.

Sementara, Dayat memperoleh satu unit rumah dari program Roemah Idaman Gratis (Romantis) karena komitmennya menjaga kebersihan lingkungan rumah sakit.

Menurut perawat RSUD Soreang Hani Widianti, kontribusi Dayat selama pandemi sangat membantu tenaga medis yang ada di rumah sakit.

"Ia tak mengenal waktu dan tak mengenal lelah. Beliau kerap bekerja 24 jam. Beliau seorang kepala rumah tangga dengan tiga orang anak," lanjut Hani. 

Hani menilai, kerja keras bapak dari tiga orang anak tersebut patut untuk dihargai. Rumah yang diterima dari program tersebut akan membantu Dayat dan keluarganya untuk hidup lebih sejahtera.

Baca juga: Kembali Gelar Bubos, Jabar Targetkan 127.000 Warga Dapat Takjil Buka Puasa

 

Pasalnya, saat ini, ia dan keluarganya memiliki tempat tinggal yang tak layak huni.

Beliau tinggal di rumah kontrakan yang tidak layak dihuni oleh lima orang," kata Hani.

Terkini Lainnya
Pastikan ASN Miliki 3 Nilai Dasar, Kang Emil Apresiasi Penandatanganan MoU Pemprov Jabar dengan KASN
Pastikan ASN Miliki 3 Nilai Dasar, Kang Emil Apresiasi Penandatanganan MoU Pemprov Jabar dengan KASN
jawa barat
Pocari Sweat Run Indonesia 2023 Sukses Digelar, Kang Emil: Pecah Rekor Semuanya, Luar Biasa
Pocari Sweat Run Indonesia 2023 Sukses Digelar, Kang Emil: Pecah Rekor Semuanya, Luar Biasa
jawa barat
Strategi Pemprov Jabar Kembangkan Desa Wisata, Rekrut 1.000 Kreator Konten hingga Latih 18 Desa
Strategi Pemprov Jabar Kembangkan Desa Wisata, Rekrut 1.000 Kreator Konten hingga Latih 18 Desa
jawa barat
Jadi Sekda Provinsi dengan Kepemimpinan Digital Terbaik, Sekdaprov Jabar: Ini Jerih Payah Seluruh Perangkat Daerah
Jadi Sekda Provinsi dengan Kepemimpinan Digital Terbaik, Sekdaprov Jabar: Ini Jerih Payah Seluruh Perangkat Daerah
jawa barat
Konsorsium Jepang Bakal Garap Proyek TPPAS Legok Nangka
Konsorsium Jepang Bakal Garap Proyek TPPAS Legok Nangka
jawa barat
Program Desa Digital dan Startup eFishery Ubah Cara Pandang Masyarakat tentang Teknologi Digital
Program Desa Digital dan Startup eFishery Ubah Cara Pandang Masyarakat tentang Teknologi Digital
jawa barat
Di Era Ridwan Kamil, Transaksi Digitalisasi Pajak Jabar Capai Hampir Rp 700 Miliar pada 2022
Di Era Ridwan Kamil, Transaksi Digitalisasi Pajak Jabar Capai Hampir Rp 700 Miliar pada 2022
jawa barat
Jabar Buka Program Pemutihan dan Diskon Pajak Kendaraan Bermotor, Cek Ketentuannya
Jabar Buka Program Pemutihan dan Diskon Pajak Kendaraan Bermotor, Cek Ketentuannya
jawa barat
JQR Bangun Jembatan Baru di Pelosok Garut Selatan, Warga Tak Perlu Lagi Seberangi Jembatan Reyot
JQR Bangun Jembatan Baru di Pelosok Garut Selatan, Warga Tak Perlu Lagi Seberangi Jembatan Reyot
jawa barat
Pemprov Jabar Siap Hadapi Gugatan Pimpinan Pesantren Al-Zaytun
Pemprov Jabar Siap Hadapi Gugatan Pimpinan Pesantren Al-Zaytun
jawa barat
Hadiri PKN ll Angkatan XXVII: Wagub Uu: Kalau Kita Diam Tidak Tambah Ilmu, Kita Ketinggalan
Hadiri PKN ll Angkatan XXVII: Wagub Uu: Kalau Kita Diam Tidak Tambah Ilmu, Kita Ketinggalan
jawa barat
Hadapi Ancaman Kekeringan, Dinas Sumber Daya Air Jabar Prioritaskan Antisipasi Gagal Panen
Hadapi Ancaman Kekeringan, Dinas Sumber Daya Air Jabar Prioritaskan Antisipasi Gagal Panen
jawa barat
Ridwan Kamil Ajak Anak Muda Berinovasi untuk Penuhi Kebutuhan Pangan 50 Juta Masyarakat Jabar
Ridwan Kamil Ajak Anak Muda Berinovasi untuk Penuhi Kebutuhan Pangan 50 Juta Masyarakat Jabar
jawa barat
HealthHeroes Nutrihunt, Aplikasi Baru yang Bantu Pindai Kandungan Nutrisi Makanan
HealthHeroes Nutrihunt, Aplikasi Baru yang Bantu Pindai Kandungan Nutrisi Makanan
jawa barat
Lewat Kredit BJB Mesra, Kang Emil Bantu Tingkatkan Perekonomian 15.000 Orang di Jabar
Lewat Kredit BJB Mesra, Kang Emil Bantu Tingkatkan Perekonomian 15.000 Orang di Jabar
jawa barat
Bagikan artikel ini melalui
Oke