Peringatan HUT Ke-477 Kota Semarang, Mbak Ita: Kami Buat Meriah

Kompas.com - 02/05/2024, 10:07 WIB
Inang Sh ,
A P Sari

Tim Redaksi

Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-477 Kota Semarang dipastikan lebih meriah ketimbang tahun-tahun sebelumnya. 
DOK. Humas Pemkot Semarang Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-477 Kota Semarang dipastikan lebih meriah ketimbang tahun-tahun sebelumnya.

KOMPAS.com - Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-477 Kota Semarang dipastikan lebih meriah ketimbang tahun-tahun sebelumnya. 

Wali Kota (Walkot) Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu mengatakan, perayaan ulang tahun Kota Semarang kali ini akan dibuat meriah dan berkesan bagi masyarakat. 

"Saya minta kalau perayaan HUT jangan setengah-setengah, jangan kecil. Ini nanti bagaimana ketika finis ada kegiatan-kegiatan agar meriah, menjadi tontonan menarik sehingga masyarakat bisa menikmati," katanya dalam siaran pers, Kamis (2/5/2024).

Momentum peringatan HUT ke-477 Kota Semarang pada akhir pekan tersebut diharapkan dapat menggeliatkan dunia pariwisata di Ibu Kota Jateng, termasuk meningkatkan okupansi hotel mencapai 100 persen.

Puncak acara HUT ke-477 Kota Semarang akan digelar dengan Night Carnival (SNC) bertajuk “Niscala” pada Sabtu (4/5/2024), dimulai pukul 18.30 Waktu Indonesia Barat (WIB). 

Baca juga: 5 Tempat Wisata Dekat Simpang Lima Semarang, Bukan Cuma Lawang Sewu

Rangkaian SNC tersebut akan dilanjutkan dengan acara-acara spektakuler di Simpang lima, Kota Semarang. 

Berbagai komunitas, termasuk dari luar Kota Semarang, bakal ikut memeriahkan karnaval dengan rute dari Balai Kota Semarang hingga Lapangan Pancasila, Simpang Lima. 

Salah satunya adalah penampilan wayang orang sebagai lambang seni tradisional nusantara dari sejumlah komunitas luar kota, seperti Kota Salatiga, Jepara, Banyuwangi, Jember, Jawa Timur (Jatim), dan Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan. 

Seperti tahun-tahun sebelumnya, peserta akan mengenakan kostum menarik yang memadukan unsur tradisional dan modern. 

Setidaknya terdapat simbol dari turunan tema “Niscala”, yaitu, elang jawa, barongsai, warak ngendog, dan rewanda. 

Baca juga: Di Hadapan DPRD, Mbak Ita Paparkan Sejumlah Prestasi Pemkot Semarang Sepanjang 2023

Turunan tema tersebut kemudian memunculkan tiga warna. Warna hitam selain melambangkan elang jawa juga menggambarkan semangat yang kokoh.

Kemudian, barongsai yang identik China mewakili warna merah, sedangkan warna putih merupakan simbol kesucian diambil dari rewanda. 

Sementaa itu, warak ngendog adalah hewan etimologi yang menjadi ciri khas Kota Semarang. 

Acara lainnya adalah parade Drumband Cendrawasih dari Taruna Akademi Kepolisian (Akpol) Semarang turut memeriahkan SNC kali ini. 

"Selain itu juga ada resepsi, di Simpanglima ada kolaborasi introduction market dari Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Kota Semarang, Dinas Pendidikan Kota Semarang sehingga menjadi tontonan yang menarik bagi warga," kata walkot yang akrab disapa Mbak Ita tersebut. 

Baca juga: Laju Pertumbuhan Ekonomi Kota Semarang Tembus 5,79 Persen, BPS Apresiasi Kinerja Mbak Ita

Acara HUT ke-477 Kota Semarang akan dipungkasi dengan pedangdut Ibu Kota, Difarina Indra. 

Terkini Lainnya
Diharapkan Teruskan Profesi Orangtua, Pemkot Semarang Berikan Beasiswa bagi Anak Nelayan dan Petani
Diharapkan Teruskan Profesi Orangtua, Pemkot Semarang Berikan Beasiswa bagi Anak Nelayan dan Petani
Semarang
Pemkot Semarang Gelar SAE 2024, Strategi Dorong Ketahanan Pangan dan Edukasi Pertanian 
Pemkot Semarang Gelar SAE 2024, Strategi Dorong Ketahanan Pangan dan Edukasi Pertanian 
Semarang
Upayakan Zero Stunting, Kota Semarang Raih Terbaik I Penilaian Kinerja Aksi Konvergensi Stunting Se-Jateng
Upayakan Zero Stunting, Kota Semarang Raih Terbaik I Penilaian Kinerja Aksi Konvergensi Stunting Se-Jateng
Semarang
Semarang Agro Expo 2024 Siap Digelar, Ada Pameran Produk Agro hingga Kontes Ternak
Semarang Agro Expo 2024 Siap Digelar, Ada Pameran Produk Agro hingga Kontes Ternak
Semarang
Perkuat Ketahanan Pangan, Pemkot Semarang Panen Bawang Merah Lokananta dan Maserati
Perkuat Ketahanan Pangan, Pemkot Semarang Panen Bawang Merah Lokananta dan Maserati
Semarang
Kota Semarang Hasilkan Listrik 18 MW dari Olah Sampah 1.200 Ton Per Hari
Kota Semarang Hasilkan Listrik 18 MW dari Olah Sampah 1.200 Ton Per Hari
Semarang
Hotel Amaris Mengolah Air Limbahnya untuk Menyiram Tanaman, Mbak Ita: Ini Langkah Bijak
Hotel Amaris Mengolah Air Limbahnya untuk Menyiram Tanaman, Mbak Ita: Ini Langkah Bijak
Semarang
Berhasil Kelola Data Geospasial, Kota Semarang Raih 2 Penghargaan Emas Bhumandala Award 2024
Berhasil Kelola Data Geospasial, Kota Semarang Raih 2 Penghargaan Emas Bhumandala Award 2024
Semarang
Penyortiran Surat Suara Dimulai, Mbak Ita Harap Pilkada Lancar dan Kondusif
Penyortiran Surat Suara Dimulai, Mbak Ita Harap Pilkada Lancar dan Kondusif
Semarang
Sukses Kendalikan Inflasi, Pemkot Semarang Raih Juara 1 TPID Kabupaten/Kota Wilayah IHK Terbaik Se-Jateng
Sukses Kendalikan Inflasi, Pemkot Semarang Raih Juara 1 TPID Kabupaten/Kota Wilayah IHK Terbaik Se-Jateng
Semarang
Peringati Hari Sumpah Pemuda, Pemkot Semarang Gelar Pameran Green Building dan Smart Farming
Peringati Hari Sumpah Pemuda, Pemkot Semarang Gelar Pameran Green Building dan Smart Farming
Semarang
Semarang Jadi Pionir Budi Daya Pangan Berkelanjutan dengan Padi Biosalin
Semarang Jadi Pionir Budi Daya Pangan Berkelanjutan dengan Padi Biosalin
Semarang
Komitmen Kelola Sisa Pangan, Mbak Ita Terima Penghargaan Bergengsi dari Bappenas 
Komitmen Kelola Sisa Pangan, Mbak Ita Terima Penghargaan Bergengsi dari Bappenas 
Semarang
Peringati Hari Santri, Pemkot Semarang Siapkan Perda Ponpes untuk Berdayakan Santri
Peringati Hari Santri, Pemkot Semarang Siapkan Perda Ponpes untuk Berdayakan Santri
Semarang
Lindungi Lahan Pertanian dari Intrusi Air Laut, Pemkot Semarang Terapkan Inovasi Padi Biosalin
Lindungi Lahan Pertanian dari Intrusi Air Laut, Pemkot Semarang Terapkan Inovasi Padi Biosalin
Semarang
Bagikan artikel ini melalui
Oke