Wali Kota Hendi Harap Festival Kota Lama Datangkan Banyak Wisatawan

Kompas.com - 11/09/2019, 10:08 WIB
Mikhael Gewati

Penulis

Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi bertemu dengan Muhammad Dito Rohmanudin (15) di Yayasan Pembinaan Anak Cacat (YPAC), di Jalan KH Ahmad Dahlan, Semarang, Jumat (6/9/2019). Siswa YCAP yang menderita tuna daksa ini merupakan Pembalap Kursi Roda, DOK. Istimewa Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi bertemu dengan Muhammad Dito Rohmanudin (15) di Yayasan Pembinaan Anak Cacat (YPAC), di Jalan KH Ahmad Dahlan, Semarang, Jumat (6/9/2019). Siswa YCAP yang menderita tuna daksa ini merupakan Pembalap Kursi Roda,


KOMPAS.com
- Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi berharap penyelenggaraan Festival Kota Lama tahun 2019 dapat lebih banyak menarik kunjungan wisatawan ke Kota Semarang.

Pasalnya penyelenggaraan festival tersebut kali ini lebih panjang atau lama dari sebelumya. Bila pada tahun lalu Festival Kota Lama biasanya berlangsung selama 3 hari maka pada tahun ini menjadi 11 hari. 

"Diharapkan mampu menggaet pasar wisatawan mancanegara pula, karena pada gelaran ke-8 nya kali ini, Festival Kota Lama mengusung tema Indische Parade menyongsong destinasi wisata dunia," jelas wali kota yang akrab di sapa Hendi ini di Semarang, seperti dalam keterangan tertulisnya.

Baca juga: Cerita Sukses Wali Kota Hendi Revitalisasi Kawasan Kota Lama Semarang

Apalagi, kata Hendi, penyelenggaran festival dari tanggal 12 sampai 22 September itu bertepatan dengan off season, sehingga diharapkan bisa mendongkrak kunjungan wisatawan Kota Semarang dan bisa menggerakan perputaran ekonomi. 

Lebih lanjut, Hendi meyakini Festival Kota Lama tahun ini akan lebih semarak dibanding tahun-tahun sebelumnya. Ini karena ada banyak hal berbeda yang akan ditemui.

"Mulai dari infrastruktur lebih baik, kawasannya yang lebih tertata, penyelenggaraanya yang lebih lama, dan kegiatannya juga yang lebih banyak dibanding festival tahun kemarin," jelas Hendi.

Kawasan bebas kendaraaan

Di sisi lain, penyelenggaraan Festival Kota Lama dengan hari yang lebih panjang dari sebelumnya, dapat menjadi uji coba Pemerintah Kota Semarang dalam menerapkan kebijakan kawasan bebas kendaraan di Kota Lama.

Pasalnya dalam penyelenggaraannya, Festival Kota Lama akan menutup sejumlah jalur kendaraan bermotor.

Diantaranya Jalan Kepodang yang akan ditutup pada 15 September, Jalan Sayangan pada tanggal 21 September, dan Jalan Merak, Jalan Suprapto, serta Jalan Cendrawasih akan ditutup pada 22 September.

Ditempat terpisah, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Semarang, Indriyasari menegaskan jika penyelenggaraan Festival Kota Lama akan memperkuat atmosfir heritage di kawasan bersejarah Kota Semarang itu.

Baca juga: Hendi Optimistis, Filosofi Kopi Akan Membuat Kota Lama Bergeliat

Hal ini karena penyelenggaran Festival Kota Lama akan menggunakan sejumlah lokasi ikonik seperti Taman Kota Lama, Gedung Soesman's Kantoor, Monod Diephuis, Gereja Blenduk, Oudetrap, Marabunta, Taman Srigunting, Tekodeko Koffehuis, Jalan Kepodang dan Jalan Letjend Suprapto.

Lebih lanjut Indriyasari menjelaskan sebagai puncak acara di penghujung festival akan digelar Indische Parade. Dalam parade ini akan ditampilkan atraksi-atraksi seni dan budaya, komunitas transportasi antik dan beragam busana hasil akulturasi Kota Semarang.

“Alhamdulillah agenda ini disambut baik oleh banyak pihak pemilik bangunan dan komunitas yang ikut serta dalam Festival Kota Lama. Berarti Pemerintah Kota Semarang tidak sendirian, banyak pihak sepakat dengan pak wali kota untuk mewujudkan cita-cita Kota Lama sebagai warisan cagar budaya dunia,” tutur Indriyasari.

Terkini Lainnya
Pemkot Semarang Cegah Kenakalan Remaja Lewat RDRM,  Mbak Ita; Kami Sediakan Banyak Psikolog
Pemkot Semarang Cegah Kenakalan Remaja Lewat RDRM, Mbak Ita; Kami Sediakan Banyak Psikolog
Semarang
Walkot Semarang Harap Masyarakat Manfaatkan Varian Padi Inovasi BRIN yang Bikin Cepat Panen 
Walkot Semarang Harap Masyarakat Manfaatkan Varian Padi Inovasi BRIN yang Bikin Cepat Panen 
Semarang
Diharapkan Teruskan Profesi Orangtua, Pemkot Semarang Berikan Beasiswa bagi Anak Nelayan dan Petani
Diharapkan Teruskan Profesi Orangtua, Pemkot Semarang Berikan Beasiswa bagi Anak Nelayan dan Petani
Semarang
Pemkot Semarang Gelar SAE 2024, Strategi Dorong Ketahanan Pangan dan Edukasi Pertanian 
Pemkot Semarang Gelar SAE 2024, Strategi Dorong Ketahanan Pangan dan Edukasi Pertanian 
Semarang
Upayakan Zero Stunting, Kota Semarang Raih Terbaik I Penilaian Kinerja Aksi Konvergensi Stunting Se-Jateng
Upayakan Zero Stunting, Kota Semarang Raih Terbaik I Penilaian Kinerja Aksi Konvergensi Stunting Se-Jateng
Semarang
Semarang Agro Expo 2024 Siap Digelar, Ada Pameran Produk Agro hingga Kontes Ternak
Semarang Agro Expo 2024 Siap Digelar, Ada Pameran Produk Agro hingga Kontes Ternak
Semarang
Perkuat Ketahanan Pangan, Pemkot Semarang Panen Bawang Merah Lokananta dan Maserati
Perkuat Ketahanan Pangan, Pemkot Semarang Panen Bawang Merah Lokananta dan Maserati
Semarang
Kota Semarang Hasilkan Listrik 18 MW dari Olah Sampah 1.200 Ton Per Hari
Kota Semarang Hasilkan Listrik 18 MW dari Olah Sampah 1.200 Ton Per Hari
Semarang
Hotel Amaris Mengolah Air Limbahnya untuk Menyiram Tanaman, Mbak Ita: Ini Langkah Bijak
Hotel Amaris Mengolah Air Limbahnya untuk Menyiram Tanaman, Mbak Ita: Ini Langkah Bijak
Semarang
Berhasil Kelola Data Geospasial, Kota Semarang Raih 2 Penghargaan Emas Bhumandala Award 2024
Berhasil Kelola Data Geospasial, Kota Semarang Raih 2 Penghargaan Emas Bhumandala Award 2024
Semarang
Penyortiran Surat Suara Dimulai, Mbak Ita Harap Pilkada Lancar dan Kondusif
Penyortiran Surat Suara Dimulai, Mbak Ita Harap Pilkada Lancar dan Kondusif
Semarang
Sukses Kendalikan Inflasi, Pemkot Semarang Raih Juara 1 TPID Kabupaten/Kota Wilayah IHK Terbaik Se-Jateng
Sukses Kendalikan Inflasi, Pemkot Semarang Raih Juara 1 TPID Kabupaten/Kota Wilayah IHK Terbaik Se-Jateng
Semarang
Peringati Hari Sumpah Pemuda, Pemkot Semarang Gelar Pameran Green Building dan Smart Farming
Peringati Hari Sumpah Pemuda, Pemkot Semarang Gelar Pameran Green Building dan Smart Farming
Semarang
Semarang Jadi Pionir Budi Daya Pangan Berkelanjutan dengan Padi Biosalin
Semarang Jadi Pionir Budi Daya Pangan Berkelanjutan dengan Padi Biosalin
Semarang
Komitmen Kelola Sisa Pangan, Mbak Ita Terima Penghargaan Bergengsi dari Bappenas 
Komitmen Kelola Sisa Pangan, Mbak Ita Terima Penghargaan Bergengsi dari Bappenas 
Semarang
Bagikan artikel ini melalui
Oke