Tinjau Proyek Penanganan Longsor Bengawan Solo, Kepala Dinas PUPR Blora: Targetnya Selesai Akhir Bulan

Kompas.com - 06/05/2024, 16:42 WIB
Ikhsan Fatkhurrohman Dahlan,
A P Sari

Tim Redaksi

Bupati Blora H Arief Rohman bersama Kepala Dinas PUPR Kabupaten Blora Samgautama Karnajaya saat meninjau proyek penanganan longsor Sungai Bengawan Solo di Desa Gadon, Kecamatan Cepu, Senin (6/5/2024).DOK. Humas Pemkab Blora Bupati Blora H Arief Rohman bersama Kepala Dinas PUPR Kabupaten Blora Samgautama Karnajaya saat meninjau proyek penanganan longsor Sungai Bengawan Solo di Desa Gadon, Kecamatan Cepu, Senin (6/5/2024).

KOMPAS.com – Bupati Blora H Arief Rohman bersama Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Blora Samgautama Karnajaya melaksanakan sidak pada proyek penanganan longsor Sungai Bengawan Solo di Desa Gadon, Kecamatan Cepu, Senin (6/5/2024).

Dalam agenda tersebut, Samgautama mengatakan, proyek penanganan longsor tersebut ditargetkan selesai pada akhir bulan mendatang.

Target tersebut merupakan hasil koordinasi dengan Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Bengawan Solo atau PUPR Sumber Daya Air (SDA) Bengawan Solo.

"Kemarin alat berat sudah dikerahkan untuk mengeruk jalan yang longsor dan dipadatkan. Saat ini, plat-plat besi yang akan ditancapkan untuk penguat tanggul sudah datang. Nanti, plat itu akan digunakan untuk memperkuat tanggul yang longsor. Targetnya akhir bulan bisa selesai," ujar Samgautama melalui keterangan persnya, Senin.

Baca juga: Bertemu Pj Gubernur Jateng, Bupati Arief Minta Ruas Jalan Provinsi di Blora Diperbaiki

Dirinya menjelaskan, saat pengerukan longsoran, ditemukan gorong-gorong lama yang menjadi salah satu penyebab terjadinya longsor karena adanya aliran air yang mengalir dari perkampungan menuju Sungai Bengawan Solo.

“Nanti gorong-gorongnya akan diperbaiki juga," sambungnya.

Selama proyek ini berlangsung, kata Samgautama, masyarakat, khususnya yang mengendarai kendaraan roda empat harus berputar melewati desa sebelah. Sedangkan untuk warga yang mengendarai kendaraan roda dua dapat melintasi jalan alternatif di sebelah barat lokasi longsor.

Sementara itu, Bupati Blora H Arief Rohman mengapresiasi tindakan cepat BBWS Bengawan Solo dalam mengatasi longsor yang memutus jalan kabupaten di wilayah Kecamatan Cepu menuju Kecamatan Kedungtuban tersebut.

Baca juga: Blora Jadi Tuan Rumah Popda 2024, Bupati Arief Sambut Atlet Pelajar dari Wilayah Eks Karesidenan Pati

"Jalan kabupaten ini menjadi alternatif penghubung Cepu menuju Kedungtuban bagian selatan, seperti Klagen, Panolan, Sidorejo, dan lain-lain,” ujar Arief.

“Terima kasih atas sinerginya PUPR SDA Bengawan Solo, Pak Kepala Balai, begitu juga Pak Menteri PUPR. Semoga perbaikannya berjalan lancar, aamiin," lanjutnya.

Arief berharap, setelah proyek penanganan longsor ini selesai, jalan kabupaten yang terputus dapat disambungkan kembali.

Adapun Kepala Desa Gadon Akub turut mengucapkan terima kasih kepada Bupati Arief atas kesigapannya dalam mengatasi longsor tersebut.

Baca juga: Sopir Mengantuk, Mobil Rombongan Keluarga dari Blora Terperosok ke Saluran Irigasi di Magetan

"Kami ucapkan terima kasih kepada Pak Bupati yang cepat menghubungi pusat agar longsor di desa kami bisa segera diperbaiki. Satu bulan setelah kejadian langsung ada penanganan. Alhamdulillah, terima kasih Pak Bupati atas perjuangannya," tuturnya.

Sebagai informasi, longsor yang terjadi pada awal Maret lalu mengakibatkan ruas Jalan Kabupaten Ngloram-Gadon terputus akibat tergerus aliran Sungai Bengawan Solo.

Selain Desa Gadon, proyek penanganan longsor juga sedang dijalankan oleh BBWS Bengawan Solo di Desa Panolan, Kecamatan Kedungtuban.

Agenda sidak tersebut juga turut dihadiri oleh Kepala Bidang (Kabid) Sumber Daya Air Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, Surat dan Kepala Desa Ngloram.

Terkini Lainnya
Kembalikan Kejayaan Petani Tebu, Bupati Blora Minta Pengurus Baru APTRI Jalin Sinergi
Kembalikan Kejayaan Petani Tebu, Bupati Blora Minta Pengurus Baru APTRI Jalin Sinergi
Blora Mustika
Raih WTP 10 Kali Berturut-turut, Bupati Arief: Saya Persembahkan untuk Masyarakat Blora
Raih WTP 10 Kali Berturut-turut, Bupati Arief: Saya Persembahkan untuk Masyarakat Blora
Blora Mustika
Tingkatkan Pengelolaan Medsos OPD Berkualitas, Pemkab Blora Belajar ke Sumedang dan Pemprov Jabar
Tingkatkan Pengelolaan Medsos OPD Berkualitas, Pemkab Blora Belajar ke Sumedang dan Pemprov Jabar
Blora Mustika
Ingin Tiru Aplikasi Sapawarga, Pemkab Blora Lakukan Kunjungan ke Pemprov Jabar
Ingin Tiru Aplikasi Sapawarga, Pemkab Blora Lakukan Kunjungan ke Pemprov Jabar
Blora Mustika
Dukung Bupati Blora, FKDT Siap Laksanakan Program
Dukung Bupati Blora, FKDT Siap Laksanakan Program "Sekolah Sisan Ngaji"
Blora Mustika
Tinjau Proyek Penanganan Longsor Bengawan Solo, Kepala Dinas PUPR Blora: Targetnya Selesai Akhir Bulan
Tinjau Proyek Penanganan Longsor Bengawan Solo, Kepala Dinas PUPR Blora: Targetnya Selesai Akhir Bulan
Blora Mustika
Bertemu Pj Gubernur Jateng, Bupati Arief Minta Ruas Jalan Provinsi di Blora Diperbaiki
Bertemu Pj Gubernur Jateng, Bupati Arief Minta Ruas Jalan Provinsi di Blora Diperbaiki
Blora Mustika
Blora Jadi Tuan Rumah Popda 2024, Bupati Arief Sambut Atlet Pelajar dari Wilayah Eks Karesidenan Pati
Blora Jadi Tuan Rumah Popda 2024, Bupati Arief Sambut Atlet Pelajar dari Wilayah Eks Karesidenan Pati
Blora Mustika
Di Hadapan Peserta Upacara Hardiknas, Bupati Blora Sampaikan Pidato Mendikbud Ristek
Di Hadapan Peserta Upacara Hardiknas, Bupati Blora Sampaikan Pidato Mendikbud Ristek
Blora Mustika
Kabupaten Blora Suguhkan Sate Khas di Mangkunegaran Makan-makan, Gusti Bhre: Rasanya Luar Biasa
Kabupaten Blora Suguhkan Sate Khas di Mangkunegaran Makan-makan, Gusti Bhre: Rasanya Luar Biasa
Blora Mustika
Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan
Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan
Blora Mustika
Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes
Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes
Blora Mustika
RSUD dr R Soetijono Blora Luncurkan “Si Sedap”, Bupati Arief: Lakukan Terus Inovasi dan Terobosan Layanan kesehatan
RSUD dr R Soetijono Blora Luncurkan “Si Sedap”, Bupati Arief: Lakukan Terus Inovasi dan Terobosan Layanan kesehatan
Blora Mustika
Di Lokakarya 7 Panen Hasil Belajar PGP, Bupati Arief Minta Guru Jadi Agen Transformasi dalam Ekosistem Pendidikan 
Di Lokakarya 7 Panen Hasil Belajar PGP, Bupati Arief Minta Guru Jadi Agen Transformasi dalam Ekosistem Pendidikan 
Blora Mustika
Kunjungi Kemendag RI, Bupati Blora Ajukan Percepatan Pembangunan Pasar Ngawen
Kunjungi Kemendag RI, Bupati Blora Ajukan Percepatan Pembangunan Pasar Ngawen
Blora Mustika
Bagikan artikel ini melalui
Oke