KOMPAS.com – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-15 Kota Tangerang Selatan ( Tangsel), Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel menggelar Rapat Paripurna di Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tangsel, Minggu (26/11/2023).
Pada kesempatan itu, Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie menyampaikan berbagai keberhasilan dan capaian prestasi yang telah diraih Kota Tangsel selama 2023.
Dari segi perekonomian, laju pertumbuhan ekonomi daerah tersebut tercatat terus meningkat. Pada triwulan II 2023, misalnya, mencapai Rp 5,82 triliun. Hal ini didukung kenaikan jumlah investor Berdasarkan data investasi Penanaman Modal Asing (PMA) dan Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) kenaikannya dari 4,65 triliun menjadi 5,97 triliun pada triwulan III 2023.
Kemudian, dari sisi pembangunan manusia, terjadi kenaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) dari 81,60 menjadi 81,95. Capaian tersebut didukung oleh peningkatan angka rata-rata lama sekolah, harapan lama sekolah, angka harapan hidup, dan pendapatan per kapita per tahun.
Baca juga: Sukses Digelar, Tangsel Marathon 2023 Diikuti 5.000 Peserta
Pada bidang pendidikan, angka partisipasi sekolah usia 7-12 tahun tercatat pada angka 99,72 persen, sementara pada usia 13-15 tahun tercatat di angka 98,26 persen. Pemerintah Kota Tangsel terus mendorong peningkatan angka partisipasi sekolah untuk usia 15-18 tahun agar mencapai lebih dari 90 persen.
“Pendidikan adalah isu strategis yang harus terus didorong agar capaiannya bisa menjadi 100 persen,” ujar Benyamin dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Minggu.
Di bidang ketenagakerjaan, tingkat pengangguran terbuka tercatat turun dari 6,59 persen menjadi 5,81 persen. Pemerintah Kota Tangsel terus berupaya meningkatkan rasio penduduk yang bekerja agar mencapai angka di atas 95 persen.
Benyamin mengatakan, berbagai dukungan yang masuk membuat Kota Tangsel mampu merealisasikan sejumlah program pembangunan strategis. Berikut adalah ulasannya.
Selain pembangunan, Pemkot Tangsel juga berhasil menorehkan sejumlah prestasi. Sebut saja, Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) ke-11 dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), Treasury Award untuk Satuan Kerja dan Pemerintah Daerah Terbaik pada 2022 dari Kanwil DJP Provinsi Banten, dan juara kedua Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten/Kota dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten.
Baca juga: Pemkot Tangsel Bentuk Satgas Pencegahan dan Penanganan Kekerasan di Sekolah, Ini Fungsinya
Kemudian, ada pula penghargaan Universitas Health Coverage dari Kementerian Kesehatan, Implementasi Rekap Norma, Standar, Prosedur, dan Kriteria (NSPK) Manajemen Aparatur Sipil Negara (ASN) Terbaik dan Capaian Pengembangan Kompetensi dari Badan Kepegawaian Negara (BKN), Karya Bakti Satpol PP dari Kementerian Dalam Negeri, predikat sebagai Kota Layak Anak, Badan Publik Informatif Peringkat Pertama se-Provinsi Banten, Daerah Peduli Pelayanan Publik Dan Daerah Tertib Ukur dari Kemendag RI.
Benyamin mengatakan bahwa berbagai keberhasilan dan capaian tersebut berkat kolaborasi yang dibangun di Kota Tangsel. Ia mengajak seluruh masyarakat untuk terus menjaga keharmonisan, sinergi, dan kebersamaan dalam menyukseskan berbagai program untuk kemajuan daerah dan kesejahteraan masyarakatnya.
"Sekali lagi, hal ini merupakan hasil kolaborasi yang harus dijaga untuk keberlanjutan pembangunan menuju Kota Tangsel yang cerdas, modern, religius dalam kerangka kesejahteraan," ujarnya.