HUT ke-70 Jateng, Ganjar: Pandemi Jadi Momentum Kita untuk Bangkit!

Kompas.com - 15/08/2020, 17:44 WIB
Inang Sh ,
Yohanes Enggar Harususilo

Tim Redaksi

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dalam peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-70 Provinsi Jawa Tengah, Sabtu (15/8/2020).
DOK. Humas Pemprov Jateng Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dalam peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-70 Provinsi Jawa Tengah, Sabtu (15/8/2020).

KOMPAS.com – Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengatakan pandemi Covid-19 memang membuat semua terpuruk termasuk Jawa Tengah ( Jateng), tapi masyarakat diminta tidak putus asa.

"Kondisi ini tidak boleh membuat kita lemas bahkan membuat mental jatuh. Pandemi ini harus menjadi momentum kita bangkit kembali dari keterpurukan,” ujarnya dalam peringatan hari ulang tahun ( HUT) ke-70 Provinsi Jawa Tengah, Sabtu (15/8/2020).

Dengan berpakaian adat Jawa, Ganjar memimpin upacara peringatan HUT Jateng. Dalam pidatonya, dia tidak berhenti memompa semangat masyarakat Jateng.

Ganjar pun menjelaskan berkolaborasi dan bersinergi menjadi cara-cara baru untuk melakukan terobosan.

Dalam kesempatan tersebut, Ganjar menyampaikan sebenarnya capaian Jawa Tengah satu tahun terakhir ini sedang cantik-cantiknya.

Baca juga: Ada Sekolah yang Gelar Belajar Tatap Muka, Ganjar: Kalau Belum Izin, Saya Tutup

Ganjar: jangan patah semangat

Di sektor infrastruktur, 90 persen kondisi jalan Jateng dalam kondisi baik. Kemudian, sekitar 85 persen dari 9,3 juta rumah di Jateng juga sudah berstatus layak huni.

Selain itu, pembangunan dua bandara, yakni Bandara Jenderal Soedirman di Purbalingga, tahun ini ditargetkan selesai. Lalu, Bandara Ngloram di Blora bulan depan sudah dioperasikan untuk melayani penumpang.

Dia juga menyebut, pembangunan sumber daya manusia di Jateng sudah semakin meningkat.

“Selain menggratiskan Sumbangan Pembinaan Pendidikan (SPP) bagi SMA/SMK/SLB Negeri, Jateng juga memberikan bantuan siswa madrasah sebesar Rp 26,5 miliar dan insentif pengajar keagamaan dari Rp 205 miliar dinaikkan menjadi Rp 253 miliar," jelasnya.

Baca juga: Kasus Pembubaran Paksa Acara Midodareni di Solo, Kapolda Jateng: Kita Kejar Pelaku Lainnya

Namun tiba-tiba, ujian dari Tuhan jatuh kepada Jawa Tengah di awal tahun 2020 sehingga, imbuh Ganjar, capaian-capaian yang bagus itu langsung drop lagi.

"Meski berat dan membuat sempoyongan, tapi jangan sampai kondisi ini membuat patah semangat. Kita harus berjuang sekuat tenaga untuk mengembalikan kejayaan yang telah dicita-citakan," tegasnya.

Langkah membangkitkan Jateng

Lebih lanjut, Ganjar menerangkan, pihaknya sudah menyiapkan berbagai langkah membangkitkan kembali kondisi Jateng.

Dia menjelaskan, sejumlah investasi yang sempat tertunda, didorong kembali dengan menyiapkan berbagai kawasan industri, seperti Brebes, Batang, Kendal dan daerah lainnya.

Baca juga: Ganjar Tawarkan Channel Youtube-nya untuk Siarkan Pentas Virtual Seniman Jateng

"Sekarang kami sedang mencoba mengkonsolidasikan seluruh kekuatan, agar masyarakat bisa berbisnis dengan cara baru, hidup baru dan komunikasi baru," katanya seperti keterangan tertulis diterima Kompas.com.

Ia juga memastikan, sektor Usaha Kecil Menengah (UKM) mendapat perhatian. Sejumlah UKM yang membutuhkan pendampingan, langsung dirangkul dan disiapkan pendampingan serta akses modal.

Gubernur berambut putih itu pun bersyukur, Bank Jateng sudah mendapatkan penempatan dana Rp 2 triliun untuk bantuan pendampingan dan akses modal bagi UKM.

“Kalau itu dikapitalisasikan 100 persen, maka ada dana Rp 4 triliun yang bisa digelindingkan untuk mengungkit sektor itu," terangnya.

Jateng peduli sesama

Selain tetap menebar semangat dan optimisme, Ganjar juga mengajak masyarakat Jawa Tengah untuk peduli sesama.

Baca juga: Atasi Kendala Belajar Daring, Guru di Jateng Aplikasikan Jogo Siswa dengan Temui Murid

Hal itu pun sesuai tema yang diambil dalam peringatan hari jadi tahun ini, yakni “Jateng Peduli Sesama”.

"Kita jadikan “Jateng Peduli Sesama” ini kado ulang tahun kepada bangsa dan negara. Mari peduli dengan nasib saudara kita, tetangga dan masyarakat yang membutuhkan di tengah pagebluk covid-19 ini," tandasnya.

Pada kesempatan itu, Pemerintah Provinsi Jateng juga memberikan sejumlah bantuan kepada masyarakat.

Beberapa di antaranya adalah bantuan kursi roda, sembako untuk masyarakat terdampak, pondok pesantren, pembangunan Rumah Tidak Layak Huni sebanyak 88 unit, mobil jenazah untuk Palang Merah Indonesia Jateng, serta beasiswa bagi sejumlah siswa berprestasi.

Baca juga: Setelah Surati Ganjar, Pemkab Blora Bantu Bocah Disabilitas untuk Bersekolah dan Sembuh

HUT dalam kesederhanaan

Peringatan HUT Jateng kali digelar sangat sederhana. Tak ada pesta rakyat, tak ada gelegar hiburan.

Hanya ada sebuah acara pemotongan tumpeng yang dipotong Ganjar bersama Wakil Gubernur Taj Yasin Maimoen dan jajaran yang kemudian diakhiri dengan upacara.

Upacara pun digelar sangat sederhana di halaman kantor Gubernur Jateng. Pesertanya dibatasi hanya tidak lebih dari 100 orang.

Meski begitu, semuanya tidak mengurangi khidmat perayaan hari jadi provinsi tempat mereka tinggal tersebut.

Terkini Lainnya
Pemprov Jateng Kucurkan Rp 98,9 Miliar untuk Bonus Atlet Peparnas 2024
Pemprov Jateng Kucurkan Rp 98,9 Miliar untuk Bonus Atlet Peparnas 2024
Jateng Gayeng
Hari Sumpah Pemuda, Pj Gubernur Jateng Ajak Pemuda Kembangkan Potensi Melalui “Klik Yanda”
Hari Sumpah Pemuda, Pj Gubernur Jateng Ajak Pemuda Kembangkan Potensi Melalui “Klik Yanda”
Jateng Gayeng
Pemprov Jateng Salurkan Bantuan Insentif Rp 104,7 Miliar untuk Pengajar Keagamaan
Pemprov Jateng Salurkan Bantuan Insentif Rp 104,7 Miliar untuk Pengajar Keagamaan
Jateng Gayeng
Jadi Juara Umum Peparnas 2024, Kontingen Jawa Tengah Dapat Bonus Setara Atlet PON
Jadi Juara Umum Peparnas 2024, Kontingen Jawa Tengah Dapat Bonus Setara Atlet PON
Jateng Gayeng
Terima Subroto Award 2024, Pemprov Jateng Jadi Provinsi Pengelola Air Tanah Terbaik
Terima Subroto Award 2024, Pemprov Jateng Jadi Provinsi Pengelola Air Tanah Terbaik
Jateng Gayeng
Lewat Inovasi Pelayanan Publik, Pemprov Jateng Raih 2 Penghargaan dari Kemenpan-RB
Lewat Inovasi Pelayanan Publik, Pemprov Jateng Raih 2 Penghargaan dari Kemenpan-RB
Jateng Gayeng
Atlet-atlet Jateng Peraih Medali PON XXI Dapat Uang Pembinaan Senilai Rp 60,6 Miliar
Atlet-atlet Jateng Peraih Medali PON XXI Dapat Uang Pembinaan Senilai Rp 60,6 Miliar
Jateng Gayeng
Pemprov Jateng Bantu Rumah Gratis untuk 98 KK Terdampak Rob di Pekalongan
Pemprov Jateng Bantu Rumah Gratis untuk 98 KK Terdampak Rob di Pekalongan
Jateng Gayeng
Pj Gubernur Jateng Lepas Kirab Obor Peparnas di Api Abadi Mrapen
Pj Gubernur Jateng Lepas Kirab Obor Peparnas di Api Abadi Mrapen
Jateng Gayeng
Dikabarkan Tak Salami Andika Perkasa Saat Deklarasi Damai, Pj Nana Beri Klarifikasi
Dikabarkan Tak Salami Andika Perkasa Saat Deklarasi Damai, Pj Nana Beri Klarifikasi
Jateng Gayeng
Kontingen PON Jateng Sukses Gondol 260 Medali, Pj Gubernur Nana: Mereka Patriot Olahraga
Kontingen PON Jateng Sukses Gondol 260 Medali, Pj Gubernur Nana: Mereka Patriot Olahraga
Jateng Gayeng
Berhasil Turunkan Stunting, Pemprov Jateng Terima Insentif Fiskal Rp 6,45 Miliar dari Wapres Ma’ruf
Berhasil Turunkan Stunting, Pemprov Jateng Terima Insentif Fiskal Rp 6,45 Miliar dari Wapres Ma’ruf
Jateng Gayeng
Targetkan Minimal 50 Emas, Jateng Bidik 3 Besar pada PON 2024
Targetkan Minimal 50 Emas, Jateng Bidik 3 Besar pada PON 2024
Jateng Gayeng
Pj Gubernur Nana Tegaskan Stakeholder Siap Kawal Pilkada 2024 di Jateng 
Pj Gubernur Nana Tegaskan Stakeholder Siap Kawal Pilkada 2024 di Jateng 
Jateng Gayeng
Peringati HUT Ke-79 RI, Pj Gubernur Nana Paparkan Capaian Pembangunan Pemprov Jateng
Peringati HUT Ke-79 RI, Pj Gubernur Nana Paparkan Capaian Pembangunan Pemprov Jateng
Jateng Gayeng
Bagikan artikel ini melalui
Oke