KOMPAS.com – Bupati Blora Arief Rohman mengatakan, pihaknya akan terus berkomitmen untuk meningkatkan kesejahteraan para guru di wilayahnya.
"Saat ini, Pemkab Blora sedang melakukan pendataan dan memetakan potensi pegawai tidak tetap (PTT), guru tidak tetap (GTT) hingga honorer," ujarnya dalam keterangan tertulis yang Kompas.com terima, Selasa (9/8/2022).
Pendataan dan pemetaan tersebut, kata Arief, bertujuan agar nama guru yang tercantum kelak bisa diajukan menjadi aparatur sipil negara (ASN) ke pemerintah pusat. Baik pengajuan melalui permohonan formasi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) ataupun pegawai negeri sipil (PNS).
Dengan meningkatnya kesejahteraan guru atau tenaga pendidikan, ia meyakini, mutu pendidikan juga akan menjadi lebih baik.
Baca juga: Seleksi Guru PPPK Upaya Tingkatkan Kesejahteraan Guru Indonesia
Pernyataan tersebut disampaikan Arief saat menghadiri acara Khotmil Qur'an dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Republik Indonesia (RI) yang diadakan oleh Koordinator Wilayah (Korwil) Bidang Pendidikan (Bidik) Kecamatan Jepon, Blora, Selasa (9/8/2022).
Pada kesempatan itu, Alumni Universitas Indonesia (UI) itu mengapresiasi penyelenggaraan acara Khotmil Qur'an yang diselenggarakan oleh Korwil Bidik Kecamatan Jepon.
"Saya atas nama pribadi dan Pemkab Blora mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi setinggi-tingginya apa yang dilakukan oleh Korwil Bidik Jepon. Saya minta acara seperti ini diistikamahkan. Kalau perlu keliling dari sekolah ke sekolah, konsepnya bagaimana. Monggo," ungkap Arief.
Tak hanya Khotmil Qur'an, ia juga meminta sekolah-sekolah negeri di Blora untuk terus berinovasi. Seperti halnya yang dilakukan oleh sekolah-sekolah swasta.
Baca juga: Pemprov Jatim Minta Guru Swasta Lolos PPPK Tak Dipindah ke Sekolah Negeri, Ini Alasannya
Sebagai langkah lebih lanjut, Arief akan memberi keleluasaan sekolah-sekolah membuat inovasi.
“Apabila perlu, sekolah-sekolah negeri bisa melakukan studi banding ke sekolah swasta dan menyelenggarakan workshop ataupun seminar,” jelasnya.
Sebagai informasi, dalam acara tersebut turut hadir Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kabupaten Blora, Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Jepon, Korwil Bidik Kecamatan Jepon.