Dukung Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Pemilu, Pemkot Semarang Siap Jaga Kesehatan Petugas

Kompas.com - 29/02/2024, 18:12 WIB
Inang Sh ,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

 Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Pemilu 2024 di Gedung Moch Ikhsan Balai Kota Semarang, Kamis (29/2/2024).
DOK. Humas Pemkot Semarang Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Pemilu 2024 di Gedung Moch Ikhsan Balai Kota Semarang, Kamis (29/2/2024).

KOMPAS.com - Wali Kota (Walkot) Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu memastikan Pemerintah Kota (Pemkot) Semarang bakal mendukung kelancaran Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. 

Dia mengatakan itu di sela-sela kegiatan Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Pemilu 2024 di Gedung Moch Ikhsan Balai Kota Semarang, Kamis (29/2/2024).

Salah satu dukungan itu diwujudkan dengan menyediakan tempat untuk kegiatan rekapitulasi suara.

Selain itu, dia juga meminta Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Semarang untuk bersiaga di lokasi guna mengontrol kesehatan para petugas agar kebugaran mereka bisa terjaga. 

Sebab, proses rekapitulasi bakal berjalan lama dan membutuhkan energi.

Baca juga: Beras SPHP Sering Habis di Pasar, Pemkot Semarang Minta Warga Tidak Panik

Perempuan yang akrab disapa Mbak Ita itu berharap, tidak ada kejadian-kejadian yang mengganggu rapat pleno tersebut, khususnya masalah kesehatan petugas. 

“Kami segera minta pada Dinkes Kota Semarang menyiapkan ruang darurat, siapa tahu ada yang sakit,” ujarnya dalam siaran pers. 

Dia berharap, tidak terjadi hal yang tidak diinginkan. Meski begitu, Pemkot Semarang mengantisipasi kemungkinan terburuk, seperti jika ada petugas yang kelelahan dan sakit. 

“Dengan begitu, mereka bisa termonitor dan semoga tidak ada kejadian-kejadian yang tak diinginkan,” ungkapnya. 

Mbak Ita mengatakan, pihaknya mempunyai kewajiban untuk mendampingi dan mengawal agar mereka selesai dengan kondisi sehat. 

Baca juga: Sukses Kelola Dana Bagi Hasil Cukai Tembakau, Pemkot Semarang Jadi yang Terbaik Se-Jateng

Dia memperkirakan proses rekapitulasi yang dilaksanakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Semarang beserta jajarannya bakal berjalan lebih cepat karena tidak ada Pemungutan Suara Ulang (PSU) di Kota Atlas.

“Direncanakan perhitungan sampai tanggal 4 Maret, mungkin satu hari sampai pukul 21.00 Waktu Indonesia Barat (WIB). Namun, tadi dari Pak Ketua KPU menyampaikan, kemungkinan bisa lebih cepat,” ujarnya.

Pasalnya, kata dia, dari 4.646 tempat pemungutan suara (TPS) di Kota Semarang, tidak ada pemungutan suara ulang (PSU). 

“Oleh karenanya, prosesnya tidak harus menunggu dan kalau ada PSU bisa langsung diserahkan untuk dihitung di sini,” ujarnya. 

Mbak Ita berharap, masyarakat bisa ikut membantu monitoring, terlebih lokasi Balai Kota tergolong strategis.

Baca juga: Pemkot Semarang Komitmen Lestarikan Bangunan Cagar Budaya

“Dengan begitu, teman-teman dari partai politik bisa memonitor sampai selesai jalannya rapat pleno ini,” jelas politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu.

Sementara itu, Ketua KPU Kota Semarang Henry Casandra Gultom menegaskan, partisipasi pemilih di Ibu Kota Jawa Tengah (Jateng) dianggap sudah baik. 

Respons masyarakat dalam mengawal Pemilu 2024 juga sangat positif. 

“Soal partisipasi itu data lebih detail kan setelah rekapitulasi. Namun, apa pun itu, partisipasi masyarakat sangat positif,” ungkapnya. 

Terkini Lainnya
Apresiasi Pegiat Pendidikan Nonformal, Wali Kota Semarang Salurkan Bisyaroh kepada 6.572 Penerima
Apresiasi Pegiat Pendidikan Nonformal, Wali Kota Semarang Salurkan Bisyaroh kepada 6.572 Penerima
Semarang
Pastikan Ketersediaan Bahan Pokok dan Arus Mudik Lancar, Walkot Semarang Tinjau Sejumlah Titik
Pastikan Ketersediaan Bahan Pokok dan Arus Mudik Lancar, Walkot Semarang Tinjau Sejumlah Titik
Semarang
Sesuai Janji Kampanye, Dana Operasional Rp 25 Juta untuk RT di Kota Semarang Dicairkan Juli 2025
Sesuai Janji Kampanye, Dana Operasional Rp 25 Juta untuk RT di Kota Semarang Dicairkan Juli 2025
Semarang
Antisipasi Longsor saat Libur Lebaran, Pemkot Semarang Instruksikan Lurah Tingkatkan Kewaspadaan
Antisipasi Longsor saat Libur Lebaran, Pemkot Semarang Instruksikan Lurah Tingkatkan Kewaspadaan
Semarang
Walkot Semarang Tegaskan Alokasi APBD di Kecamatan Tak Disunat, tapi Dialihkan untuk Hal Lebih Penting
Walkot Semarang Tegaskan Alokasi APBD di Kecamatan Tak Disunat, tapi Dialihkan untuk Hal Lebih Penting
Semarang
Pemkot Semarang Alihkan Anggaran untuk Beasiswa, Walkot Agustina: Pendidikan Harus Merata
Pemkot Semarang Alihkan Anggaran untuk Beasiswa, Walkot Agustina: Pendidikan Harus Merata
Semarang
Semarang Inklusif Kian Nyata, BRT Trans Semarang Tambah Fasilitas Disabilitas
Semarang Inklusif Kian Nyata, BRT Trans Semarang Tambah Fasilitas Disabilitas
Semarang
Kota Semarang Raih Penghargaan dari Setara Institute, Walkot Agustina: Jadi Penyemangat Wujudkan Kota Inklusif
Kota Semarang Raih Penghargaan dari Setara Institute, Walkot Agustina: Jadi Penyemangat Wujudkan Kota Inklusif
Semarang
Peduli Hak Penyandang Disabilitas, Pemkot Semarang Mulai Pembangunan Rumah Inspirasi
Peduli Hak Penyandang Disabilitas, Pemkot Semarang Mulai Pembangunan Rumah Inspirasi
Semarang
Walkot Semarang Bebaskan Retribusi Ruang Publik, Warga Bisa Gunakan Kantor Kecamatan dan Kelurahan Gratis
Walkot Semarang Bebaskan Retribusi Ruang Publik, Warga Bisa Gunakan Kantor Kecamatan dan Kelurahan Gratis
Semarang
Walkot Semarang Agustina Segera Cairkan Bantuan Rp 25 Juta per RT dan Dana PKK
Walkot Semarang Agustina Segera Cairkan Bantuan Rp 25 Juta per RT dan Dana PKK
Semarang
Cek Kondisi Banjir Genuk, Walkot Agustina: Penanganan Banjir Akan Jadi Prioritas Nomor Satu
Cek Kondisi Banjir Genuk, Walkot Agustina: Penanganan Banjir Akan Jadi Prioritas Nomor Satu
Semarang
Jelang Idul Fitri, Walkot Semarang Agustina Jamin Stok Pangan Cukup dan Harga Stabil
Jelang Idul Fitri, Walkot Semarang Agustina Jamin Stok Pangan Cukup dan Harga Stabil
Semarang
100 Hari Kerja, Wali Kota Semarang Agustina Gandeng Sekolah Swasta Berikan Beasiswa di SPMB 2025
100 Hari Kerja, Wali Kota Semarang Agustina Gandeng Sekolah Swasta Berikan Beasiswa di SPMB 2025
Semarang
Agustina-Iswar Luncurkan Program 100 Hari Pertama, Ini Tiga Prioritasnya
Agustina-Iswar Luncurkan Program 100 Hari Pertama, Ini Tiga Prioritasnya
Semarang
Bagikan artikel ini melalui
Oke