"Pak Ganjar kan Tegas, Enggak Takut Dimusuhi?"

Kompas.com - 06/10/2017, 15:14 WIB
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo berdialog dengan para pelajar dalam acara Gubernur Mengajar di Sekolah Kristen Terang Bangsa Semarang, Jumat (6/10/2017)DAVID OLIVER PURBA/ KOMPAS.com Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo berdialog dengan para pelajar dalam acara Gubernur Mengajar di Sekolah Kristen Terang Bangsa Semarang, Jumat (6/10/2017)


SEMARANG, KOMPAS.com - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyatakan dirinya teguh untuk bersikap tegas, jujur, dan keras saat mengambil sejumlah kebijakan. Namun, ia tak serta merta bersikap keras untuk bisa mengubah kondisi.

Seorang siswi bernama Desti menilai, Ganjar memiliki sifat yang jujur, tegas, dan berani. Pelajar itulantas menanyakan apakah Ganjar tidak takut dengan konsekuensi dari sikapnya.

"Bapak kan tegas dan keras, enggak takut dimusuhi Pak?" tanya Desti.

Sambil tersenyum Ganjar mengatakan ketegasan serta keinginan untuk melakukan sesuatu secara transparan merupakan hal yang harus dilakukan pemimpin.

Gubernur Ganjar Pranowo berdialog dengan para pelajar Sekolah Kristen Terang Bangsa di Semarang dalam program Gubernur Mengajar, Jumat (6/10/2017)DAVID OLIVER PURBA/ KOMPAS.com Gubernur Ganjar Pranowo berdialog dengan para pelajar Sekolah Kristen Terang Bangsa di Semarang dalam program Gubernur Mengajar, Jumat (6/10/2017)

Selama dua periode menjadi anggota DPR RI, Ganjar dan rekannya sesama legislator mencoba untuk mengubah sistem yang dinilai tertutup dan tidak transparan. Namun, lanjut Ganjar hal tersebut memang membutuhkan strategi khusus.

"Saya pernah berdebat dengan teman Saya, dia pingin transparan, tapi caranya agak keras. Di luar, Saya bilang bukan begitu caranya. Kalau keras enggak akan terlaksana karena yang lain belum siap," ujar Ganjar saat mengunjungi Sekolah Kristen Terang Bangsa di Semarang, Jawa Tengah dalam rangkaian program Gubernur Mengajar, Jumat (6/9/2017).

Sifatnya itu terbawa ketika memimpin Jawa Tengah hingga kini. Ganjar mengatakan, di balik ketegasannya itu, ia mengaku tetap mendengar keluhan masyarakat untuk sejumlah aturan yang hendak diambil.

"Ketika memilih satu jalan jangan pernah ragu kalau yakin jalanmu benar. Tetapi dengarkan suara banyak orang apa sebenarnya yang diinginkan dan menjadi harapan masyarakat," ujar Ganjar.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo berdialog dengan para pelajar Sekolah Kristen Terang Bangsa di Semarang dalam acara Gubernur Mengajar, Jumat (6/10/2017)DAVID OLIVER PURBA/ KOMPAS.com Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo berdialog dengan para pelajar Sekolah Kristen Terang Bangsa di Semarang dalam acara Gubernur Mengajar, Jumat (6/10/2017)

Ia pun memancing pertanyaan pada para pelajar terkait kasus korupsi, "Kalau masyarakat suka korupsi enggak? Kira-kira Saya mau berantas korupsi, Saya didukung masyarakat enggak? Ya didukung."

Selama empat tahun menjabat Gubernur Jawa Tengah, Ganjar kerap menemui sejumlah oknum dari instansi tertentu yang melakukan tindakan korupsi.

Seperti saat Ganjar menemukan oknum petugas yang melakukan pungutan liar (pungli) di  jembatan timbang yang ada di wilayah Pantai Utara Jawa. 

Begitu juga saat Ganjar memergoki adanya pungli yang dilakukan petugas Samsat di daerah Magelang. Kejadian-kejadian tersebut membuat Ganjar kerap "mengamuk." (KONTRIBUTOR JAWA TENGAH/ DAVID OLIVER PURBA)

Terkini Lainnya
Pemprov Jateng Kucurkan Rp 98,9 Miliar untuk Bonus Atlet Peparnas 2024
Pemprov Jateng Kucurkan Rp 98,9 Miliar untuk Bonus Atlet Peparnas 2024
Jateng Gayeng
Hari Sumpah Pemuda, Pj Gubernur Jateng Ajak Pemuda Kembangkan Potensi Melalui “Klik Yanda”
Hari Sumpah Pemuda, Pj Gubernur Jateng Ajak Pemuda Kembangkan Potensi Melalui “Klik Yanda”
Jateng Gayeng
Pemprov Jateng Salurkan Bantuan Insentif Rp 104,7 Miliar untuk Pengajar Keagamaan
Pemprov Jateng Salurkan Bantuan Insentif Rp 104,7 Miliar untuk Pengajar Keagamaan
Jateng Gayeng
Jadi Juara Umum Peparnas 2024, Kontingen Jawa Tengah Dapat Bonus Setara Atlet PON
Jadi Juara Umum Peparnas 2024, Kontingen Jawa Tengah Dapat Bonus Setara Atlet PON
Jateng Gayeng
Terima Subroto Award 2024, Pemprov Jateng Jadi Provinsi Pengelola Air Tanah Terbaik
Terima Subroto Award 2024, Pemprov Jateng Jadi Provinsi Pengelola Air Tanah Terbaik
Jateng Gayeng
Lewat Inovasi Pelayanan Publik, Pemprov Jateng Raih 2 Penghargaan dari Kemenpan-RB
Lewat Inovasi Pelayanan Publik, Pemprov Jateng Raih 2 Penghargaan dari Kemenpan-RB
Jateng Gayeng
Atlet-atlet Jateng Peraih Medali PON XXI Dapat Uang Pembinaan Senilai Rp 60,6 Miliar
Atlet-atlet Jateng Peraih Medali PON XXI Dapat Uang Pembinaan Senilai Rp 60,6 Miliar
Jateng Gayeng
Pemprov Jateng Bantu Rumah Gratis untuk 98 KK Terdampak Rob di Pekalongan
Pemprov Jateng Bantu Rumah Gratis untuk 98 KK Terdampak Rob di Pekalongan
Jateng Gayeng
Pj Gubernur Jateng Lepas Kirab Obor Peparnas di Api Abadi Mrapen
Pj Gubernur Jateng Lepas Kirab Obor Peparnas di Api Abadi Mrapen
Jateng Gayeng
Dikabarkan Tak Salami Andika Perkasa Saat Deklarasi Damai, Pj Nana Beri Klarifikasi
Dikabarkan Tak Salami Andika Perkasa Saat Deklarasi Damai, Pj Nana Beri Klarifikasi
Jateng Gayeng
Kontingen PON Jateng Sukses Gondol 260 Medali, Pj Gubernur Nana: Mereka Patriot Olahraga
Kontingen PON Jateng Sukses Gondol 260 Medali, Pj Gubernur Nana: Mereka Patriot Olahraga
Jateng Gayeng
Berhasil Turunkan Stunting, Pemprov Jateng Terima Insentif Fiskal Rp 6,45 Miliar dari Wapres Ma’ruf
Berhasil Turunkan Stunting, Pemprov Jateng Terima Insentif Fiskal Rp 6,45 Miliar dari Wapres Ma’ruf
Jateng Gayeng
Targetkan Minimal 50 Emas, Jateng Bidik 3 Besar pada PON 2024
Targetkan Minimal 50 Emas, Jateng Bidik 3 Besar pada PON 2024
Jateng Gayeng
Pj Gubernur Nana Tegaskan Stakeholder Siap Kawal Pilkada 2024 di Jateng 
Pj Gubernur Nana Tegaskan Stakeholder Siap Kawal Pilkada 2024 di Jateng 
Jateng Gayeng
Peringati HUT Ke-79 RI, Pj Gubernur Nana Paparkan Capaian Pembangunan Pemprov Jateng
Peringati HUT Ke-79 RI, Pj Gubernur Nana Paparkan Capaian Pembangunan Pemprov Jateng
Jateng Gayeng
Bagikan artikel ini melalui
Oke