HUT Ke-77 Jatim, Warga Sidoarjo, Surabaya, dan Gresik Bisa Naik Bus Trans Jatim Gratis

Kompas.com - 11/10/2022, 14:43 WIB
Inang Sh ,
A P Sari

Tim Redaksi

Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa mengatakan, masyarakat Jatim, khususnya yang tinggal di wilayah Sidoarjo, Surabaya dan Gresik bisa menikmati layanan Bus Trans Jatim secara gratis dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Jatim yang ke-77 yang jatuh pada Rabu (12/10/2022).
DOK. Humas Pemprov Jatim Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa mengatakan, masyarakat Jatim, khususnya yang tinggal di wilayah Sidoarjo, Surabaya dan Gresik bisa menikmati layanan Bus Trans Jatim secara gratis dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Jatim yang ke-77 yang jatuh pada Rabu (12/10/2022).

KOMPAS.com – Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa mengatakan, masyarakat Jatim, khususnya yang tinggal di wilayah Sidoarjo, Surabaya, dan Gresik bisa menikmati layanan Bus Trans Jatim secara gratis.

Dia menyebutkan, pembebasan tarif yang diberikan selama satu hari penuh itu merupakan kado bagi warga Jatim untuk melengkapi berbagai macam program dan layanan dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Provinsi Jatim yang jatuh pada Rabu (12/10/2022).

“Pada peringatan Hari Jadi ke-77 Jatim besok, layanan Bus Trans Jatim bebas biaya selama satu hari penuh. Bagi warga Surabaya, Sidoarjo, dan Gresik, monggo memanfaatkan momen ini untuk jalan-jalan atau pun untuk kepentingan yang lain,” kata Khofifah, dikutip dari keterangan persnya, Selasa (11/10/2022).

Khofifah menambahkan, layanan gratis sehari penuh hanya untuk HUT ke-77 Jatim. Namun, Pemprov Jatim juga menghadirkan promo menarik lainnya.

“Sampai akhir Oktober 2022, penumpang bus Trans Jatim akan diberikan cashback 100 persen apabila pembayaran tiket menggunakan aplikasi TRANSJATIM-AJAIB (Aplikasi Jatim Informasi Bus),” ujarnya.

Baca juga: Pemprov Jatim Raih Anugerah Kualitas JPT, Khofifah: Jadi Motivasi Terapkan Sistem Meritokrasi

Dengan sejumlah fasilitas promo yang diberikan, Khofifah yakin minat masyarakat dalam menggunakan transportasi umum akan semakin meningkat.

Terlebih, Trans Jatim kini telah dibekali dengan teknologi artificial intelligence (AI) yang menunjang keamanan berkendara.

Beberapa teknologi teknologi AI itu, seperti MDVR, CCTV, driver safety monitoring (DSM), advanced driver assistance system (ADAS), indicator R-Watch, touch panel, dan reverse camera.

Sebagai informasi, perangkat seperti DSM bisa memberikan driver behavior analysis atau memantau perilaku pengemudi agar tidak melakukan pelanggaran selama armada beroperasi.

Begitu juga adanya perangkat ADAS dan indikator R-Watch yang dapat memberikan peringatan awal jika armada kendaraan terdeteksi menyimpang dari jalur, melewati batas kecepatan, atau terjadi potensi tabrakan depan.

Baca juga: Penurunan Kemiskinan Jatim 2022 Terbaik Nasional, Khofifah Siap Tancap Gas Lagi

Pemprov Jatim menggratiskan bus Trans Jatim selama sehari untuk memperingati HUT Provinsi Jatim yang ke-77 pada Rabu (12/10/2022).DOK. Humas Pemprov Jatim Pemprov Jatim menggratiskan bus Trans Jatim selama sehari untuk memperingati HUT Provinsi Jatim yang ke-77 pada Rabu (12/10/2022).

Lebih dari itu, Khofifah menyebutkan, penggunaan transportasi umum Trans Jatim memiliki banyak kelebihan dan manfaat, yakni lebih aman dalam melakukan aktivitas, mengurangi kemacetan, serta ikut berperan mengurangi polusi udara di Jatim.

“Maka naik Bus Trans Jatim lebih aman, lebih hemat, dan lebih ramah lingkungan. Jadi jangan ragu lagi, ayo gelorakan semangat naik angkutan umum dan nikmati promo menariknya,” tegasnya.

Untuk diketahui, sejak diluncurkan pada pertengahan Agustus lalu, Trans Jatim telah beroperasi dengan 22 armada.

Trans Jatim berangkat dari Terminal Porong Sidoarjo dan beroperasi di Koridor I melewati Terminal Purabaya, kemudian berakhir di Terminal Bunder Gresik. Begitu juga untuk rute sebaliknya.

Baca juga: Jurus Khofifah Promosikan Jatim sebagai Tempat Healing di Medsos

Pada hari-hari biasa, Bus Trans Jatim bisa dimanfaatkan masyarakat dengan tarif yang sangat terjangkau, yakni Rp 5.000 untuk umum dan Rp 2.500 untuk pelajar sekolah atau santri.

Terkini Lainnya
Pimpin Apel Terakhir, Khofifah Minta Jajarannya Jaga Kinerja dan Rampungkan PR Pemprov Jatim
Pimpin Apel Terakhir, Khofifah Minta Jajarannya Jaga Kinerja dan Rampungkan PR Pemprov Jatim
Jatim Hebat
 Jatim Raih
Jatim Raih "Provinsi Terinovatif" di IGA 2023, Khofifah: Bukti ASN Kerja Tingkatkan Layanan Publik
Jatim Hebat
Dua Unit Kerja Pemprov Jatim Raih Penghargaan Zona Integritas Predikat WBK
Dua Unit Kerja Pemprov Jatim Raih Penghargaan Zona Integritas Predikat WBK
Jatim Hebat
Jatim Raih SAKIP Predikat A 10 Kali, Khofifah: Bukti Pemprov Terapkan Akuntabilitas
Jatim Raih SAKIP Predikat A 10 Kali, Khofifah: Bukti Pemprov Terapkan Akuntabilitas
Jatim Hebat
Salurkan 20.000 WP PLTS Atap di Jember, Khofifah: Lompatan dari Green Energy ke Blue Energy
Salurkan 20.000 WP PLTS Atap di Jember, Khofifah: Lompatan dari Green Energy ke Blue Energy
Jatim Hebat
IPM Jatim di Atas Nasional, Ini Strategi Gubernur Khofifah 
IPM Jatim di Atas Nasional, Ini Strategi Gubernur Khofifah 
Jatim Hebat
Gubernur Khofifah Launching ATM Samsat QRIS pada HUT Ke-61 Bapenda Jatim
Gubernur Khofifah Launching ATM Samsat QRIS pada HUT Ke-61 Bapenda Jatim
Jatim Hebat
Teken Kesepakatan Kelola PI 10 Persen untuk WK Migas di Jatim, Gubernur Khofifah Optimistis PAD Meningkat
Teken Kesepakatan Kelola PI 10 Persen untuk WK Migas di Jatim, Gubernur Khofifah Optimistis PAD Meningkat
Jatim Hebat
UMP Jatim 2024 Naik Rp 125.000, Khofifah: Pertimbangkan Rasa Keadilan
UMP Jatim 2024 Naik Rp 125.000, Khofifah: Pertimbangkan Rasa Keadilan
Jatim Hebat
Di Bawah Kepemimpinan Khofifah, Kemiskinan Ekstrem di Jatim Turun 3,58 Persen 
Di Bawah Kepemimpinan Khofifah, Kemiskinan Ekstrem di Jatim Turun 3,58 Persen 
Jatim Hebat
Ikut Aksi Bela Palestina, Gubernur Jatim Ajak Masyarakat Berdoa dan Berdonasi
Ikut Aksi Bela Palestina, Gubernur Jatim Ajak Masyarakat Berdoa dan Berdonasi
Jatim Hebat
Jatim Juara Umum Anugerah DEN 2023, Khofifah: Bukti Komitmen Wujudkan NZE 2060
Jatim Juara Umum Anugerah DEN 2023, Khofifah: Bukti Komitmen Wujudkan NZE 2060
Jatim Hebat
Raih Penghargaan Jatim Bangkit Awards 2023, Khofifah: Berkat Kerja Keras Semua Pihak
Raih Penghargaan Jatim Bangkit Awards 2023, Khofifah: Berkat Kerja Keras Semua Pihak
Jatim Hebat
Wujudkan Pemilu 2024 Damai, Khofifah: Hindari Politik Identitas
Wujudkan Pemilu 2024 Damai, Khofifah: Hindari Politik Identitas
Jatim Hebat
Gubernur Jatim Raih Gelar Doktor Honoris Causa Bidang Ilmu Ekonomi dari FEB Unair
Gubernur Jatim Raih Gelar Doktor Honoris Causa Bidang Ilmu Ekonomi dari FEB Unair
Jatim Hebat
Bagikan artikel ini melalui
Oke