Ridwan Kamil Pastikan Lantik Kadinkes Baru Pekan Ini

Kompas.com - 22/04/2019, 19:59 WIB
Mico Desrianto,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil saat melantik 14 pejabat baru di Gedung Sate, Jalan Diponegoro, beberapa waktu lalu.Humas Pemprov Jabar Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil saat melantik 14 pejabat baru di Gedung Sate, Jalan Diponegoro, beberapa waktu lalu.

KOMPAS.com - Gubernur Jawa Barat (Jabar), Ridwan Kamil, mengaku dalam pekan ini dirinya akan melantik Jabatan Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) yang baru.

Hal tersebut dilakukan mengingat proses lelang jabatan terbuka untuk posisi Kadinkes sudah memasuki tahap akhir.

"Sudah diajukan kepada Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN), jika tidak ada halangan rencananya minggu ini akan diumumkan," ucap Ridwan Kamil sesuai dengan rilis yang Kompas.com, Senin (22/4/2019).

Ihwal pernyataan Ridwan Kamil turut dibenarkan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jabar Iwa Karniwa. Dirinya mengatakan, jika Pemprov Jabar telah mengajukan tiga nama dan tinggal menunggu respons Komite ASN

"Nama Kadinkes sudah diajukan ke KASN. Tinggal nunggu dari KASN. Proses seleksinya sudah tiga besar. Nanti Pak Gubernur yang mengambil langkah untuk pelantikan," papar Iwa.

Adapun ketiga nama yang diajukan adalah Berli Ramdani yang merupakan Kadinkes Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat, lalu Kabid Pelayanan Kesehatan Dinkes Jabar Marion Siagian dan Kabid Kesehatan Masyarakat Dinkes Jabar Sri Sudartini.

Sebagai informasi, Pemprov Jabar menggelar proses lelang terbuka jabatan pimpinan tinggi pratama (eselon II) untuk menempati 15 posisi strategis yang kosong. Proses pendaftaran dibuka November 2018 dan telah berakhir sejak 12 Januari 2019 lalu.

Namun teruntuk posisi Kadinkes mengalami keterlambatan akibat beberapa persoalan, seperti sepinya peminat hingga persyaratan dari peserta yang belum lengkap.

Hingga saat ini sudah 14 pejabat kepala dinas yang sudah dilantik dengan rincian empat orang perempuan dan sepuluh orang laki-laki. Lima pejabat berasal dari luar ASN lingkungan Pemprov Jabar.

Dengan hampir rampungnya keseluruhan proses seleksi lelang jabatan, sambung Ridwan Kamil, dirinya berharap para pejabat baru mampu mengakselerasi ragam program miliknya untuk kepentingan masyarakat Jabar.

"Segera terapkan konsep pemerintahan Birokrasi Dinamis atau Agile Bureaucracy. Kedepankan inovasi dalam membuat peraturan dan tentunya harus gesit,” papar Ridwan Kamil.

Terkini Lainnya
Pastikan ASN Miliki 3 Nilai Dasar, Kang Emil Apresiasi Penandatanganan MoU Pemprov Jabar dengan KASN
Pastikan ASN Miliki 3 Nilai Dasar, Kang Emil Apresiasi Penandatanganan MoU Pemprov Jabar dengan KASN
jawa barat
Pocari Sweat Run Indonesia 2023 Sukses Digelar, Kang Emil: Pecah Rekor Semuanya, Luar Biasa
Pocari Sweat Run Indonesia 2023 Sukses Digelar, Kang Emil: Pecah Rekor Semuanya, Luar Biasa
jawa barat
Strategi Pemprov Jabar Kembangkan Desa Wisata, Rekrut 1.000 Kreator Konten hingga Latih 18 Desa
Strategi Pemprov Jabar Kembangkan Desa Wisata, Rekrut 1.000 Kreator Konten hingga Latih 18 Desa
jawa barat
Jadi Sekda Provinsi dengan Kepemimpinan Digital Terbaik, Sekdaprov Jabar: Ini Jerih Payah Seluruh Perangkat Daerah
Jadi Sekda Provinsi dengan Kepemimpinan Digital Terbaik, Sekdaprov Jabar: Ini Jerih Payah Seluruh Perangkat Daerah
jawa barat
Konsorsium Jepang Bakal Garap Proyek TPPAS Legok Nangka
Konsorsium Jepang Bakal Garap Proyek TPPAS Legok Nangka
jawa barat
Program Desa Digital dan Startup eFishery Ubah Cara Pandang Masyarakat tentang Teknologi Digital
Program Desa Digital dan Startup eFishery Ubah Cara Pandang Masyarakat tentang Teknologi Digital
jawa barat
Di Era Ridwan Kamil, Transaksi Digitalisasi Pajak Jabar Capai Hampir Rp 700 Miliar pada 2022
Di Era Ridwan Kamil, Transaksi Digitalisasi Pajak Jabar Capai Hampir Rp 700 Miliar pada 2022
jawa barat
Jabar Buka Program Pemutihan dan Diskon Pajak Kendaraan Bermotor, Cek Ketentuannya
Jabar Buka Program Pemutihan dan Diskon Pajak Kendaraan Bermotor, Cek Ketentuannya
jawa barat
JQR Bangun Jembatan Baru di Pelosok Garut Selatan, Warga Tak Perlu Lagi Seberangi Jembatan Reyot
JQR Bangun Jembatan Baru di Pelosok Garut Selatan, Warga Tak Perlu Lagi Seberangi Jembatan Reyot
jawa barat
Pemprov Jabar Siap Hadapi Gugatan Pimpinan Pesantren Al-Zaytun
Pemprov Jabar Siap Hadapi Gugatan Pimpinan Pesantren Al-Zaytun
jawa barat
Hadiri PKN ll Angkatan XXVII: Wagub Uu: Kalau Kita Diam Tidak Tambah Ilmu, Kita Ketinggalan
Hadiri PKN ll Angkatan XXVII: Wagub Uu: Kalau Kita Diam Tidak Tambah Ilmu, Kita Ketinggalan
jawa barat
Hadapi Ancaman Kekeringan, Dinas Sumber Daya Air Jabar Prioritaskan Antisipasi Gagal Panen
Hadapi Ancaman Kekeringan, Dinas Sumber Daya Air Jabar Prioritaskan Antisipasi Gagal Panen
jawa barat
Ridwan Kamil Ajak Anak Muda Berinovasi untuk Penuhi Kebutuhan Pangan 50 Juta Masyarakat Jabar
Ridwan Kamil Ajak Anak Muda Berinovasi untuk Penuhi Kebutuhan Pangan 50 Juta Masyarakat Jabar
jawa barat
HealthHeroes Nutrihunt, Aplikasi Baru yang Bantu Pindai Kandungan Nutrisi Makanan
HealthHeroes Nutrihunt, Aplikasi Baru yang Bantu Pindai Kandungan Nutrisi Makanan
jawa barat
Lewat Kredit BJB Mesra, Kang Emil Bantu Tingkatkan Perekonomian 15.000 Orang di Jabar
Lewat Kredit BJB Mesra, Kang Emil Bantu Tingkatkan Perekonomian 15.000 Orang di Jabar
jawa barat
Bagikan artikel ini melalui
Oke