Gerbangdutas 2023 di Maluku Barat Daya Bakal Diresmikan Menko Polhukam dan Mendagri

Kompas.com - 14/06/2023, 13:45 WIB
Dwi NH,
A P Sari

Tim Redaksi

Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) sekaligus Ketua Pengarah Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) Mahfud MD dan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) sekaligus Kepala BNPP Muhammad Tito Karnavian dalam rangka kunjungan kerja ke Maluku Barat Daya (MBD) pada Rabu (14/6/2023) sampai Kamis (15/6/2023).
.DOK. Humas Pemkab Maluku Barat Daya Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) sekaligus Ketua Pengarah Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) Mahfud MD dan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) sekaligus Kepala BNPP Muhammad Tito Karnavian dalam rangka kunjungan kerja ke Maluku Barat Daya (MBD) pada Rabu (14/6/2023) sampai Kamis (15/6/2023). .

KOMPAS.com - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) sekaligus Ketua Pengarah Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) Mahfud MD dan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) sekaligus Kepala BNPP Muhammad Tito Karnavian akan mencanangkan Gerakan Pembangunan Terpadu Perbatasan (Gerbangdutas) 2023 di Kabupaten Maluku Barat Daya (MBD), Provinsi Maluku.

Pencanangan tersebut akan diselenggarakan di Markas Komando Distrik Militer (Makodim) 1511, Pulau Moa, MBD, Kamis (15/6/2023). Kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan BNPP dalam kunjungan kerja ke MBD pada Rabu (14/6/2023) sampai Kamis (15/6/2023).

Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris BNPP Robert Simbolon mengatakan, pencanangan Gerbangdutas 2023 adalah gerakan nasional yang diserasikan sebagai simbol dimulainya pembangunan di kawasan perbatasan negara untuk berjalan sesuai dengan rencana kerja pemerintah

"Pemerintah pusat pada 2023 mengalokasikan anggaran sebesar Rp 7,7 triliun untuk mendukung pelaksanaan rencana aksi Pengelolaan Batas Wilayah Negara dan Kawasan Perbatasan (PBWN-KP),” ujarnya dalam siaran pers yang dikutip dari news.malukubaratdayakab.go.id, Rabu (14/6/2023).

Baca juga: Tahun 2024, Berikut Alokasi Pembangunan Rusun, Rusus, hingga PSU

Dana sebesar Rp 7,7 triliun untuk pembangunan perbatasan tersebut, lanjut Robert, digunakan oleh 28 kementerian dan lembaga (K/L) yang sebagian besar merupakan anggota BNPP.

Pemberian bantuan kepada masyarakat

Dalam seremoni pencanangan Gerbangdutas Tahun 2023, ia mengatakan, pihaknya juga akan memberikan sejumlah layanan dan bantuan kepada masyarakat.

“(Bantuan tersebut), berupa 850 paket sembako dari PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) dan Bank Negara Indonesia (BNI) yang akan didistribusikan ke 12 kecamatan Lokasi Prioritas (Lokpri) kawasan perbatasan,” jelas Robert, yang secara definitif menjabat sebagai Deputi Bidang Pengelolaan Batas Wilayah Negara BNPP.

Adapun 12 kecamatan Lokpri tersebut adalah Kecamatan Letti, Kecamatan Moa, Kecamatan Kisar Utara, Kecamatan Kisar Selatan, Kecamatan Mdona Hiera, Kecamatan Pulau Masela, Kecamatan Wetar Barat, Kecamatan Wetar, Kecamatan Wetar Timur, Kecamatan Wetar Utara, Pulau Babar, Pulau Terselatan.

Baca juga: Pendamping PKH di Malang Jadi Tersangka Penyelewengan Dana Bantuan

Selain sembako, Robert mengatakan, pihaknya juga akan menyerahkan bantuan untuk Satuan Tugas (Satgas) Pengamanan Pulau Terluar (Pamputer).

Adapun bantuan tersebut berupa 30 unit motor tempel berkekuatan 7,5 Paardenkracht (Pk) dan genset 300 Watt (W) sebanyak enam unit oleh PT Deli Pratama Nusantara, serta solar cell 500 W sebanyak enam unit dari Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS).

Tak hanya itu, Robert mengungkapkan, pihaknya juga menyelenggarakan layanan administrasi Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) yang diinisiasi oleh Direktorat Jenderal (Ditjen) Dukcapil Kemendagri, serta layanan Kesehatan Ibu dan Anak oleh Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Maluku dan Dinkes Kabupaten MBD.

"Pada Gerangdutas kali ini kami juga memfasilitasi pelaksanaan Gerakan Pangan Murah oleh Badan Pangan Nasional (Bapanas)," tuturnya.

Robert menjelaskan, pencanangan Gerbangdutas 2023 akan ditandai dengan peresmian sejumlah sarana dan prasarana yang telah selesai digarap pada 2022.

Baca juga: Ditjenbun Sebut Akselerasi Perkebunan Kelapa Sawit Butuhkan Sarana dan Prasana Tepat

Proyek yang akan diresmikan adalah preservasi jalan di Pulau Leti, perbaikan jalan Kliis-Nyama sepanjang 174 kilometer (km), penggantian Jembatan Wear Nuwewang sepanjang 20 meter (m) di Pulau Leti.

Kemudian, peresmian pembangunan gedung Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 20 Pulau Masela, pembangunan gedung Laboratorium Kimia SMAN 9 di Kecamatan Moa, dan pembangunan Rumah Sakit Umum (RSU) Pondok Tiakur.

Kunjungi SKPT Tiakur Pulau Moa

Pada kesempatan tersebut, Robert mengatakan, Menko Polhukam Mahfud MD dan Mendagri Tito Karnavian juga dijadwalkan mengunjungi Sentra Kelautan dan Perikanan Terpadu (SKPT) Tiakur Pulau Moa yang dikelola oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan (Kementerian KP).

“Sebelum memulai rangkaian acara pencanangan Gerbangdutas 2023 di Pulau Moa, kedua menteri memulai kunjungan ke Pulau Meatimiarang, Kecamatan Mdona Hiera, Kabupaten MBD,” imbuhnya.

Baca juga: 11 Nelayan Asal Rote Terdampar 11 Hari Tanpa Makan dan Minuman di Pulau Kecil di Perairan Australia

Pulau Meatimiarang merupakan salah satu pulau kecil terluar (PPKT) Indonesia yang merdeka dengan perairan Timor Leste dan Australia.

Pulau dengan luas 13,29 kilometer persegi (km²) tersebut awalnya adalah pulau tak berpenduduk yang hanya dihuni oleh Satgas Pamputer Tentara Nasional Indonesia (TNI).

Kini, Pulau Meatimiarang dihuni oleh 17 kepala keluarga (KK) yang mata pencahariannya adalah nelayan.

“Di Pulau Meatimiarang, selain memperbaiki fasilitas sarana dan prasarana Satgas Pamputer, kedua menteri juga akan berdialog dengan personel Satgas Pamputer, memberikan bantuan kepada mereka dan masyarakat yang ada di pulau tersebut,” jelas Robert.

Menko Polhukam Mahfud MD dan Mendagri Tito Karnavian beserta rombongan akan menyambangi Pulau Meatimiarang, dengan menggunakan helikopter Super Puma milik TNI Angkatan Udara (AU), didukung oleh helikopter angkut Agusta Westland (AW) milik Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri).

Baca juga: Polri Ingatkan Jajaran untuk Netral Selama Pemilu 2024

Selama Gerbangdutas Tahun 2023, Menko Polhukam Mahfud MD dan Mendagri Tito Karnavian akan didampingi pejabat tinggi madya BNPP, termasuk Robert sendiri.

Adapun pejabat petinggi madya BNPP yang lain, di antaranya Plh Deputi Bidang Pengelolaan Potensi Kawasan Perbatasan BNPP Gutmen Nainggolan, Deputi Bidang Pengelolaan Infrastruktur Kawasan Perbatasan Jeffry Apoly Rahawarin, serta Kelompok Ahli (Pokli) BNPP Hamidin, dan Humas BNPP Ali H Bogra.

 

Terkini Lainnya
Bupati Benyamin Harap Pencanangan Gerbangdutas 2023 Jadi Momentum Pembangunan Terpadu di MBD
Bupati Benyamin Harap Pencanangan Gerbangdutas 2023 Jadi Momentum Pembangunan Terpadu di MBD
Maluku Barat Daya
Gerbangdutas 2023 di Maluku Barat Daya Bakal Diresmikan Menko Polhukam dan Mendagri
Gerbangdutas 2023 di Maluku Barat Daya Bakal Diresmikan Menko Polhukam dan Mendagri
Maluku Barat Daya
Hadiri Pameran DXI, Bupati Benyamin Paparkan Kekayaan Potensi Wisata Alam, Sejarah, dan Budaya MBD
Hadiri Pameran DXI, Bupati Benyamin Paparkan Kekayaan Potensi Wisata Alam, Sejarah, dan Budaya MBD
Maluku Barat Daya
Bupati Benyamin Berharap Pembangunan Pasar Ikan Higienis Tiakur Bisa Perbaiki Ekonomi Nelayan
Bupati Benyamin Berharap Pembangunan Pasar Ikan Higienis Tiakur Bisa Perbaiki Ekonomi Nelayan
Maluku Barat Daya
MBD Raih Opini WTP 4 Kali Berturut-turut, Bupati Benyamin Thomas: Ini Bukan Prestasi, Tetapi Kewajiban
MBD Raih Opini WTP 4 Kali Berturut-turut, Bupati Benyamin Thomas: Ini Bukan Prestasi, Tetapi Kewajiban
Maluku Barat Daya
Gerbangdutas 2023 Akan Digelar di 12 Lokpri MBD, Dihadiri Menko Polhukam dan Mendagri
Gerbangdutas 2023 Akan Digelar di 12 Lokpri MBD, Dihadiri Menko Polhukam dan Mendagri
Maluku Barat Daya
Peringati Hardiknas 2023, Pemkab Maluku Barat Daya Semarakkan Merdeka Belajar
Peringati Hardiknas 2023, Pemkab Maluku Barat Daya Semarakkan Merdeka Belajar
Maluku Barat Daya
Sukseskan Pengamatan Gerhana Matahari Total, Pemkab Maluku Barat Daya Gelar Serangkaian Acara
Sukseskan Pengamatan Gerhana Matahari Total, Pemkab Maluku Barat Daya Gelar Serangkaian Acara
Maluku Barat Daya
Sukseskan Pemilu 2024 di MBD, Bupati Benyamin Bakal Tumbuhkan Kesadaran Bela Negara
Sukseskan Pemilu 2024 di MBD, Bupati Benyamin Bakal Tumbuhkan Kesadaran Bela Negara
Maluku Barat Daya
Siaga Hadapi Bencana, Pemkab Maluku Barat Daya Gelar Workshop Penyusunan Draft Rencana Kontinjensi
Siaga Hadapi Bencana, Pemkab Maluku Barat Daya Gelar Workshop Penyusunan Draft Rencana Kontinjensi
Maluku Barat Daya
Pemilu 2024, KPU Maluku Barat Daya Pastikan Bakal Ada 291 TPS
Pemilu 2024, KPU Maluku Barat Daya Pastikan Bakal Ada 291 TPS
Maluku Barat Daya
Bupati Maluku Barat Daya Hadiri RUPS Bank Maluku-Malut, Ini Agenda yang Dibahas
Bupati Maluku Barat Daya Hadiri RUPS Bank Maluku-Malut, Ini Agenda yang Dibahas
Maluku Barat Daya
Komitmen Dukung JKN, Pemkab Maluku Barat Daya Raih UHC Award 2023
Komitmen Dukung JKN, Pemkab Maluku Barat Daya Raih UHC Award 2023
Maluku Barat Daya
Perjuangkan Nasib 4.017 Honorer, Pemkab MBD Lakukan Koordinasi dengan Kementerian PAN-RB
Perjuangkan Nasib 4.017 Honorer, Pemkab MBD Lakukan Koordinasi dengan Kementerian PAN-RB
Maluku Barat Daya
Indeks Risiko Bencana MDB Tertinggi, Bupati Benyamin Tekankan Sinergitas Pusat-Daerah di Hadapan Jokowi
Indeks Risiko Bencana MDB Tertinggi, Bupati Benyamin Tekankan Sinergitas Pusat-Daerah di Hadapan Jokowi
Maluku Barat Daya
Bagikan artikel ini melalui
Oke