Ketua TP PKK Trenggalek Bagikan Cara Penuhi Gizi Anak dengan Harga Terjangkau

Kompas.com - 03/04/2023, 12:23 WIB
Inang Sh ,
A P Sari

Tim Redaksi

Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Trenggalek Novita Hardini dalam kegiatan Safari Ramadhan dengan program Sareng Masak Sama (SMS) Bu Novita di pelataran Masjid Nurul Hidayah, Desa Ngepeh Kecamatan Tugu Trenggalek, Senin (27/3/2023).
DOK. Humas Pemkab Trenggalek Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Trenggalek Novita Hardini dalam kegiatan Safari Ramadhan dengan program Sareng Masak Sama (SMS) Bu Novita di pelataran Masjid Nurul Hidayah, Desa Ngepeh Kecamatan Tugu Trenggalek, Senin (27/3/2023).

KOMPAS.com – Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga ( TP PKK) Trenggalek Novita Hardini membagikan tips mengolah makanan untuk mengatasi stunting.

Dia mengatakan, pemenuhan gizi pada anak tidak harus mahal. Sebab, banyak bahan makanan yang mengandung asupan gizi cukup dengan harga terjangkau.

"Contohnya ikan. Ternyata ikan mengandung asupan gizi tidak kalah dengan daging," terangnya dalam kegiatan Safari Ramadhan dengan program Sareng Masak Sama (SMS) Bu Novita di pelataran Masjid Nurul Hidayah, Desa Ngepeh Kecamatan Tugu Trenggalek, Senin (27/3/2023).

Novita menjelaskan, ikan mengandung 18 persen protein yang terdiri dari asam amino esensial yang tidak rusak saat dimasak.

Kemudian, kandungan lemak ikan terdapat 1-20 persen lemak yang mudah dicerna dan dapat langsung digunakan jaringan tubuh.

Baca juga: Safari Ramadhan, Pemkab Trenggalek Tingkatkan Pelayanan di Desa lewat Program Mening Deh

Lebih baik lagi, kata Novita, Trenggalek merupakan daerah penghasil ikan, baik perikanan tangkap maupun perikanan budi daya.

Untuk itu, dia pun menyarankan para orangtua memanfaatkan ikan dengan baik untuk mengatasi permasalahan stunting.

“Yang menjadi persoalan saat ini adalah cara mendorong anak mau memakan ikan. Maka dari itu, saya menggagas SMS Bu Novita. Kemudian berbagi menu simpel, kreasi ikan agar disukai anak,"ujarnya dalam siaran pers, Senin (3/4/2023).

Sebelum mengisi acara Safari Ramadhan di Desa Ngepeh, Novita sempat menghadiri kegiatan Makaryo Ning Desa Desa Hebat (Mening Deh) di Kecamatan Bendungan Trenggalek.

Pada kesempatan itu, Novita memberikan tiga pesan penting kepada masyarakat terkait persoalan sosial dan kesehatan.

Baca juga: Bupati Sebut Dinkes Trenggalek Investigasi Kasus Bayi Meninggal Diduga Usai Imunisasi

Pertama, dia mengimbau orangtua agar tidak menikahkan putra-putrinya sebelum usia 19 tahun bagi perempuan dan 21 tahun bagi laki-laki.

Sebelum ketentuan usia tersebut dinilai, secara mental maupun fisik dinilai belum siap untuk berumah tangga.

"Tolong, sama-sama kita jaga. Tolong jangan dinikahkan dulu apa pun alasannya. Karena mental dan fisik anak-anak belum siap," terangnya.

Kedua, setiap perempuan di desa memilki peran penting sehingga diimbau untuk meningkatkan keterampilan dan manajemen finansial keluarga dengan baik.

"Momen Ramadhan menjadi kesempatan untuk mensucikan diri. Perbanyak mengaji, jangan berpikir setiap kegiatan mengaji harus beli baju baru. Dikelola uangnya, untuk kepentingan anak dan keluarga," ujarnya.

Baca juga: Gelar Gebyar Ekraf Rumaket Greget, Upaya Pemkab Trenggalek Dorong UMKM dan Industri Kreatif

Ketiga, Novita meminta semua pihak bergotong royong mengatasi stunting dengan program Sekolah Asuh Stunting.

"Sebagai Ketua TP PKK, kami punya tugas yang sangat besar sebagai mitra terbaik bagi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Trenggalek dalam mengentaskan angka stunting dan menekan pernikahan usia anak dini,” ungkapnya.

Adapun kegiatan bertema “Inovasi Mening Deh” itu merupakan layanan Pemkab Trenggalek yang dilaksanakan bergilir di tingkat desa.

Mening Deh adalah inovasi pelayanan desa yang didekatkan kepada masyarakat, seperti layanan kependudukan dan pajak.

Pada kesempatan itu, warga yang menerima layanan maupun jajaran pemerintah yang memberi layanan terlihat senang dengan kehadiran istri Bupati Trenggalek tersebut.

Baca juga: HUT Ke-77 RI, Pemkab Trenggalek Beri Ruang Berekspresi bagi Penari Anak-anak

Novita sebelumnya dikenal sebagai perempuan yang aktif menyuarakan berbagai layanan yang berpihak pada masyarakat.

Terkini Lainnya
Perkuat Identitas Kabupaten Trenggalek, Mas Ipin Luncurkan “TGX Southern Paradise”
Perkuat Identitas Kabupaten Trenggalek, Mas Ipin Luncurkan “TGX Southern Paradise”
trenggalek maju sejahtera
Dalam 3 Tahun, TP-PKK Trenggalek Berhasil Turunkan Perkawinan Anak Jadi 2,1 Persen
Dalam 3 Tahun, TP-PKK Trenggalek Berhasil Turunkan Perkawinan Anak Jadi 2,1 Persen
trenggalek maju sejahtera
Pemkab Trenggalek Borong 3 Penghargaan BKN Award 2023
Pemkab Trenggalek Borong 3 Penghargaan BKN Award 2023
trenggalek maju sejahtera
Novita Hardini Berharap Sedekah Laut Teluk Prigi 2023 Dapat Tingkatkan Pariwisata hingga Ekonomi Masyarakat
Novita Hardini Berharap Sedekah Laut Teluk Prigi 2023 Dapat Tingkatkan Pariwisata hingga Ekonomi Masyarakat
trenggalek maju sejahtera
Blusukan Ke Rumah Warga Miskin Ekstrem, Ketua TP-PKK Trenggalek: Harus Jemput Bola Cek Keadaan Masyarakat
Blusukan Ke Rumah Warga Miskin Ekstrem, Ketua TP-PKK Trenggalek: Harus Jemput Bola Cek Keadaan Masyarakat
trenggalek maju sejahtera
Ketua TP-PKK Trenggalek Novita Hardini Serahkan PKH Plus kepada 213 Lansia
Ketua TP-PKK Trenggalek Novita Hardini Serahkan PKH Plus kepada 213 Lansia
trenggalek maju sejahtera
Mas Bupati Ipin Berencana Jadikan Tradisi Kupatan sebagai Agenda Kalender Wisata
Mas Bupati Ipin Berencana Jadikan Tradisi Kupatan sebagai Agenda Kalender Wisata
trenggalek maju sejahtera
Gelar Silaturahmi Kebangsaan, Novita Hardini Ajak Komunitas Ojol Perempuan Nobar “Buya Hamka”
Gelar Silaturahmi Kebangsaan, Novita Hardini Ajak Komunitas Ojol Perempuan Nobar “Buya Hamka”
trenggalek maju sejahtera
Tinjau Sejumlah Pasar Tradisional, Ketua TP-PKK Trenggalek Imbau Pedagang Jaga Kebersihan
Tinjau Sejumlah Pasar Tradisional, Ketua TP-PKK Trenggalek Imbau Pedagang Jaga Kebersihan
trenggalek maju sejahtera
600 Ton Beras Masuk Trenggalek, Mas Wabup Pastikan Stok Jelang Lebaran Aman
600 Ton Beras Masuk Trenggalek, Mas Wabup Pastikan Stok Jelang Lebaran Aman
trenggalek maju sejahtera
Lewat
Lewat "SMS Bu Novita", Ketua TP PKK Trenggalek Coba Tekan Angka Stunting
trenggalek maju sejahtera
Safari Ramadhan, Bupati Trenggalek Buka Endorse Gratis untuk UMKM
Safari Ramadhan, Bupati Trenggalek Buka Endorse Gratis untuk UMKM
trenggalek maju sejahtera
Gelar Safari Ramadhan Sambil Masak-masak, Bupati Trenggalek: Untuk Cegah Stunting
Gelar Safari Ramadhan Sambil Masak-masak, Bupati Trenggalek: Untuk Cegah Stunting
trenggalek maju sejahtera
Ketua TP PKK Trenggalek Bagikan Cara Penuhi Gizi Anak dengan Harga Terjangkau
Ketua TP PKK Trenggalek Bagikan Cara Penuhi Gizi Anak dengan Harga Terjangkau
trenggalek maju sejahtera
Safari Ramadhan, Pemkab Trenggalek Tingkatkan Pelayanan di Desa lewat Program Mening Deh
Safari Ramadhan, Pemkab Trenggalek Tingkatkan Pelayanan di Desa lewat Program Mening Deh
trenggalek maju sejahtera
Bagikan artikel ini melalui
Oke