Komitmen Maksimalkan P3DN, Gubernur Khofifah: Alhamdulillah, Realisasi Belanja PDN di Jatim capai 79 persen

Kompas.com - 15/09/2023, 20:48 WIB
Dwi NH,
A P Sari

Tim Redaksi

Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa.DOK. Humas Pemprov Jatim Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa.

KOMPAS.com - Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa mengatakan, nilai realisasi belanja Produk Dalam Negeri (PDN) yang dilakukan seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan pemerintahannya sampai September 2023 mencapai 79 persen.

Nilai tersebut didapatkan dari upaya masif Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jatim dalam melakukan Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN) untuk belanja barang dan jasa pemerintah guna meningkatkan pertumbuhan ekonomi daerah.

Selain itu, realisasi transaksi belanja PDN yang dilakukan Pemprov Jatim melalui e-katalog sampai September 2023 sudah mencapai Rp 1,58 triliun.

"Alhamdulillah, realisasi belanja PDN di Jatim per September 2023 mencapai 79 persen. Kami berharap dengan memaksimalkan belanja PDN akan turut mengungkit ekonomi Jatim, mulai dari mikro kecil menengah hingga yang sudah skala industri," ujar Khofifah dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Jumat (15/9/2023).

Baca juga: Luncurkan Trade Expo 2023, Mendag Targetkan Nilai Transaksi Lebih dari Rp 228 Triliun

Ia menjelaskan, nilai transaksi e-katalog tersebut berasal dari jumlah produk tayang sebanyak 106.385 PDN yang berasal dari 5.573 penyedia.

Capaian tersebut, kata dia, tidak lepas dari berbagai upaya dan kolaborasi dalam mendorong penguatan di sisi hilir yang dilakukan melalui percepatan sertifikasi tingkat komponen dalam negeri (TKDN) bagi pelaku usaha industri di Jatim.

"Pada 2023 ini tercatat sudah ada 763 perusahaan dan industri di Jatim yang telah memiliki sertifikat TKDN dengan saat ini terdapat 7.553 sertifikat TKDN yang masih berlaku. Pencapaian ini mencatatkan Jatim di posisi tiga tertinggi nasional," tutur Khofifah di Gedung Grahadi, Surabaya, Kamis (14/9/2023).

Ia mengungkapkan bahwa Pemprov Jatim tengah mempercepat proses pengadaan barang maupun jasa dalam negeri untuk mendorong percepatan industri dalam negeri dan penggunaan PDN.

Baca juga: Soal 34 Juta Data Paspor Bocor, Dirjen Imigrasi: Server-nya di PDN Milik Kominfo

Percepatan tersebut dilakukan melalui beberapa hal, yaitu mendampingi usaha mikro kecil menengah (UMKM) untuk masuk dalam e-katalog.

Kemudian, mendorong seluruh perangkat daerah untuk membelanjakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) untuk produk dalam negeri, serta melakukan percepatan sertifikasi TKDN pada pelaku industri khususnya usaha kecil dan menengah (UKM) dan industri kecil dan menengah (IKM).

"Dengan upaya-upaya itu kami berharap dapat meningkatkan penggunaan PDN dan utilisasi industri nasional, meningkatkan kesempatan kerja, dan mengurangi ketergantungan terhadap produk-produk luar negeri," jelas Khofifah.

Terkini Lainnya
Pimpin Apel Terakhir, Khofifah Minta Jajarannya Jaga Kinerja dan Rampungkan PR Pemprov Jatim
Pimpin Apel Terakhir, Khofifah Minta Jajarannya Jaga Kinerja dan Rampungkan PR Pemprov Jatim
Jatim Hebat
 Jatim Raih
Jatim Raih "Provinsi Terinovatif" di IGA 2023, Khofifah: Bukti ASN Kerja Tingkatkan Layanan Publik
Jatim Hebat
Dua Unit Kerja Pemprov Jatim Raih Penghargaan Zona Integritas Predikat WBK
Dua Unit Kerja Pemprov Jatim Raih Penghargaan Zona Integritas Predikat WBK
Jatim Hebat
Jatim Raih SAKIP Predikat A 10 Kali, Khofifah: Bukti Pemprov Terapkan Akuntabilitas
Jatim Raih SAKIP Predikat A 10 Kali, Khofifah: Bukti Pemprov Terapkan Akuntabilitas
Jatim Hebat
Salurkan 20.000 WP PLTS Atap di Jember, Khofifah: Lompatan dari Green Energy ke Blue Energy
Salurkan 20.000 WP PLTS Atap di Jember, Khofifah: Lompatan dari Green Energy ke Blue Energy
Jatim Hebat
IPM Jatim di Atas Nasional, Ini Strategi Gubernur Khofifah 
IPM Jatim di Atas Nasional, Ini Strategi Gubernur Khofifah 
Jatim Hebat
Gubernur Khofifah Launching ATM Samsat QRIS pada HUT Ke-61 Bapenda Jatim
Gubernur Khofifah Launching ATM Samsat QRIS pada HUT Ke-61 Bapenda Jatim
Jatim Hebat
Teken Kesepakatan Kelola PI 10 Persen untuk WK Migas di Jatim, Gubernur Khofifah Optimistis PAD Meningkat
Teken Kesepakatan Kelola PI 10 Persen untuk WK Migas di Jatim, Gubernur Khofifah Optimistis PAD Meningkat
Jatim Hebat
UMP Jatim 2024 Naik Rp 125.000, Khofifah: Pertimbangkan Rasa Keadilan
UMP Jatim 2024 Naik Rp 125.000, Khofifah: Pertimbangkan Rasa Keadilan
Jatim Hebat
Di Bawah Kepemimpinan Khofifah, Kemiskinan Ekstrem di Jatim Turun 3,58 Persen 
Di Bawah Kepemimpinan Khofifah, Kemiskinan Ekstrem di Jatim Turun 3,58 Persen 
Jatim Hebat
Ikut Aksi Bela Palestina, Gubernur Jatim Ajak Masyarakat Berdoa dan Berdonasi
Ikut Aksi Bela Palestina, Gubernur Jatim Ajak Masyarakat Berdoa dan Berdonasi
Jatim Hebat
Jatim Juara Umum Anugerah DEN 2023, Khofifah: Bukti Komitmen Wujudkan NZE 2060
Jatim Juara Umum Anugerah DEN 2023, Khofifah: Bukti Komitmen Wujudkan NZE 2060
Jatim Hebat
Raih Penghargaan Jatim Bangkit Awards 2023, Khofifah: Berkat Kerja Keras Semua Pihak
Raih Penghargaan Jatim Bangkit Awards 2023, Khofifah: Berkat Kerja Keras Semua Pihak
Jatim Hebat
Wujudkan Pemilu 2024 Damai, Khofifah: Hindari Politik Identitas
Wujudkan Pemilu 2024 Damai, Khofifah: Hindari Politik Identitas
Jatim Hebat
Gubernur Jatim Raih Gelar Doktor Honoris Causa Bidang Ilmu Ekonomi dari FEB Unair
Gubernur Jatim Raih Gelar Doktor Honoris Causa Bidang Ilmu Ekonomi dari FEB Unair
Jatim Hebat
Bagikan artikel ini melalui
Oke