Calon Anggota Panwascam Kabupaten Tasikmalaya Diseleksi

Kompas.com - 30/10/2017, 21:01 WIB
Seleksi Panwascam Kabupaten Tasikmalaya Seleksi Panwascam Kabupaten Tasikmalaya

 

KOMPAS.com - Sebanyak 373 Calon anggota Pengawas Kecamatan (Panwascam) mengikuti seleksi tes tertulis yang digelar Panitia Pengawas Pemilu ( Panwaslu) Kabupaten Tasikmalaya di Gedung Ukhuwah, Singaparna, Rabu (11/10/17).

Para peserta diberi waktu 120 menit untuk mengerjakan 100 soal, sebagaimana siaran pers yang diterima Kompas.com, Rabu (1/11/2017). Menurut Ketua Panwaslu Kabupaten Tasikmalaya Dodi Juanda, peserta harus melalui beberapa tahap seleksi.

Jika lulus seleksi, kata dia, mereka akan menjadi Panwascam yang akan diterjunkan dalam perhelatan Pemilihan Umum yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).

“Para seserta setelah melalui tahap seleksi administrasi, selanjutnya mengikuti tes tertulis yang sekarang dilaksanakan. Setelah itu, setiap kecamatan akan diambil 6 orang yang berhak mengikuti tes wawancara, dan terakhir mereka akan mengikuti tes bebas narkoba,“ ujarnya.

Baca: Desk Pilkada Tasikmalaya Resmi Dibuat

Kepala Sub Bagian Administrasi Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Jawa Barat S. Rachman yang mewakili Ketua Bawaslu Provinsi Jawa Barat mengatakan, tes tertulis untuk anggota Panwascam merupakan tahapan yang harus dilalui oleh para calon anggota.

“Tes tertulis ini merupakan kesempatan yang baik untuk jadi anggota Panwascam," katanya.

Oleh karena itu, manfaatkan sebaik-baiknya tes tertulis ini sebagai jembatan untuk menjadi anggota Panwascam yang professional. Mereka nantinya mesti memahami pelaksanaan tugas-tugas sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Seleksi Panwascam Kabupaten Tasikmalaya Seleksi Panwascam Kabupaten Tasikmalaya

Rachman menambahkan, untuk suksesnya proses seleksi, para peserta harus memahami tata tertib dengan baik, cermat dan teliti.

”Bersainglah secara sehat, jadilah yang terbaik. Tidak mungkin semua peserta ujian akan lulus, tetapi saya berharap bagi peserta yang  tidak lulus seleksi tetap dapat berpartisipasi dalam menyukseskan tahapan pemilu,“ imbuh Rachman.

Terkini Lainnya
Angka Harapan Hidup di Kabupaten Tasikmalaya Mesti Ditingkatkan
Angka Harapan Hidup di Kabupaten Tasikmalaya Mesti Ditingkatkan
Tasikmalaya
Pilkades Tentukan Kesejahteraan Rakyat Desa
Pilkades Tentukan Kesejahteraan Rakyat Desa
Tasikmalaya
Pelayanan Informasi Publik di Kabupaten Tasikmalaya Dikaji
Pelayanan Informasi Publik di Kabupaten Tasikmalaya Dikaji
Tasikmalaya
Ratusan Dusun di Jawa Barat Kini Terang Benderang
Ratusan Dusun di Jawa Barat Kini Terang Benderang
Tasikmalaya
Seluruh Warga Desa Ini Boleh Gunakan Gedung Serbaguna
Seluruh Warga Desa Ini Boleh Gunakan Gedung Serbaguna
Tasikmalaya
Bupati Uu Lepas Kirab Nusantara Hari Santri
Bupati Uu Lepas Kirab Nusantara Hari Santri
Tasikmalaya
Industri Jasa Keuangan Dinilai Mampu Dorong Ekonomi Warga Tasikmalaya
Industri Jasa Keuangan Dinilai Mampu Dorong Ekonomi Warga Tasikmalaya
Tasikmalaya
Tasikmalaya Budayakan Mencuci Tangan dengan Sabun Sejak Dini
Tasikmalaya Budayakan Mencuci Tangan dengan Sabun Sejak Dini
Tasikmalaya
PPK Kabupaten Tasikmalaya Dilantik
PPK Kabupaten Tasikmalaya Dilantik
Tasikmalaya
Bupati Tasikmalaya Rotasi Ratusan Pejabat
Bupati Tasikmalaya Rotasi Ratusan Pejabat
Tasikmalaya
BUMDes Bersama di Tasikmalaya Bakal Dongkrak Kesejahteraan Petani
BUMDes Bersama di Tasikmalaya Bakal Dongkrak Kesejahteraan Petani
Tasikmalaya
Calon Anggota Panwascam Kabupaten Tasikmalaya Diseleksi
Calon Anggota Panwascam Kabupaten Tasikmalaya Diseleksi
Tasikmalaya
Bupati Tasikmalaya Ajak Organisasi Kemasyarakat Terlibat Pembangunan
Bupati Tasikmalaya Ajak Organisasi Kemasyarakat Terlibat Pembangunan
Tasikmalaya
Kabupaten Tasikmalaya Berkoordinasi Jelang Pilkada Jawa Barat
Kabupaten Tasikmalaya Berkoordinasi Jelang Pilkada Jawa Barat
Tasikmalaya
Desk Pilkada Tasikmalaya Resmi Dibentuk
Desk Pilkada Tasikmalaya Resmi Dibentuk
Tasikmalaya
Bagikan artikel ini melalui
Oke