Sinergikan Digitalisasi Daerah, Riau Jadi Provinsi dengan P2DD Terbaik di Sumatera

Kompas.com - 03/10/2023, 15:10 WIB
F Azzahra,
A P Sari

Tim Redaksi

Pemprov Riau raih penghargaan TP2DDDOK. Pemprov Riau Pemprov Riau raih penghargaan TP2DD

KOMPAS.com- Provinsi Riau meraih penghargaan Satuan Tugas Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah ( TP2DD) Provinsi Terbaik I wilayah Sumatera dalam Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (P2DD) 2023.

Penghargaan tersebut diserahkan oleh Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo kepada Gubernur Riau Syamsuar, Selasa (3/10/2023). Acara serah terima ini disiarkan secara langsung melalui kanal YouTube Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Republik Indonesia (RI).

Ketua Satuan Petugas (Satgas) TP2DD Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian RI Airlangga Hartarto menegaskan pentingnya sinergitas inovasi, inisiatif, dan penguatan kebijakan untuk mendukung percepatan dan perluasan digitalisasi dalam kurun waktu 2022-2023.

"Apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh penerima penghargaan. Saya harap ke depannya pemerintah dapat meningkatkan sinergitas dalam menciptakan inovasi baru untuk mewujudkan percepatan perluasan digitalisasi di seluruh Indonesia," kata Airlangga dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Selasa (3/10/2023).

Baca juga: Hadiri Fashion Show Istana Berbatik, Gubernur Syamsuar Promosikan Batik Riau Hasil Kreasi Pebatik Daerah

Adapun sejumlah program sinergi kebijakan digitalisasi daerah, seperti Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS), Koalisi Kependudukan Indonesia (KKI), dan Kartu Kredit Pemerintah.

Selain itu, penguatan Sistem Pemerintah Berbasis Elektronik (SPBE), Satelit Nusantara Sakti, penguatan digitalisasi belanja pemerintah daerah (pemda), dan penguatan regulasi local taxing power.

Airlangga menambahkan, level digitalisasi pemda saat ini berada di angka 67,5 persen pada semester I-2022 dan kemudian menjadi 73,6 persen pada semester II-2022.

Peningkatan tersebut tersebar di beberapa wilayah, yakni 81,1 persen di 133 pemda Sumatera, 99,2 persen di 118 pemda Jawa, dan 52 persen di 32 pemda Kalimantan.

Baca juga: Tingkatkan Kualitas SDM, Pemprov Riau Salurkan Beasiswa Puluhan Miliar untuk Perguruan Tinggi

"Kemudian, 51,9 persen di 26 pemda Bali dan Nusa Tenggara serta 58,4 persen di pemda Sulawesi dan Maluku. Oleh karena itu, pemerintah optimistis dapat mencapai target hingga 75 persen," jelas Airlangga.

Dalam kesempatan itu, penghargaan TP2DD juga diserahkan kepada Kabupaten Kampar sebagai Kabupaten Terbaik 2023 di wilayah Sumatera yang meluncurkan sinergi nasional terkait akselerasi digitalisasi daerah.

Acara tersebut dihadiri secara virtual oleh Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin dan Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati.

Terkini Lainnya
Kemeriahan BBI BBWI dan Lancang Kuning Carnival di Riau, dari 10.000 Penari hingga Ratusan UMKM dan Ekonomi Kreatif
Kemeriahan BBI BBWI dan Lancang Kuning Carnival di Riau, dari 10.000 Penari hingga Ratusan UMKM dan Ekonomi Kreatif
Riau Lebih Baik
Dimeriahkan Artis Papan Atas, Pemprov Riau Sediakan 150 Stan UMKM Gratis di Gebyar BBI BBWI Riau
Dimeriahkan Artis Papan Atas, Pemprov Riau Sediakan 150 Stan UMKM Gratis di Gebyar BBI BBWI Riau
Riau Lebih Baik
Tuntaskan Persoalan Infrastruktur, Pemprov Riau Perbaiki Ruas Jalan Ahmad Yani
Tuntaskan Persoalan Infrastruktur, Pemprov Riau Perbaiki Ruas Jalan Ahmad Yani
Riau Lebih Baik
Dukung Gebyar BBI/BBWI Riau 2024, Menhub Beri Bantuan
Dukung Gebyar BBI/BBWI Riau 2024, Menhub Beri Bantuan "Buy The Service" ke Pemprov Riau
Riau Lebih Baik
Angka Stunting di Riau Turun Jadi 13,6 Persen, Pj Gubernur SF Hariyanto Berikan Apresiasi
Angka Stunting di Riau Turun Jadi 13,6 Persen, Pj Gubernur SF Hariyanto Berikan Apresiasi
Riau Lebih Baik
Tinjau Dua Pasar di Pekanbaru, Pj Gubernur Riau: Harga Bahan Pokok Masih Stabil
Tinjau Dua Pasar di Pekanbaru, Pj Gubernur Riau: Harga Bahan Pokok Masih Stabil
Riau Lebih Baik
Serahkan Zakat ke Baznas Riau, Pj Hariyanto Harap Bisa Dorong Masyarakat Membayar Zakat
Serahkan Zakat ke Baznas Riau, Pj Hariyanto Harap Bisa Dorong Masyarakat Membayar Zakat
Riau Lebih Baik
Lancang Kuning Carnival Bakal Digelar, Pj Gubernur Riau: Bakal Promosikan Produk dan Karya Anak Muda
Lancang Kuning Carnival Bakal Digelar, Pj Gubernur Riau: Bakal Promosikan Produk dan Karya Anak Muda
Riau Lebih Baik
Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis
Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis
Riau Lebih Baik
Pembangunan Jembatan Sei Pakning-Bengkalis Dapat Calon Investor, Bakal Jadi Jembatan Terpanjang di RI
Pembangunan Jembatan Sei Pakning-Bengkalis Dapat Calon Investor, Bakal Jadi Jembatan Terpanjang di RI
Riau Lebih Baik
Berbagi di Bulan Suci, Pj Gubernur Riau Siapkan 5.000 Paket Buka Puasa di Masjid Raya An Nur
Berbagi di Bulan Suci, Pj Gubernur Riau Siapkan 5.000 Paket Buka Puasa di Masjid Raya An Nur
Riau Lebih Baik
Antisipasi Karhutla, Pj Gubernur Riau Minta Bantuan Helikopter dan Pesawat dari Berbagai Pihak
Antisipasi Karhutla, Pj Gubernur Riau Minta Bantuan Helikopter dan Pesawat dari Berbagai Pihak
Riau Lebih Baik
Usai Dilantik, Pj Gubernur Riau Prioritaskan Perbaikan Jalan Rusak di Pekanbaru
Usai Dilantik, Pj Gubernur Riau Prioritaskan Perbaikan Jalan Rusak di Pekanbaru
Riau Lebih Baik
Lantik SF Hariyanto Jadi Pj Gubernur Riau, Mendagri Tito Titipkan Pesan Ini
Lantik SF Hariyanto Jadi Pj Gubernur Riau, Mendagri Tito Titipkan Pesan Ini
Riau Lebih Baik
Soal Kabar Penunjukan Pj Gubernur Riau, Plh Gubernur Hariyanto: Masyarakat Harap Bersabar
Soal Kabar Penunjukan Pj Gubernur Riau, Plh Gubernur Hariyanto: Masyarakat Harap Bersabar
Riau Lebih Baik
Bagikan artikel ini melalui
Oke