Puasa Hari Pertama, Ganjar "Ngabuburit" dengan Berbagi RTLH dan Sembako

Kompas.com - 04/04/2022, 09:05 WIB
Fransisca Andeska Gladiaventa,
A P Sari

Tim Redaksi

Ganjar Pranowo saat mengunjungi rumah salah satu warga yang mendapatkan bantuan RTLH, Minggu (3/4/2022). Dok. Humas Pemprov Jateng Ganjar Pranowo saat mengunjungi rumah salah satu warga yang mendapatkan bantuan RTLH, Minggu (3/4/2022).

KOMPAS.com - Memasuki awal puasa, Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo memiliki cara tersendiri untuk menunggu datangnya buka puasa.

Puasa hari pertama, Ganjar Pranowo memilih " ngabuburit" dengan berbagi kebahagiaan bersama warga miskin dan anak-anak yatim.

Adapun kebahagian yang diberikan oleh Ganjar berupa bantuan rehab rumah tidak layak huni ( RTLH) dan bantuan sembako.

Dua warga Semarang yang beruntung mendapatkan bantuan renovasi RTLH dari Ganjar, yakni Slamet Muryono warga Mangkang dan Sukanah warga Tanjung Mas.

Baca juga: Dialog Terbuka soal Wadas di UGM Batal, Ini Penjelasan Pemprov Jateng

Diketahui, keduanya mendapatkan bantuan masing-masing berkisar Rp 20 juta yang bersumber dari Badan Zakat Nasional ( Baznas) Jateng.

"Alhamdulillah bersyukur sekali dapat bantuan dari Pak Ganjar. Saya tidak mengira akan dapat bantuan bedah rumah di hari pertama puasa ini. Mudah-mudahan bermanfaat," ungkap Slamet dalam keterangan pers yang diterima oleh kompas.com, Senin (4/4/2022).

"Bersyukur sekali, alhamdulillah. Terima kasih Pak Ganjar," ucap Sukanah.

Sementara itu, puluhan anak yatim piatu yang tinggal di panti asuhan Al-Jannah Tugurejo juga menyambut kedatangan Ganjar dengan antusias.

Baca juga: Ini Alasan Dialog Terbuka antara Pemprov Jateng dan Warga Wadas Kontra Tambang di UGM Batal

Mereka terlihat begitu bahagia, sebab mereka mendapatkan kejutan dari Ganjar pada hari pertama puasa. Hal ini bisa sedikit mengobati rasa rindu dengan orangtua.

“Senang sekali awal puasa Pak Ganjar datang. Pak Ganjar orangnya seru, asyik sekali. Tadi ngobrol banyak, dikasih wejangan, ditanya sudah vaksin apa belum. Bisa sedikit mengobati rasa rindu dengan orangtua,” ungkap Maharani, salah satu penghuni panti asuhan Al-Jannah.

Sebagai informasi, Ganjar menganggendakan ngabuburit dengan membantu masyarakat setiap tahunnya.

Seperti tahun lalu, setiap sore Ganjar akan keliling dengan bersepeda untuk mendatangi panti asuhan serta membantu masyarakat miskin dengan RTLH dan bantuan lain.

Baca juga: Stok Solar Subsidi Aman, Pertamina Pastikan Kebutuhan Konsumen di Jateng-DIY Terpenuhi

“Tiap tahun saya selalu ada kegiatan ini, bedanya biasa keliling dengan naik sepeda, tetapi sekarang belum bisa. Kita biasanya keliling sambal membuka daftar masyarakat yang dahulu pernah usul bantuan dan belum terealisasi, sekarang kita realisasikan,” katanya.

Ia mengatakan, pihaknya akan terus mengoptimalkan dan menggencarkan program bantuan RTLH, sembako untuk panti asuhan, panti sosial serta bantuan lain selama Ramadhan 2022.

“Tidak hanya bantuan dari anggaran pemerintah, tetapi kita juga carikan dari sumber lain. Hari ini dapat bantuan dari teman-teman Baznas, kita salurkan ke warga. Nanti sambil jalan, kita kumpulkan juga dari banyak masyarakat yang mau bantu,” pungkasnya.

Terkini Lainnya
Musrenbang Jateng Terima 55.000 Usulan, Pj Gubernur Nana: Akan Kami Pelajari dan Kelola
Musrenbang Jateng Terima 55.000 Usulan, Pj Gubernur Nana: Akan Kami Pelajari dan Kelola
Jateng Gayeng
Sejak Dipimpin Nana Sudjana pada September 2023, Pemprov Jateng Raih 10 Penghargaan
Sejak Dipimpin Nana Sudjana pada September 2023, Pemprov Jateng Raih 10 Penghargaan
Jateng Gayeng
Luncurkan Specta 2024, Pj Gubernur Nana Harap Prestasi Olahraga di Jateng Meningkat
Luncurkan Specta 2024, Pj Gubernur Nana Harap Prestasi Olahraga di Jateng Meningkat
Jateng Gayeng
Sistem One Way Diterapkan selama Arus Balik, PJ Gubernur Jateng: Terus Kami Pantau
Sistem One Way Diterapkan selama Arus Balik, PJ Gubernur Jateng: Terus Kami Pantau
Jateng Gayeng
Lepas 11.600 Pemudik Gratis, Pj Gubernur Jateng: Jumlahnya Terus Ditingkatkan
Lepas 11.600 Pemudik Gratis, Pj Gubernur Jateng: Jumlahnya Terus Ditingkatkan
Jateng Gayeng
Pj Gubernur Nana Sudjana: Jateng Siap Sambut Arus Mudik dan Balik Lebaran
Pj Gubernur Nana Sudjana: Jateng Siap Sambut Arus Mudik dan Balik Lebaran
Jateng Gayeng
Pj Gubernur Jateng Nana Sudjana Sebut Kinerja Pemprov pada 2023 Meningkat, Berikut Indikator Capaiannya
Pj Gubernur Jateng Nana Sudjana Sebut Kinerja Pemprov pada 2023 Meningkat, Berikut Indikator Capaiannya
Jateng Gayeng
Pekan Depan, Pemprov Jateng Bersama BNPB dan Kementerian PUPR Tentukan Langkah Rehabilitasi Usai Bencana Banjir
Pekan Depan, Pemprov Jateng Bersama BNPB dan Kementerian PUPR Tentukan Langkah Rehabilitasi Usai Bencana Banjir
Jateng Gayeng
Tinjau Banjir Bandang di Pekalongan, Pemprov Jateng Salurkan Bantuan Senilai Rp 160 Juta
Tinjau Banjir Bandang di Pekalongan, Pemprov Jateng Salurkan Bantuan Senilai Rp 160 Juta
Jateng Gayeng
Dapat Penghargaan dari Baznas, Pj Gubernur Jateng Ingin Fokus Entaskan Kemiskinan
Dapat Penghargaan dari Baznas, Pj Gubernur Jateng Ingin Fokus Entaskan Kemiskinan
Jateng Gayeng
Entaskan Kemiskinan Ekstrem, Pemprov Jateng Kurangi Beban Pengeluaran hingga Kolaborasi
Entaskan Kemiskinan Ekstrem, Pemprov Jateng Kurangi Beban Pengeluaran hingga Kolaborasi
Jateng Gayeng
Tentukan Arah Pembangunan 20 Tahun ke Depan, Jateng Jadi Penumpu Pangan dan Industri Nasional
Tentukan Arah Pembangunan 20 Tahun ke Depan, Jateng Jadi Penumpu Pangan dan Industri Nasional
Jateng Gayeng
Tinjau Banjir Demak, Pj Gubernur Jateng: Dua Hari Lagi Tanggul Sudah Kuat
Tinjau Banjir Demak, Pj Gubernur Jateng: Dua Hari Lagi Tanggul Sudah Kuat
Jateng Gayeng
Hasil SPI KPK 2023, Jateng Raih Predikat Integritas Tertinggi untuk Provinsi
Hasil SPI KPK 2023, Jateng Raih Predikat Integritas Tertinggi untuk Provinsi
Jateng Gayeng
Kolaborasi dengan BPKP, Pemprov Jateng Akan Miliki Laboratorium Manajemen Risiko dan Kapabilitas
Kolaborasi dengan BPKP, Pemprov Jateng Akan Miliki Laboratorium Manajemen Risiko dan Kapabilitas
Jateng Gayeng
Bagikan artikel ini melalui
Oke