Angka Stunting di Lamongan Turun Drastis, Bupati Yuhronur Efendi Paparkan Caranya

Kompas.com - 30/04/2024, 20:48 WIB
Nethania Simanjuntak,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamongan mampu menekan angka stunting di wilayahnya sehingga turun menjadi 9,4 persen pada 2023.

Bupati Lamongan Yuhronur Efendi atau biasa disapa Pak Yes mengatakan, Pemkab Lamongan sempat menduduki angka stunting di 27,05 persen pada 2022. Angka tersebut dilihat berdasarkan hasil Survei Kesehatan Indonesia (SKI).

"Kasus stunting di Lamongan memang pada 2022 berada pada kategori tinggi. Namun terus kami upayakan untuk menekannya. Upaya tidak hanya sebatas pengobatan melainkan kami gencarkan mulai dari pencegahan stunting," ujar Pak Yes dalam keterangan persnya, Selasa (30/4/2024).

Terkait capaian ini, Pak Yes menyebut, Pemkab Lamongan berhasil mencapai target angka stunting dari Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN), yakni 12,3 persen pada 2024.

“Tentu penurunan kasus stunting di Lamongan hasil dari ragam upaya yang telah dilakukan,” ujarnya.

Baca juga: Tumbuhkan Perekonomian Lamongan, Pemkab Lamongan Optimalkan Reforma Agraria 

Pak Yes menjelaskan bahwa penurunan persentase stunting di Lamongan juga dapat dilihat dari angka Elektronik-Pencatatan dan Pelaporan Gizi Berbasis Masyarakat (E-PPGBM) tahun 2023.

Dalam persentase tersebut, pada Februari 2022 angkanya menempati 6,80 persen dan Agustus 2022 mencapai 5,70 persen. Sementara pada Februari 2023, angka stunting mencapai 4,80 persen dan Agustus 2023 sebesar 4,01 persen.

Pak Yes mengatakan, upaya penurunan stunting di Kabupaten Lamongan dilakukan secara bertahap.

Upaya penurunan stunting, kata dia, juga dilakukan dengan tidak fokus kepada penanganan penderita. tetapi memberikan edukasi kepada orangtua hingga remaja.

Pak Yes menyebut bahwa saat ini pihaknya melakukan kolaborasi dengan berbagai pihak menjalankan beberapa program inovasi untuk menurunkan stunting. Salah satunya adalah program 1-10-100.

 

Baca juga: Teken MoU dengan LCH, Pak Yes Ingin Showroom Produk-produk Unggulan Lamongan Terus Berkembang

Program 1-10-100 merupakan hasil kolaborasi Pemkab Lamongan dengan Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK). Program ini digagas untuk menangani balita stunting dengan memberikan satu paket bantuan makanan yang bergizi kepada 10 anak selama 100 hari.

Pelaksanaan Program ini melibatkan swadaya masyarakat dan corporate social responsibility (CSR).

Selain Program 1-10-100, Pak Yes menyebut inovasi-inovasi yang dilakukan oleh Pemkab Lamongan, di antaranya Mobil Pelayanan Keliling Desa Bersama Bidan Desa (Monalisa Berdansa), dan Sekolah Orang Tua Hebat (SOTH), Gerakan Bersama Cegah Ibu Hamil Anemia, Tinggal Klik Informasi Seputar Kesehatan Ibu Hamil (Tilik Insert Bumil).

Selanjutnya, Gerakan Selamatkan Ibu Hamil Dengan Siaga Donor Darah (Ransel Si Dora), Remaja Sehat Bersama Dapur Sehat Atasi Stunting (Resa Bersama Dashat), Forum Gemar Makan Ikan (Forikan), Audit Kasus Stunting tingkat Kecamatan, Pemberian Sertifikat untuk Ibu Menyusui, Pendataan Keluarga Berisiko stunting, dan lain sebagainya.

"Selain bertahap, penanganan kasus stunting di Lamongan juga dilakukan bersama lintas sektor sehingga seluruh program inovasi dapat direalisasikan dengan kerja sama lintas organisasi perangkat daerah (OPD), pemerintah desa (pemdes), PKK, dan masyarakat. Tujuannya untuk menekan penurunan kasus stunting," ucapnya.

Baca juga: Dorong Realisasi Program Lamongan Sehat, Bupati Lamongan Resmikan Poliklinik II RSUD Dr Soegiri

Terkini Lainnya
Permintaan Melonjak Jelang Idul Adha, Bupati Lamongan Pastikan Stok Hewan Kurban Aman dan Sehat

Permintaan Melonjak Jelang Idul Adha, Bupati Lamongan Pastikan Stok Hewan Kurban Aman dan Sehat

Lamongan
Gelar Dzikir Bersama Doakan Kejayaan Lamongan, Pak Yes: Mari Wujudkan Pembangunan Berkelanjutan

Gelar Dzikir Bersama Doakan Kejayaan Lamongan, Pak Yes: Mari Wujudkan Pembangunan Berkelanjutan

Lamongan
Terus Gempur Rokok Ilegal, Lamongan Jadi Pengelola DBHCHT Nomor 1 di Jatim

Terus Gempur Rokok Ilegal, Lamongan Jadi Pengelola DBHCHT Nomor 1 di Jatim

Lamongan
Amankan Pasokan Air Saat Kemarau, BMKG Realisasikan Program TMC di Lamongan

Amankan Pasokan Air Saat Kemarau, BMKG Realisasikan Program TMC di Lamongan

Lamongan
Soal Lumbung Pangan Nasional, Bupati Lamongan: Tak Hanya Kualitas Tanaman, Regenerasi Petani juga Penting

Soal Lumbung Pangan Nasional, Bupati Lamongan: Tak Hanya Kualitas Tanaman, Regenerasi Petani juga Penting

Lamongan
Angka Stunting di Lamongan Turun Drastis, Bupati Yuhronur Efendi Paparkan Caranya

Angka Stunting di Lamongan Turun Drastis, Bupati Yuhronur Efendi Paparkan Caranya

Lamongan
Panen Padi Triwulan I-2024 di Lamongan Berhasil, Rata-rata 7,34 Ton Per Hektar

Panen Padi Triwulan I-2024 di Lamongan Berhasil, Rata-rata 7,34 Ton Per Hektar

Lamongan
Tumbuhkan Perekonomian Lamongan, Pemkab Lamongan Optimalkan Reforma Agraria 

Tumbuhkan Perekonomian Lamongan, Pemkab Lamongan Optimalkan Reforma Agraria 

Lamongan
Teken MoU dengan LCH, Pak Yes Ingin Showroom Produk-produk Unggulan Lamongan Terus Berkembang

Teken MoU dengan LCH, Pak Yes Ingin Showroom Produk-produk Unggulan Lamongan Terus Berkembang

Lamongan
Dorong Realisasi Program Lamongan Sehat, Bupati Lamongan Resmikan Poliklinik II RSUD Dr Soegiri

Dorong Realisasi Program Lamongan Sehat, Bupati Lamongan Resmikan Poliklinik II RSUD Dr Soegiri

Lamongan
Buka Festival Dayung Perahu Tradisional, Wali Kota Lamongan Sebut Penyelenggaraan Event Dapat Buat Desa Mandiri

Buka Festival Dayung Perahu Tradisional, Wali Kota Lamongan Sebut Penyelenggaraan Event Dapat Buat Desa Mandiri

Lamongan
Luncurkan Beasiswa Perintis 2023, Pak Yes: Tak Boleh Ada Lagi Anak Lamongan yang Tak Punya Biaya

Luncurkan Beasiswa Perintis 2023, Pak Yes: Tak Boleh Ada Lagi Anak Lamongan yang Tak Punya Biaya

Lamongan
Stunting di Lamongan Ditargetkan Turun Jadi 14 Persen, Pak Yes Abdikan Diri Jadi Orangtua Asuh Anak Stunting

Stunting di Lamongan Ditargetkan Turun Jadi 14 Persen, Pak Yes Abdikan Diri Jadi Orangtua Asuh Anak Stunting

Lamongan
Pemkab Lamongan Cetak Rekor MURI lewat Tarian dan Sajian Nasi Boran Terbesar di Dunia

Pemkab Lamongan Cetak Rekor MURI lewat Tarian dan Sajian Nasi Boran Terbesar di Dunia

Lamongan
Bertekad Jadi Kabupaten Layak Anak, Lamongan Gencarkan Forum Anak hingga ke Tingkat Desa

Bertekad Jadi Kabupaten Layak Anak, Lamongan Gencarkan Forum Anak hingga ke Tingkat Desa

Lamongan
Bagikan artikel ini melalui
Oke