TRENGGALEK, KOMPAS.com – Gugusan pantai yang berada di wilayah Kecamatan Watulimo, Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur mempunyai keunikan serta keindahan tersendiri.
Selain Pantai Prigi yang sudah dikenal, Pantai Karanggongso yang mempunyai pasir putih yang lembut dan pemandangan alam yang indah. Pantai ini merupakan salah satu destinasi wisata Trenggalek yang wajib dikunjungi para pecinta wisata bahari.
“Saya bersama keluarga sering kali ke pantai ini,” ujar Ratnaningsih (37), pengunjung asal Kabupaten Tulungagung.
Pantai Karanggongso atau lebih dikenal dengan sebutan Pantai Pasir Putih termasuk salah satu yang populer di kalangan wisatawan.
Baca: Destinasi Wisata Favorit Arumi Bachsin di Trenggalek
Karakter ombak yang tenang serta garis pantai yang panjang membuat pengunjung lebih leluasa menikmati pemandangan alam yang alami. Dengan ombak yang cukup tenang, pantai ini sangat cocok untuk berenang.
“Di pantai ini ombaknya lebih tenang dibanding lokasi lain. Sehingga untuk anak-anak lebih aman apabila berenang,” ujarnya.
Hamparan pasir putih yang lembut sangat kontras dengan birunya laut dan angkasa. Pengunjung pun betah berlama-lama di pantai ini sebab berbagai fasilitas dan wahana bermain juga tersedia.
Banana boat disediakan dengan harga yang sangat terjangkau. Pengunjung juga bisa menyewa kapal nelayan untuk berkeliling serta mendekat ke pulau-pulau di sekitar Pantai Pasir Putih.
“Sebelum berenang, anak-anak kami ajak naik perahu. Kami berkelililing mendekat ke pulau di tengah seperti Goa Merah yang berada di tebing laut, Pantai Asmara, dan Batu Bentis,” tutur Ratna.
Tak usah khawatir bila tak membawa perlengkapan piknik. Penduduk lokal banyak yang menyewakan ban pelampung untuk renang, maupun tikar untuk bersantai bersama rombongan.
Pantai pasir putih ini terlihat indah dan menarik dinikmati dari sisi manapun. Pohon rindang banyak tumbuh di kawasan pantai. Saat terik mentari menyengat, pengunjung bisa duduk-duduk di bawah pohon yang teduh.
Di sisi bagian barat pantai terdapat dermaga kayu yang menjorok ke laut. Lokasi ini sering digunakan wisatawan untuk foto bersama.
Area parkir yang luas, aman, dan nyaman bisa diakses pengunjung pantai. Selain itu, aneka kuliner khas pesisir yang berbahan dasar ikan laut banyak tersedia di kawasan ini.
“Puas berenang, Kami juga selalu menikmati makanan masakan ikan laut. Selain masih segar langsung dari nelayan, masakannya juga enak. Kami juga membeli ikan tuna asap untuk dibawa pulang,” kata Ratna.
Pantai Karanggongso berada di Teluk Prigi yang letaknya tidak jauh dari Panti Prigi. Dari pantai Prigi, pengunjung bisa melanjutkan perjalanan wisata ini ke Pantai Pasir putih dan menempuh perjalanan sekitar 10 Menit.
Tiket masuk kawasan wisata ini cukup terjangkau, yakni Rp.10.000 pengunjung bisa menikmati semua keindahan alam yang terpampang indah di Pantai pasir putih sepuasnya.
“Sebelum ke sini (Pasir putih) kami ke Goa Lawa,dan Pantai Prigi terlebih dahulu. Baru menghabiskan waktu di pasir putih ini,” ujarnya. (KONTRIBUTOR TRENGGALEK/ SLAMET WIDODO)