Di Hadapan Peserta Upacara Hardiknas, Bupati Blora Sampaikan Pidato Mendikbud Ristek

Kompas.com - 02/05/2024, 13:02 WIB
Ikhsan Fatkhurrohman Dahlan,
A P Sari

Tim Redaksi

Bupati Blora Arief Rohman saat membacakan pidato Mendikbudristek Nadiem Makarim pada Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional di Halaman Kantor Bupati Blora, Kamis (2/5/2024)..DOK. Humas Pemkab Blora Bupati Blora Arief Rohman saat membacakan pidato Mendikbudristek Nadiem Makarim pada Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional di Halaman Kantor Bupati Blora, Kamis (2/5/2024)..

KOMPAS.com – Bupati Kabupaten Blora Arief Rohman memimpin Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2024 di Halaman Kantor Bupati Blora, Jawa Tengah (Jateng), Kamis (2/5/2024). Upacara tersebut diikuti seluruh peserta dengan mengenakan pakaian adat Nusantara.

Pada kesempatan tersebut, Arief turut membacakan naskah pidato dari Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbud Ristek) Nadiem Anwar Makarim.

"Lima tahun terakhir ini adalah waktu yang sangat mengesankan dalam perjalanan kami di Kemendikbud Ristek," ujar Arief melalui siaran persnya, Kamis (2/5/2024).

Dalam pidato tersebut, Arief menuturkan, poin penting peringatan Hardiknas adalah meyakini gerakan merdeka belajar semakin menyadarkan tentang tantangan dan kesempatan untuk memajukan dunia pendidikan di Indonesia.

Baca juga: Ikut Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan, Bupati Blora: Penonton Protes Wasitnya

"Bukan hal yang mudah untuk mentransformasi sebuah sistem yang sangat besar. Bukan tugas yang sederhana untuk mengubah perspektif tentang proses pembelajaran," sambungnya.

Melalui naskah pidato yang dibacakan Arief, Nadiem menjelaskan bahwa saat memulai perjalanannya, dirinya menyadari bahwa sebuah perubahan memang membutuhkan perjuangan.

Selain itu, perubahan juga menimbulkan rasa tidak nyaman yang mengikuti setiap langkah menuju perbaikan dan kemajuan.

Tidak hanya itu, tantangan yang dihadapi gerakan merdeka belajar adalah pandemi yang tidak pernah terbayangkan sebelumnya, sehingga terjadi perubahan drastis pada segala proses belajar mengajar maupun cara hidup.

"Pada saat yang sama, pandemi memberi kesempatan untuk mengakselerasi perubahan. Dengan bergotong royong, kami berjuang untuk pulih dan bangkit kembali menjadi lebih kuat," ucap Arief.

Baca juga: Kabupaten Blora Suguhkan Sate Khas di Mangkunegaran Makan-makan, Gusti Bhre: Rasanya Luar Biasa

Usai pandemi, perubahan baru mulai dirasakan. Nadiem menyampaikan, wajah baru pendidikan dan kebudayaan Indonesia kemudian dibangun melalui gerakan Merdeka Belajar.

"Kami sudah mendengar lagi anak-anak Indonesia berani bermimpi karena mereka merasa merdeka saat belajar di kelas. Kami sudah melihat lagi guru-guru yang berani mencoba hal-hal baru karena mereka mendapatkan kepercayaan untuk mengenal dan menilai murid-muridnya," tutur Arief.

"Kami sudah menyaksikan para mahasiswa yang siap berkarya dan berkontribusi karena ruang untuk belajar tidak lagi terbatas di dalam kampus. Dan kami sudah merayakan lagi semarak karya yang kreatif karena seniman dan pelaku budaya terus didukung untuk berekspresi," imbuhnya.

Pada penutup pidatonya, Nadiem memberikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah senantiasa memberikan dukungan penuh pada gerakan Merdeka Belajar.

Baca juga: Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

"Selamat Hari Pendidikan Nasional. Mari terus bergotong royong menyemarakkan dan melanjutkan gerakan Merdeka Belajar," kata Arief saat mengakhiri pidato Nadiem.

Terkini Lainnya
Keindahan Tabebuya Bermekaran di Blora, Warga Puji Upaya Pemeliharaan Lingkungan
Keindahan Tabebuya Bermekaran di Blora, Warga Puji Upaya Pemeliharaan Lingkungan
Blora Mustika
Kembali ke Ponpes An Nur Seren Selama Cuti Kampanye, Bupati Arief: Saya Akan Terus Perjuangkan Blora
Kembali ke Ponpes An Nur Seren Selama Cuti Kampanye, Bupati Arief: Saya Akan Terus Perjuangkan Blora
Blora Mustika
Pemkab Blora Bangun Jalan Mojorembun, Warga Gelar Syukuran
Pemkab Blora Bangun Jalan Mojorembun, Warga Gelar Syukuran
Blora Mustika
3,5 Tahun Pimpin Blora, Bupati Arief Rohman Catatkan Sejumlah Prestasi
3,5 Tahun Pimpin Blora, Bupati Arief Rohman Catatkan Sejumlah Prestasi
Blora Mustika
Blora Culture Festival 2024, Bupati dan Forkopimda
Blora Culture Festival 2024, Bupati dan Forkopimda "Nayub" Bersama 3.000 Penari
Blora Mustika
Antar Dokumen Pembangunan Pasar Ngawen ke Kementerian PUPR, Bupati Blora Harap Pembangunan Cepat Terealisasi
Antar Dokumen Pembangunan Pasar Ngawen ke Kementerian PUPR, Bupati Blora Harap Pembangunan Cepat Terealisasi
Blora Mustika
Serahkan Bantuan MCK kepada 20 Keluarga, Bupati Arief Sebut Angka Kemiskinan di Blora Menurun
Serahkan Bantuan MCK kepada 20 Keluarga, Bupati Arief Sebut Angka Kemiskinan di Blora Menurun
Blora Mustika
Bupati Blora Raih Gelar Doktor dengan Predikat Cumlaude, Diapresiasi Menteri Desa PDTT
Bupati Blora Raih Gelar Doktor dengan Predikat Cumlaude, Diapresiasi Menteri Desa PDTT
Blora Mustika
Cari Bibit Atlet, Pemkab Blora Apresiasi Alugoro Cup 2024
Cari Bibit Atlet, Pemkab Blora Apresiasi Alugoro Cup 2024
Blora Mustika
Meriahkan Gas Desa Bumi Blora Bersama Warga, Mas Arief: Simbol Persatuan dan Kesatuan
Meriahkan Gas Desa Bumi Blora Bersama Warga, Mas Arief: Simbol Persatuan dan Kesatuan
Blora Mustika
Soal Tantangan Pembangunan Jalan di Blora, Bupati Arief Usulkan Solusi dan Prioritas
Soal Tantangan Pembangunan Jalan di Blora, Bupati Arief Usulkan Solusi dan Prioritas
Blora Mustika
Sambut HUT Ke-79 RI, Bupati Blora Gelar Ziarah Kemerdekaan di TMP Kusuma Negara Yogyakarta
Sambut HUT Ke-79 RI, Bupati Blora Gelar Ziarah Kemerdekaan di TMP Kusuma Negara Yogyakarta
Blora Mustika
Terima Duplikat Bendera Pusaka dari BPIP, Wabup Blora Sebut Ini Kehormatan dan Kebanggaan
Terima Duplikat Bendera Pusaka dari BPIP, Wabup Blora Sebut Ini Kehormatan dan Kebanggaan
Blora Mustika
Blora Jadi Pilot Project Pelayanan Kesehatan Catin, Bupati Arief Apresiasi Kemenkes dan UndipĀ 
Blora Jadi Pilot Project Pelayanan Kesehatan Catin, Bupati Arief Apresiasi Kemenkes dan UndipĀ 
Blora Mustika
Hindarkan Pelajar dari Jeratan Pinjol, Bupati Arief Apresiasi Kegiatan Edukasi Keuangan OJK di Blora
Hindarkan Pelajar dari Jeratan Pinjol, Bupati Arief Apresiasi Kegiatan Edukasi Keuangan OJK di Blora
Blora Mustika
Bagikan artikel ini melalui
Oke