Wali Kota Hendi Pastikan Jokowi Akan Tinjau Vaksinasi Tahap 2 di Kota Semarang

Kompas.com - 08/03/2021, 17:01 WIB
A P Sari,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi ketika menungjungi penyuntikan kedua vaksinasi tahap 2 di Balai Kota Semarang, Senin (8/3/2021).DOK. Humas Pemkot Semarang Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi ketika menungjungi penyuntikan kedua vaksinasi tahap 2 di Balai Kota Semarang, Senin (8/3/2021).

KOMPAS.com – Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi atau Hendi menatakan, proses vaksinasi tahap 2 di Kota Semarang akan ditinjau langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Menurutnya, Jokowi berencana menyambangi Kota Semarang pada Rabu (10/3/2021) mendatang. Ia pun berharap proses vaksinasi lancar dan berjalan dengan baik.

“Presiden Jokowi akan melakukan pengecekan langsung terkait proses vaksinasi untuk masyarakat kelompok lanjut usia, termasuk tokoh agama dan masyarakat,” kata Hendi saat meninjau proses penyuntikan kedua vaksinasi tahap 2 di Balai Kota Semarang, Senin (8/3/2021).

Dalam acara tersebut, Hendi menyebut jika vaksinasi tahap 2 Kota Semarang telah melebihi target awal yang ditetapkan.

Baca juga: Lansia 90 Tahun Disuntik Vaksin Covid-19 di Kabupaten Semarang, Kondisinya Sehat

“Dengan 125.000 dosis yang diterima Pemerintah Kota (Pemkot) Semarang, sebenarnya target vaksinasi hanya 62.000,” ungkap Hendi, dalam keterangan tertulisnya yang diterima Kompas.com, Senin.

Namun, dalam kunjungannya itu, lanjut Hendi, ia mendapatkan catatan bahwa telah ada 73.443 sasaran yang menerima vaksin tahap 2 untuk penyuntikan pertama.

“Ini nanti sisanya menunggu vaksin berikutnya yang akan datang. Pada Minggu ini, dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah (Jateng) akan memberi vaksin ke Kota Semarang. Tapi masih belum tahu akan turun berapa,” jelasnya.

Pada kesempatan yang sama, Hendi mengungkapkan, saat ini telah terjadi penurunan tingkat hunian rumah sakit untuk pasien Covid-19 di Kota Semarang.

Baca juga: 15 Toko Roti di Semarang, Ada Dyriana Bakery Buka Sejak 1986

“Saat ini hanya terpakai sekitar 30 sampai 40 persen saja. Bahkan ada beberapa rumah sakit telah menutup ruang isolasi,” paparnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Semarang Abdul Hakam menuturkan, pihaknya telah menyampaikan laporan kepada pemerintah pusat terkait daftar penerima vaksin untuk penyuntikan kedua.

“Kemarin sudah menyampaikan informasi kepada teman-teman di pusat terkait siapa-siapa saja yang menerima vaksin. Sampai sekarang kami dihubungi bahwa semuanya bersedia hadir,” kata Abdul.

Terkini Lainnya
Langgar Aturan Jam Buka, Satpol PP Kota Semarang Segel 4 Tempat Hiburan Malam
Langgar Aturan Jam Buka, Satpol PP Kota Semarang Segel 4 Tempat Hiburan Malam
Semarang
Pemkot Semarang dan KPK Koordinasi Cegah Korupsi Pengadaan Barang dan Jasa Proyek Strategis 
Pemkot Semarang dan KPK Koordinasi Cegah Korupsi Pengadaan Barang dan Jasa Proyek Strategis 
Semarang
Melalui Kegiatan Bimbingan Mental, Ketua TP-PKK Kota Semarang Tegaskan Pentingnya Karakter dan Moralitas
Melalui Kegiatan Bimbingan Mental, Ketua TP-PKK Kota Semarang Tegaskan Pentingnya Karakter dan Moralitas
Semarang
Di Hadapan DPRD, Mbak Ita Paparkan Sejumlah Prestasi Pemkot Semarang Sepanjang 2023
Di Hadapan DPRD, Mbak Ita Paparkan Sejumlah Prestasi Pemkot Semarang Sepanjang 2023
Semarang
Siapkan THR untuk ASN, Mbak Ita: Semoga Jadi Stimulan Ekonomi Kota Semarang
Siapkan THR untuk ASN, Mbak Ita: Semoga Jadi Stimulan Ekonomi Kota Semarang
Semarang
Berhasilkan Turunkan Stunting, Pemkot Semarang Diapresiasi UNESCO
Berhasilkan Turunkan Stunting, Pemkot Semarang Diapresiasi UNESCO
Semarang
Banjir di Semarang Mulai Surut, Mbak Ita: Tinggal Genangan di Trimulyo Saja
Banjir di Semarang Mulai Surut, Mbak Ita: Tinggal Genangan di Trimulyo Saja
Semarang
Tangani Banjir Lewat Teknologi Modifikasi Cuaca, BNPB Diapresiasi Mbak Ita
Tangani Banjir Lewat Teknologi Modifikasi Cuaca, BNPB Diapresiasi Mbak Ita
Semarang
Pemkot Semarang Fokus Upayakan Penanganan Pascabanjir
Pemkot Semarang Fokus Upayakan Penanganan Pascabanjir
Semarang
Percepat Penanganan Banjir, Pemkot Semarang Bersihkan Saluran dari Sampah
Percepat Penanganan Banjir, Pemkot Semarang Bersihkan Saluran dari Sampah
Semarang
Tegas, Pemkot Semarang Instruksikan Pengembang Perumahan Grand Permata Tembalang Bangun Talud Sesuai Kajian
Tegas, Pemkot Semarang Instruksikan Pengembang Perumahan Grand Permata Tembalang Bangun Talud Sesuai Kajian
Semarang
Penuhi Kebutuhan Pokok Warga Terdampak Banjir di Semarang, Mbak Ita Pastikan Gizi Mereka Tercukupi
Penuhi Kebutuhan Pokok Warga Terdampak Banjir di Semarang, Mbak Ita Pastikan Gizi Mereka Tercukupi
Semarang
Meski Banjir Kota Semarang Mulai Surut, Mbak Ita Minta Penggunaan Pompa Portabel Dimaksimalkan
Meski Banjir Kota Semarang Mulai Surut, Mbak Ita Minta Penggunaan Pompa Portabel Dimaksimalkan
Semarang
Meski Banjir di Kota Semarang Mulai Surut, Pemkot Terus Aktifkan 28 Pompa di Sejumlah Titik
Meski Banjir di Kota Semarang Mulai Surut, Pemkot Terus Aktifkan 28 Pompa di Sejumlah Titik
Semarang
Tangani Banjir Semarang, Mbak Ita Ungkap Evakuasi Korban Jadi Prioritas Utama
Tangani Banjir Semarang, Mbak Ita Ungkap Evakuasi Korban Jadi Prioritas Utama
Semarang
Bagikan artikel ini melalui
Oke