Wali Kota Airin Ajak Abang dan Nona Tangsel Tingkatkan Peran Anak Muda

Kompas.com - 07/12/2020, 13:43 WIB
Inang Sh ,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

Rian Munawarrohman Abang dari Kecamatan Ciputat Timur dan Putri Nabila dari Kecamatan Serpong terpilih menjadi Abang dan Nona Tangsel periode 2020-2022 di Hotel Merlyn yang digelar melalui media sosial, Sabtu (5/12/2020).DOK. Humas Pemkot Tangerang Selatan Rian Munawarrohman Abang dari Kecamatan Ciputat Timur dan Putri Nabila dari Kecamatan Serpong terpilih menjadi Abang dan Nona Tangsel periode 2020-2022 di Hotel Merlyn yang digelar melalui media sosial, Sabtu (5/12/2020).

KOMPAS.com – Wali Kota Tangerang Selatan ( Tangsel) Airin Rachmi Diany mengatakan, Abang Nona Kota Tangsel merupakan aset daerah yang memiliki peran membantu pemerintah untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) di masa yang akan datang.

"Abang Nona terpilih bisa menjadi pioneer bagi anak muda, bahwa ada cara untuk berkarya dan berprestasi," katanya dalam malam puncak pemilihan Abang Nona di Hotel Merlyn yang digelar melalui media sosial, Sabtu (5/12/2020).

Menurutnya, Abang Nona Kota Tangsel dapat membantu pemerintah melakukan pembangunan di berbagai sektor.

Oleh karenanya, dia memberikan perhatian khusus sehingga fasilitas pengembangan generasi muda bisa berperan aktif membantu pemerintah.

Airin berharap, adanya Abang Nona Kota Tangsel bisa memotivasi anak muda lainnya untuk menorehkan karier dalam berbagai bidang.

Baca juga: Pemkot Tangsel Akan Mulai Pelebaran Jalan di Rawa Buntu dan Jalan Bhayangkara

"Ada banyak sekali bidang yang bisa ditekuni. Abang Nona Kota Tangsel hanya salah satunya," katanya seperti keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Senin (7/12/2020).

Airin juga memastikan pemerintah akan selalu memberikan fasilitas yang sangat baik bagi anak muda yang mau berperan dalam proses pembangunan, salah satunya dengan menorehkan prestasi di berbagai bidang positif.

"Jadi semoga setelah ini anak muda akan lebih tergerak hatinya untuk mengikuti berbagai kegiatan positif dan terbebas dari hal negatif," ujarnya.

Airin menambahkan, saat ini pemerintah tengah berupaya untuk memastikan percepatan pemutusan mata rantai penularan Covid-19.

Baca juga: Panitia Pilkada Tangsel Tingkat Kecamatan Mulai Persiapan Logistik TPS

Untuk itu, dirinya pun membutuhkan banyak sekali sumber daya manusia (SDM) yang mampu berpartisipasi dalam proses program ini.

"Jadi, pemenang Abang Nona ini punya peran membantu pemerintah dalam rangka mensosialisasikan program ini," ujarnya.

Adapun, Rian Munawarrohman Abang dari Kecamatan Ciputat Timur dan Putri Nabila dari Kecamatan Serpong terpilih menjadi Abang dan Nona Tangsel periode 2020-2022.

Kemudian, Wakil I Abang Tangsel 2020 Muhammad Fadhel Fajri Ramadhan dari Pamulang, Wakil I Nona Tangsel 2020 Nona Salsabila Dinitasari dari Ciputat Timur.

Wakil II Abang Tangsel 2020, yakni Affan Mawarid Akbar dari Pamulang, Wakil II Nona Tangsel 2020, yakni Pramesti Devi Angelita dari Setu.

Baca juga: APK Pilkada Tangsel Berulang Kali Dipasang di Tempat Terlarang, Satpol PP Kewalahan

Untuk Abang Berbakat Tangsel 2020 Dimitri Fajar Satria Dharma dari Serpong Utara, lalu Nona Berbakat Tangsel 2020 Daniella Quinta Anastasia dari Pondok Aren.

Kemudian, Abang Favorit Tangsel 2020 Ahmad Raihan dari Pondok Aren dan Nona Favorit Tangsel 2020 Indira Rizky Sukmaputri dan Pamulang.

Abang Persahabatan Tangsel 2020 Bagus Tri Penggawa dari Serpong, Nona Persahabatan Tangsel 2020 yakni Indriani Aurora dari Pamulang.

Sementara itu, Duta Anti Narkoba, yakni Jose Keli Hasian Ambarita dari Ciputat dan Nona Xena Diva Felicia dari Serpong Utara.

Lalu, Duta Hukum,yakni Rifqi Syauqi Ibrahim dari Ciputat Timur dan Adelia Jessica dari Serpong Utara.

Baca juga: PSBB Tangerang Selatan Kembali Diperpanjang Sebulan hingga 19 Desember

Adapun, perhelatan pemilihan abang nona ini dilakukan sesuai dengan protokol kesehatan yang telah ditetapkan.

Terkini Lainnya
Pemkot Tangsel Buka Lelang Barang Milik Daerah, Catat Tanggal dan Cara Daftarnya!
Pemkot Tangsel Buka Lelang Barang Milik Daerah, Catat Tanggal dan Cara Daftarnya!
Tangerang Selatan
Catatan Prestasi Kota Tangsel yang Kini Merayakan HUT Ke-15
Catatan Prestasi Kota Tangsel yang Kini Merayakan HUT Ke-15
Tangerang Selatan
DIhadiri Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf, Tangsel Bersholawat Kirimkan Doa untuk Rakyat Palestina
DIhadiri Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf, Tangsel Bersholawat Kirimkan Doa untuk Rakyat Palestina
Tangerang Selatan
 Warga Protes Lingkungan Bau dan Kotor, DPRD Serang Akan Hentikan Kerja Sama dengan TPSA Cilowong
Warga Protes Lingkungan Bau dan Kotor, DPRD Serang Akan Hentikan Kerja Sama dengan TPSA Cilowong
Tangerang Selatan
Sukses Digelar, Tangsel Marathon 2023 Diikuti 5.000 Peserta
Sukses Digelar, Tangsel Marathon 2023 Diikuti 5.000 Peserta
Tangerang Selatan
Pemkot Tangsel Gelar Sayembara Desain Batik, Total Hadiah Capai Rp 22,5 Juta
Pemkot Tangsel Gelar Sayembara Desain Batik, Total Hadiah Capai Rp 22,5 Juta
Tangerang Selatan
Tangsel Gelar Parade Budaya, Wali Kota Benyamin: Ini Representasi Masyarakat Tangsel
Tangsel Gelar Parade Budaya, Wali Kota Benyamin: Ini Representasi Masyarakat Tangsel
Tangerang Selatan
Walkot Benyamin Paparkan 8 Aksi Pencegahan dan Penurunan Angka Stunting di Tangsel
Walkot Benyamin Paparkan 8 Aksi Pencegahan dan Penurunan Angka Stunting di Tangsel
Tangerang Selatan
Tangsel Raih Penghargaan Kota Layak Anak Kategori Nindya
Tangsel Raih Penghargaan Kota Layak Anak Kategori Nindya
Tangerang Selatan
Wawalkot Tangsel Sebut Debus dan Silat sebagai Kearifan Lokal yang Harus Dilestarikan
Wawalkot Tangsel Sebut Debus dan Silat sebagai Kearifan Lokal yang Harus Dilestarikan
Tangerang Selatan
Wakil Walkot Tangsel Salurkan 88 Hewan Kurban, Termasuk Hasil Penyembelihan Mandiri
Wakil Walkot Tangsel Salurkan 88 Hewan Kurban, Termasuk Hasil Penyembelihan Mandiri
Tangerang Selatan
Masyarakat Antusias Rayakan Idul Adha, Wakil Walkot Tangsel: Semoga Ini Titik Balik Ekonomi RI Bangkit
Masyarakat Antusias Rayakan Idul Adha, Wakil Walkot Tangsel: Semoga Ini Titik Balik Ekonomi RI Bangkit
Tangerang Selatan
Dukung Karya Pelaku IT, Walkot Benyamin Luncurkan Tangsel ICT Award 2023
Dukung Karya Pelaku IT, Walkot Benyamin Luncurkan Tangsel ICT Award 2023
Tangerang Selatan
ATN dan Airin Bersilatuhrami 3 Jam, Bahas Pengembangan Wisata Religi Banten
ATN dan Airin Bersilatuhrami 3 Jam, Bahas Pengembangan Wisata Religi Banten
Tangerang Selatan
Wawalkot Tangsel Pastikan PPDB Online Tingkat SMPN Digelar Transparan dan Sesuai Aturan
Wawalkot Tangsel Pastikan PPDB Online Tingkat SMPN Digelar Transparan dan Sesuai Aturan
Tangerang Selatan
Bagikan artikel ini melalui
Oke