Lepas 635 Jemaah Calon Haji ke Tanah Suci, Bupati Blora: Semoga Ibadahnya Lancar dan Sehat Selalu

Kompas.com - 03/06/2024, 16:21 WIB
Ikhsan Fatkhurrohman Dahlan,
A P Sari

Tim Redaksi

Bupati Blora memberangkatkan 635 jemaah calon haji asal Kabupaten Blora di Pendopo Rumah Dinas Bupati Blora, Senin (3/6/2024)DOK. Humas Pemkab Blora Bupati Blora memberangkatkan 635 jemaah calon haji asal Kabupaten Blora di Pendopo Rumah Dinas Bupati Blora, Senin (3/6/2024)

KOMPAS.com – Bupati Blora H Arief Rohman memberangkatkan 635 jemaah calon haji Kabupaten Blora 2024 secara bertahap pada Senin (3/6/2024), mulai pukul 01.00 Waktu Indonesia Barat (WIB) hingga pukul 08.00 WIB, di Pendopo Rumah Dinas Bupati Blora.

Dalam agenda tersebut, Arief mengaku bersyukur karena kuota haji sudah kembali normal seperti sebelum pandemi. Ia berharap, seluruh jemaah calon haji yang berkesempatan untuk berangkat dapat menjalankan ibadah dengan lancar.

“Selamat jalan para tamu Allah SWT. Semoga jenengan semua dapat menjalankan ibadah haji dengan lancar dan semuanya sehat. Sehat berangkat, sehat saat ibadah, dan sehat saat kembali ke tanah air. Semoga bisa menjadi pribadi yang lebih baik dengan predikat haji mabrur, aamin,” ujar Arief melalui siaran persnya, Senin.

Arief pun turut menitipkan doa kepada para jemaah agar Kabupaten Blora semakin baik, maju, dan rukun.

Baca juga: Ketua MAKI Siap Bantu Blora Ajukan JR UU HKPD, Bupati Arief Sambut dengan Tangan Terbuka

“Semoga warga yang belum berkesempatan haji juga bisa segera menyusul berangkat haji, aamiin,” imbuhnya.

Adapun pemberangkatan jemaah calon haji ini dibagi ke dalam tiga tahap. Prosesi pemberangkatan tahap pertama dilaksanakan pukul 01.00 WIB dan diperuntukkan bagi kelompok terbang (kloter) 84 SOC yang terdiri dari 171 jemaah dan 2 Petugas Haji Daerah (PHD).

Lalu, pemberangkatan tahap kedua dilangsungkan pada pukul 05.00 WIB dan diperuntukkan bagi kloter 85 yang terdiri dari 351 jemaah dan 3 PHD. Terakhir, pemberangkatan tahap ketiga dilaksanakan pukul 08.00 WIB untuk kloter 86 SOC yang terdiri dari 113 jemaah calon haji.

Dalam prosesi pemberangkatan ini, para pengantar maupun keluarga jemaah tidak diperbolehkan untuk memasuki area pendopo.

Baca juga: Tingkatkan Semangat Nasionalisme, Bupati Blora Bagikan Bendera Merah Putih Saat Upacara Hari Lahir Pancasila

Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Blora Mustakim menyampaikan, setelah diberangkatkan, para jemaah ini akan langsung menuju Asrama Haji Donohudan, Kabupaten Boyolali.

“Semuanya langsung menuju Asrama Haji Donohudan Boyolali, sebelum terbang ke Tanah Suci Arab Saudi melalui Bandara Adi Sumarmo,” ungkapnya.

Terkait pemberangkatan ini, Mustakim menyampaikan bahwa terdapat satu jemaah calon haji yang gagal untuk berangkat tahun ini. Jemaah tersebut adalah Siti Afuah Sofwan Ibrahim yang merupakan warga Kelurahan Mlangsen, Kecamatan Blora Kota.

''Beliau gagal berangkat tahun ini karena menurut hasil pemeriksaan kesehatan, dinyatakan sakit. Yang bersangkutan telah membuat surat pernyataan bermaterai untuk bersedia menunda keberangkatannya. Semoga lekas sehat dan bisa masuk kuota tahun depan,” jelas Mustakim.

Baca juga: Semua Rencana Telah Dijalankan, Pemkab Blora Optimistis Prevalensi Stunting Jadi 14 Persen pada 2024

Dirinya menambahkan, jumlah calon jemaah haji reguler Kabupaten Blora 2024 ini sebanyak 640 jemaah ditambah dengan 5 orang PHD. Namun, dari jumlah tersebut, yang berangkat pada 3 Juni 2024 sejumlah 635 jemaah ditambah 5 PHD.

“Dari 640 peserta jemaah calon haji reguler itu, ada 2 orang yang sudah berangkat duluan bergabung dengan kloter 8 Kebumen pada 12 Mei 2024. Kemudian, ada 2 orang juga yang berangkat dengan kloter 11 Wonosobo pada 14 Mei 2024,” tutur Mustakim.

“Sisanya seharusnya 636, tetapi yang berangkat hari ini (3 Juni 2024) hanya 635 karena ada satu yang ditunda keberangkatannya karena sakit. Sehingga total jemaah calon haji reguler yang berangkat 639,” lanjutnya.

Mustakim mengungkapkan, dari total jemaah yang berangkat, terdapat jemaah calon haji tertua atas nama Matraji Sumadi (85) dan jemaah termuda adalah Enggar Kusuma Wardani yang berusia 20 tahun.

Baca juga: Indeks SPBE Kabupaten Blora Naik Signifikan, Bupati Arief Diundang ke Istana Negara

Sementara itu, salah seorang jemaah calon haji asal Kelurahan Mlangsen, Hartono mengatakan sangat bersyukur dapat ikut berangkat tahun ini.

“Alhamdulillah, kami bisa ikut berangkat tahun ini bergabung dengan kloter 84. Mohon doanya semoga ibadah kami berjalan lancar,” ucap Hartono.

Ia bahkan berterima kasih kepada Bupati Arief beserta jajarannya yang telah memberikan pelayanan terbaik bagi seluruh jemaah calon haji.

“Semoga ke depan Blora bisa lebih maju lagi bersama Pak Arief, amiin,” tutur Hartono.

Terkini Lainnya
Gelar FGD, Pemkab Blora Tawarkan Berbagai Peluang InvestasiĀ 
Gelar FGD, Pemkab Blora Tawarkan Berbagai Peluang InvestasiĀ 
Blora Mustika
Jadi Simbol Keberlanjutan Pengabdian, 264 Kades di Kabupaten Blora Terima SK Perpanjangan Masa Jabatan
Jadi Simbol Keberlanjutan Pengabdian, 264 Kades di Kabupaten Blora Terima SK Perpanjangan Masa Jabatan
Blora Mustika
Pemkab Blora Sediakan Total Hadiah Rp 100 Juta untuk Konsumen yang Rajin Bayar Pajak Restoran
Pemkab Blora Sediakan Total Hadiah Rp 100 Juta untuk Konsumen yang Rajin Bayar Pajak Restoran
Blora Mustika
Apresiasi Konsep
Apresiasi Konsep "Green House" Agrowisata Girli Farm, Bupati Blora: Semoga Bisa Diterapkan di Semua Kecamatan
Blora Mustika
Lepas 123 Atlet ke Popda Jateng 2024, Bupati Arief: Semoga Bisa Masuk 3 Besar
Lepas 123 Atlet ke Popda Jateng 2024, Bupati Arief: Semoga Bisa Masuk 3 Besar
Blora Mustika
Bupati Blora Arief Rohman Sampaikan Tiga Pesan Penting di Hari Raya Idul Adha
Bupati Blora Arief Rohman Sampaikan Tiga Pesan Penting di Hari Raya Idul Adha
Blora Mustika
Wajah Baru Terminal Bus Tipe A Cepu, Bupati Arief: Semoga Bisa Wujudkan Kawasan Cepu Raya
Wajah Baru Terminal Bus Tipe A Cepu, Bupati Arief: Semoga Bisa Wujudkan Kawasan Cepu Raya
Blora Mustika
Peringati Hari Lingkungan Hidup, Pemkab Blora Tanam 1.500 Pohon
Peringati Hari Lingkungan Hidup, Pemkab Blora Tanam 1.500 Pohon
Blora Mustika
Gelar FGD soal Optimalisasi Pengelolaan Migas, Bupati Arief Apresiasi Forum Pemred Media Blora
Gelar FGD soal Optimalisasi Pengelolaan Migas, Bupati Arief Apresiasi Forum Pemred Media Blora
Blora Mustika
Realisasikan Pendidikan Karakter Anak, Bupati Blora Sosialisasikan Program SSN pada Guru TPQ Se-Blora
Realisasikan Pendidikan Karakter Anak, Bupati Blora Sosialisasikan Program SSN pada Guru TPQ Se-Blora
Blora Mustika
Lepas 635 Jemaah Calon Haji ke Tanah Suci, Bupati Blora: Semoga Ibadahnya Lancar dan Sehat Selalu
Lepas 635 Jemaah Calon Haji ke Tanah Suci, Bupati Blora: Semoga Ibadahnya Lancar dan Sehat Selalu
Blora Mustika
Ketua MAKI Siap Bantu Blora Ajukan JR UU HKPD, Bupati Arief Sambut dengan Tangan Terbuka
Ketua MAKI Siap Bantu Blora Ajukan JR UU HKPD, Bupati Arief Sambut dengan Tangan Terbuka
Blora Mustika
Tingkatkan Semangat Nasionalisme, Bupati Blora Bagikan Bendera Merah Putih Saat Upacara Hari Lahir Pancasila
Tingkatkan Semangat Nasionalisme, Bupati Blora Bagikan Bendera Merah Putih Saat Upacara Hari Lahir Pancasila
Blora Mustika
Semua Rencana Telah Dijalankan, Pemkab Blora Optimistis Prevalensi Stunting Jadi 14 Persen pada 2024
Semua Rencana Telah Dijalankan, Pemkab Blora Optimistis Prevalensi Stunting Jadi 14 Persen pada 2024
Blora Mustika
Indeks SPBE Kabupaten Blora Naik Signifikan, Bupati Arief Diundang ke Istana Negara
Indeks SPBE Kabupaten Blora Naik Signifikan, Bupati Arief Diundang ke Istana Negara
Blora Mustika
Bagikan artikel ini melalui
Oke