Ini Pesan Megawati untuk Puti Soekarno

Kompas.com - 03/02/2018, 18:00 WIB
Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri saat merayakan hari ulang tahunnya ke-71 di TIM, Jakarta, Selasa (23/1/2018).KOMPAS.com/Ihsanuddin Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri saat merayakan hari ulang tahunnya ke-71 di TIM, Jakarta, Selasa (23/1/2018).



SURABAYA, KOMPAS.com -
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri menggelar pertemuan dengan Calon Gubernur Jatim Saifullah Yusuf, Cawagub Puti Guntur Soekarno, Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini, dan sejumlah petinggi partai serta kepala-kepala daerah di Jatim.

Pertemuan tertutup untuk media itu digelar di Surabaya, Sabtu (3/2/2018) dalam acara Rapat Kerja Daerah Khusus di Empire Palace Surabaya.

Calon Wakil Gubernur Jawa Timur Puti Guntur Soekarno mengatakan, pertemuan tersebut membahas penguatan pola kepemimpinan kerakyatan yang selama ini menjadi ciri khas PDI Perjuangan.

“Ketua Umum Ibu Mega menaruh perhatian besar pada agenda-agenda untuk melahirkan pemimpin-pemimpin baru di daerah yang mampu menerjemahkan program-program kerakyatan partai secara nyata. Ibu Mega titip pesan khusus untuk selalu memihak ke wong cilik,” kata Puti.

Menurut Puti, PDI Perjuangan telah teruji menjadi rahim yang melahirkan kader pemimpin bangsa. Dari sentuhan tangan dingin Mega melalui sistem kepartaian berbasis prestasi, PDIP banyak pemimpin berjiwa kerakyatan.

“Ada Presiden kita Pak Jokowi, Wali Kota Surabaya Ibu Risma, Gubernur Jateng Mas Ganjar, Bupati Kulon Progo Pak Hasto Wardoyo, Bupati Ngawi Mas Kanang, Bupati Banyuwangi Mas Azwar Anas, Wali Kota Semarang Mas Hendar Prihadi, dan masih banyak lagi. Semuanya telah terbukti menghadirkan hidup yang lebih baik bagi rakyat,” papar cucu Bung Karno tersebut.

Puti menegaskan, energi positif kepemimpinan kerakyatan itulah yang akan diserap dan dikompilasikan untuk membawa Jawa Timur menjadi lebih makmur dari sebelumnya.

“Kita semua bertekad membawa energi positif kepemimpinan hebat para tokoh tersebut ke Jawa Timur, ke tempat di mana bapak bangsa kita, Bung Karno, lahir dan disemayamkan,” kata dosen tamu Kokushikan University, Jepang, tersebut. (KONTRIBUTOR JATIM/ACHMAD FAIZAL)

Terkini Lainnya
Pimpin Apel Terakhir, Khofifah Minta Jajarannya Jaga Kinerja dan Rampungkan PR Pemprov Jatim
Pimpin Apel Terakhir, Khofifah Minta Jajarannya Jaga Kinerja dan Rampungkan PR Pemprov Jatim
Jatim Hebat
 Jatim Raih
Jatim Raih "Provinsi Terinovatif" di IGA 2023, Khofifah: Bukti ASN Kerja Tingkatkan Layanan Publik
Jatim Hebat
Dua Unit Kerja Pemprov Jatim Raih Penghargaan Zona Integritas Predikat WBK
Dua Unit Kerja Pemprov Jatim Raih Penghargaan Zona Integritas Predikat WBK
Jatim Hebat
Jatim Raih SAKIP Predikat A 10 Kali, Khofifah: Bukti Pemprov Terapkan Akuntabilitas
Jatim Raih SAKIP Predikat A 10 Kali, Khofifah: Bukti Pemprov Terapkan Akuntabilitas
Jatim Hebat
Salurkan 20.000 WP PLTS Atap di Jember, Khofifah: Lompatan dari Green Energy ke Blue Energy
Salurkan 20.000 WP PLTS Atap di Jember, Khofifah: Lompatan dari Green Energy ke Blue Energy
Jatim Hebat
IPM Jatim di Atas Nasional, Ini Strategi Gubernur Khofifah 
IPM Jatim di Atas Nasional, Ini Strategi Gubernur Khofifah 
Jatim Hebat
Gubernur Khofifah Launching ATM Samsat QRIS pada HUT Ke-61 Bapenda Jatim
Gubernur Khofifah Launching ATM Samsat QRIS pada HUT Ke-61 Bapenda Jatim
Jatim Hebat
Teken Kesepakatan Kelola PI 10 Persen untuk WK Migas di Jatim, Gubernur Khofifah Optimistis PAD Meningkat
Teken Kesepakatan Kelola PI 10 Persen untuk WK Migas di Jatim, Gubernur Khofifah Optimistis PAD Meningkat
Jatim Hebat
UMP Jatim 2024 Naik Rp 125.000, Khofifah: Pertimbangkan Rasa Keadilan
UMP Jatim 2024 Naik Rp 125.000, Khofifah: Pertimbangkan Rasa Keadilan
Jatim Hebat
Di Bawah Kepemimpinan Khofifah, Kemiskinan Ekstrem di Jatim Turun 3,58 Persen 
Di Bawah Kepemimpinan Khofifah, Kemiskinan Ekstrem di Jatim Turun 3,58 Persen 
Jatim Hebat
Ikut Aksi Bela Palestina, Gubernur Jatim Ajak Masyarakat Berdoa dan Berdonasi
Ikut Aksi Bela Palestina, Gubernur Jatim Ajak Masyarakat Berdoa dan Berdonasi
Jatim Hebat
Jatim Juara Umum Anugerah DEN 2023, Khofifah: Bukti Komitmen Wujudkan NZE 2060
Jatim Juara Umum Anugerah DEN 2023, Khofifah: Bukti Komitmen Wujudkan NZE 2060
Jatim Hebat
Raih Penghargaan Jatim Bangkit Awards 2023, Khofifah: Berkat Kerja Keras Semua Pihak
Raih Penghargaan Jatim Bangkit Awards 2023, Khofifah: Berkat Kerja Keras Semua Pihak
Jatim Hebat
Wujudkan Pemilu 2024 Damai, Khofifah: Hindari Politik Identitas
Wujudkan Pemilu 2024 Damai, Khofifah: Hindari Politik Identitas
Jatim Hebat
Gubernur Jatim Raih Gelar Doktor Honoris Causa Bidang Ilmu Ekonomi dari FEB Unair
Gubernur Jatim Raih Gelar Doktor Honoris Causa Bidang Ilmu Ekonomi dari FEB Unair
Jatim Hebat
Bagikan artikel ini melalui
Oke