Semarang Night Carnival 2019 Bakal Sajikan Pertunjukan Spektakuler

Kompas.com - 14/06/2019, 13:58 WIB
Mico Desrianto,
Kurniasih Budi

Tim Redaksi

Peserta karnaval Semarang Night Carnaval menggunakan kostum unik berjalan di Jalan Pemuda Semarang. SNC akan kembali digelar Sabtu (6/5/2017) malam esok. KOMPAS.com/Nazar Nurdin Peserta karnaval Semarang Night Carnaval menggunakan kostum unik berjalan di Jalan Pemuda Semarang. SNC akan kembali digelar Sabtu (6/5/2017) malam esok.

KOMPAS.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Semarang memastikan kembali menggelar Semarang Night Carnival (SNC) pada 3 Juli mendatang.

Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi, menjanjikan pertunjukan spektakuler pada event bertaraf internasional yang mengusun tema "Pelangi Nusantara" tersebut.

Selain memamerkan kostum karnaval peserta, SNC 2019 juga dimeriahkan dengan pawai budaya 98 kota anggota APEKSI (Asosiasi Pemerintah Kota se-Indonesia)

"Kami optimistis gelaran SNC dapat semakin mengukuhkan Semarang sebagai kota yang go international," ujar Hendrar dalam pernyataan tertulis, Jumat (14/6/2019).

Baca juga: Semarang Night Carnival, Ini Jalan Protokol yang Ditutup

Tema tersebut sengaja dipilih untuk menunjukkan kepada dunia bahwa Indonesia merupakan negara yang rukun walau memiliki keragaman suku, ras, agama, dan golongan. 

"Semarang merupakan salah satu kota yang terdiri atas berbagai macam etnis, agama, bahkan ras," lanjut Hendrar.

Adapun tema Pelangi Nusantara terbagi dalam empat sub-tema yaitu Wayang (Pulau Jawa dan Bali), Indonesia Timur, Sumatera, dan Enggang (Pulau Kalimantan).

Peserta karnaval akan diikuti oleh beragam kalangan, di antaranya pelajar, instansi BUMN, RSUD, dan sanggar seni budaya.

Pemerintah Kota Semarang kembali menggelar pergelaran kolosal tahunan Semarang Night Carnival (SNC), Sabtu (6/5/2017) nanti.Dok Pemkot Semarang Pemerintah Kota Semarang kembali menggelar pergelaran kolosal tahunan Semarang Night Carnival (SNC), Sabtu (6/5/2017) nanti.

Para peserta tak hanya berasal dari wilayah di Indonesia, melainkan dari berbagai negara sahabat.

"Seperti China, Srilanka, Senegal, Korea, dan Taiwan," kata dia.

Acara tersebut rencananya dimulai pada pukul 18.30. Para peserta SNC dan pawai budaya akan melalui jalur yang sama, yakni berawal di Jalan Imam Bonjol, tepatnya di depan Universitas Dian Nuswantoro (Udinus).

Rombongan peserta kemudian menuju Jalan Piere Tendean, Jalan Pemuda Balaikota, dan berakhir di Gedung Pandanaran di Jalan Imam Bonjol.

Terkini Lainnya
Walkot Semarang Harap Masyarakat Manfaatkan Varian Padi Inovasi BRIN yang Bikin Cepat Panen 
Walkot Semarang Harap Masyarakat Manfaatkan Varian Padi Inovasi BRIN yang Bikin Cepat Panen 
Semarang
Diharapkan Teruskan Profesi Orangtua, Pemkot Semarang Berikan Beasiswa bagi Anak Nelayan dan Petani
Diharapkan Teruskan Profesi Orangtua, Pemkot Semarang Berikan Beasiswa bagi Anak Nelayan dan Petani
Semarang
Pemkot Semarang Gelar SAE 2024, Strategi Dorong Ketahanan Pangan dan Edukasi Pertanian 
Pemkot Semarang Gelar SAE 2024, Strategi Dorong Ketahanan Pangan dan Edukasi Pertanian 
Semarang
Upayakan Zero Stunting, Kota Semarang Raih Terbaik I Penilaian Kinerja Aksi Konvergensi Stunting Se-Jateng
Upayakan Zero Stunting, Kota Semarang Raih Terbaik I Penilaian Kinerja Aksi Konvergensi Stunting Se-Jateng
Semarang
Semarang Agro Expo 2024 Siap Digelar, Ada Pameran Produk Agro hingga Kontes Ternak
Semarang Agro Expo 2024 Siap Digelar, Ada Pameran Produk Agro hingga Kontes Ternak
Semarang
Perkuat Ketahanan Pangan, Pemkot Semarang Panen Bawang Merah Lokananta dan Maserati
Perkuat Ketahanan Pangan, Pemkot Semarang Panen Bawang Merah Lokananta dan Maserati
Semarang
Kota Semarang Hasilkan Listrik 18 MW dari Olah Sampah 1.200 Ton Per Hari
Kota Semarang Hasilkan Listrik 18 MW dari Olah Sampah 1.200 Ton Per Hari
Semarang
Hotel Amaris Mengolah Air Limbahnya untuk Menyiram Tanaman, Mbak Ita: Ini Langkah Bijak
Hotel Amaris Mengolah Air Limbahnya untuk Menyiram Tanaman, Mbak Ita: Ini Langkah Bijak
Semarang
Berhasil Kelola Data Geospasial, Kota Semarang Raih 2 Penghargaan Emas Bhumandala Award 2024
Berhasil Kelola Data Geospasial, Kota Semarang Raih 2 Penghargaan Emas Bhumandala Award 2024
Semarang
Penyortiran Surat Suara Dimulai, Mbak Ita Harap Pilkada Lancar dan Kondusif
Penyortiran Surat Suara Dimulai, Mbak Ita Harap Pilkada Lancar dan Kondusif
Semarang
Sukses Kendalikan Inflasi, Pemkot Semarang Raih Juara 1 TPID Kabupaten/Kota Wilayah IHK Terbaik Se-Jateng
Sukses Kendalikan Inflasi, Pemkot Semarang Raih Juara 1 TPID Kabupaten/Kota Wilayah IHK Terbaik Se-Jateng
Semarang
Peringati Hari Sumpah Pemuda, Pemkot Semarang Gelar Pameran Green Building dan Smart Farming
Peringati Hari Sumpah Pemuda, Pemkot Semarang Gelar Pameran Green Building dan Smart Farming
Semarang
Semarang Jadi Pionir Budi Daya Pangan Berkelanjutan dengan Padi Biosalin
Semarang Jadi Pionir Budi Daya Pangan Berkelanjutan dengan Padi Biosalin
Semarang
Komitmen Kelola Sisa Pangan, Mbak Ita Terima Penghargaan Bergengsi dari Bappenas 
Komitmen Kelola Sisa Pangan, Mbak Ita Terima Penghargaan Bergengsi dari Bappenas 
Semarang
Peringati Hari Santri, Pemkot Semarang Siapkan Perda Ponpes untuk Berdayakan Santri
Peringati Hari Santri, Pemkot Semarang Siapkan Perda Ponpes untuk Berdayakan Santri
Semarang
Bagikan artikel ini melalui
Oke