Gubernur Jabar Ridwan Kamil Raih Penghargaan Jer Basuki Mawa Beya

Kompas.com - 14/05/2023, 14:01 WIB
Yakob Arfin Tyas Sasongko,
Sri Noviyanti

Tim Redaksi

Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil meraih penghargaan Jer Basuki Mawa Beya dari Pemerintah Daerah (Pemda) Provinsi Jawa Timur atas kontribusinya dalam mendesain Masjid Raya Islamic Center Jatim.Dok. Humas Jabar Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil meraih penghargaan Jer Basuki Mawa Beya dari Pemerintah Daerah (Pemda) Provinsi Jawa Timur atas kontribusinya dalam mendesain Masjid Raya Islamic Center Jatim.

KOMPAS.com - Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil meraih penghargaan Jer Basuki Mawa Beya dari Pemerintah Daerah (Pemda) Provinsi Jawa Timur (Jatim) atas kontribusinya dalam mendesain Masjid Raya Islamic Center Jatim.

Penghargaan tersebut diserahkan  Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa kepada Kang Emil—sapaan Ridwan Kamil—dalam acara hari lahir ke-77 Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) di Masjid Raya Al Jabbar, Kota Bandung, Sabtu (13/5/2023).

"Teriring rasa bahagia menyambut Ibu Khofifah. Beliau meminta saya untuk mendesain Masjid Raya Islamic Center di Surabaya dan sudah berfungsi," ujar Emil dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Minggu (14/5/2023)

Pada kesempatan tersebut, Emil menuturkan bahwa selama hidup di dunia, apapun profesi yang dilakoni, hal terpenting adalah anfauhum linnas, yakni menjadi insan bermanfaat bagi masyarakat," ucapnya.

Baca juga: Cegah Pungli, Pemprov Jabar Gencarkan Satgas Saber Pungli dan Layanan SiBerli

Ia pun mendorong Muslimat NU untuk menjadi yang terdepan dalam menyiarkan keislaman kepada perempuan-perempuan di Jabar.

"Muslimat NU Jabar juga harus selalu terdepan mendakwahkan Islam di kalangan perempuan," katanya.

Sementara itu, Khofifah mengatakan bahwa penghargaan Jer Basuki Mawa Beya untuk Gubernur Jabar berdasarkan dedikasi yang telah dilakukannya dengan ikhlas.

"Kami tadi menyampaikan piagam sekaligus ada penghargaan Jer Basuki Mawa Beya di Jatim tertinggi itu emas. Terima kasih kami sampaikan kepada Pak Gubernur Jabar atas seluruh ikhtiar beliau menyiapkan arsitektur untuk pembangunan Masjid Raya Islamic Center," tutur Khofifah.

Baca juga: Revitalisasi Sungai Citarum, Pemprov Jabar Gandeng Monash University

Pihaknya atas nama Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jatim serta masyarakat mengapresiasi atas dedikasi Emil dalam mendesain salah satu masjid kebanggaan warga Jatim.

"Terima kasih atas seluruh jasa baik dan keikhlasan. Pak Ridwan Kamil betul-betul memberikan kontribusi dengan 100 persen keikhlasan beliau," tambahnya.

Khofifah menjelaskan, Masjid Raya Islamic Center Jatim kini sudah berfungsi sepenuhnya. Terutama, selama Ramadhan.

"Alhamdulillah, menjelang Ramadan beberapa waktu lalu  sudah diresmikan. Pada saat bulan puasa, kami sudah menggunakan full  mulai dari tarawih hingga iktikaf. Pada saat Lebaran pun, jemaahnya meluber. Jadi, kami menyampaikan terima kasih," ucap Khofifah.

Terkini Lainnya
Pastikan ASN Miliki 3 Nilai Dasar, Kang Emil Apresiasi Penandatanganan MoU Pemprov Jabar dengan KASN
Pastikan ASN Miliki 3 Nilai Dasar, Kang Emil Apresiasi Penandatanganan MoU Pemprov Jabar dengan KASN
jawa barat
Pocari Sweat Run Indonesia 2023 Sukses Digelar, Kang Emil: Pecah Rekor Semuanya, Luar Biasa
Pocari Sweat Run Indonesia 2023 Sukses Digelar, Kang Emil: Pecah Rekor Semuanya, Luar Biasa
jawa barat
Strategi Pemprov Jabar Kembangkan Desa Wisata, Rekrut 1.000 Kreator Konten hingga Latih 18 Desa
Strategi Pemprov Jabar Kembangkan Desa Wisata, Rekrut 1.000 Kreator Konten hingga Latih 18 Desa
jawa barat
Jadi Sekda Provinsi dengan Kepemimpinan Digital Terbaik, Sekdaprov Jabar: Ini Jerih Payah Seluruh Perangkat Daerah
Jadi Sekda Provinsi dengan Kepemimpinan Digital Terbaik, Sekdaprov Jabar: Ini Jerih Payah Seluruh Perangkat Daerah
jawa barat
Konsorsium Jepang Bakal Garap Proyek TPPAS Legok Nangka
Konsorsium Jepang Bakal Garap Proyek TPPAS Legok Nangka
jawa barat
Program Desa Digital dan Startup eFishery Ubah Cara Pandang Masyarakat tentang Teknologi Digital
Program Desa Digital dan Startup eFishery Ubah Cara Pandang Masyarakat tentang Teknologi Digital
jawa barat
Di Era Ridwan Kamil, Transaksi Digitalisasi Pajak Jabar Capai Hampir Rp 700 Miliar pada 2022
Di Era Ridwan Kamil, Transaksi Digitalisasi Pajak Jabar Capai Hampir Rp 700 Miliar pada 2022
jawa barat
Jabar Buka Program Pemutihan dan Diskon Pajak Kendaraan Bermotor, Cek Ketentuannya
Jabar Buka Program Pemutihan dan Diskon Pajak Kendaraan Bermotor, Cek Ketentuannya
jawa barat
JQR Bangun Jembatan Baru di Pelosok Garut Selatan, Warga Tak Perlu Lagi Seberangi Jembatan Reyot
JQR Bangun Jembatan Baru di Pelosok Garut Selatan, Warga Tak Perlu Lagi Seberangi Jembatan Reyot
jawa barat
Pemprov Jabar Siap Hadapi Gugatan Pimpinan Pesantren Al-Zaytun
Pemprov Jabar Siap Hadapi Gugatan Pimpinan Pesantren Al-Zaytun
jawa barat
Hadiri PKN ll Angkatan XXVII: Wagub Uu: Kalau Kita Diam Tidak Tambah Ilmu, Kita Ketinggalan
Hadiri PKN ll Angkatan XXVII: Wagub Uu: Kalau Kita Diam Tidak Tambah Ilmu, Kita Ketinggalan
jawa barat
Hadapi Ancaman Kekeringan, Dinas Sumber Daya Air Jabar Prioritaskan Antisipasi Gagal Panen
Hadapi Ancaman Kekeringan, Dinas Sumber Daya Air Jabar Prioritaskan Antisipasi Gagal Panen
jawa barat
Ridwan Kamil Ajak Anak Muda Berinovasi untuk Penuhi Kebutuhan Pangan 50 Juta Masyarakat Jabar
Ridwan Kamil Ajak Anak Muda Berinovasi untuk Penuhi Kebutuhan Pangan 50 Juta Masyarakat Jabar
jawa barat
HealthHeroes Nutrihunt, Aplikasi Baru yang Bantu Pindai Kandungan Nutrisi Makanan
HealthHeroes Nutrihunt, Aplikasi Baru yang Bantu Pindai Kandungan Nutrisi Makanan
jawa barat
Lewat Kredit BJB Mesra, Kang Emil Bantu Tingkatkan Perekonomian 15.000 Orang di Jabar
Lewat Kredit BJB Mesra, Kang Emil Bantu Tingkatkan Perekonomian 15.000 Orang di Jabar
jawa barat
Bagikan artikel ini melalui
Oke