Nilai Kurban 2023 Jabar Capai Rp 2,3 Triliun, Pemprov Jabar: Bukti Ekonomi Meningkat

Kompas.com - 30/06/2023, 17:27 WIB
Inang Sh ,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Seretaris Daerah Provinsi (Sekda) Jawa Barat (Jabar) Dedi Supandi dalam sebuah acara.DOK. Humas Pemprov Jabar Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Seretaris Daerah Provinsi (Sekda) Jawa Barat (Jabar) Dedi Supandi dalam sebuah acara.

KOMPAS.com – Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Seretaris Daerah Provinsi (Sekda) Jawa Barat (Jabar) Dedi Supandi mengatakan, nilai kurban di Jabar pada Idul Adha 2023 mencapai Rp 2,3 triliun.

Menurut Dedi, jumlah tersebut meningkat sekitar Rp 153 miliar jika dibandingkan pada 2022. 

Meningkatnya nilai kurban tersebut, kata Dedi, membuktikan bahwa ekonomi masyarakat Jabar meningkat pascapandemi Covid-19.

"Untuk tahun ini juga kan banyak masyarakat Jabar yang berkurban di luar Jabar atau di Tanah Suci karena hari ini ada juga yang sedang menjalankan ibadah haji," katanya dalam siaran pers, Jumat (30/6/2023).

Dedi menyebutan, nilai kurban sebesar Rp 2,3 triliun tercatat di Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) dan Lembaga Amil Zakat (LAZ) se-Jabar.

"Alhamdulilah dengan kebaikan dan kepedulian masyarakat di Jabar, nilai kurban tahun ini meningkat menjadi Rp 2.376.280.808.352. Karena kita tahu, bahwa tahun lalu itu Rp 2.224.220.162.333," ujarnya.

Baca juga: Pengumpulan Zakat dan Kurban di Jabar Meningkat, Kang Emil Sebut Ekonomi Warga Membaik

Adapun untuk jumlah hewan kurban di Jabar pada 2023 sebesar 502.553 ekor.

Dedi memastikan, hewan kurban tersebut akan didistribusikan ke desa-desa di pelosok yang jarang merasakan berkurban. Sebab, Idul Adha merupakan salah satu ajang untuk berbagi dengan sesama.

Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Seretaris Daerah Provinsi (Sekda) Jawa Barat (Jabar) Dedi Supandi usai melaksanakan salat ied apda Idul Adha 2023.DOK. Humas Pemprov Jabar Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Seretaris Daerah Provinsi (Sekda) Jawa Barat (Jabar) Dedi Supandi usai melaksanakan salat ied apda Idul Adha 2023.

Hal tersebut, kata dia, sebagaimana kisah Nabi Ibrahim AS yang mengorbankan hewan kepada Allah SWT.  

"Kita juga diajak untuk berbagi dengan sesama melalui penyembelihan hewan kurban. Dengan berbagi, kita dapat mengulurkan tangan kepada mereka yang membutuhkan, mengurangi kesenjangan sosial, dan meningkatkan solidaritas sosial di tengah masyarakat," katanya.

Dedi menilai, makna Idul Adha merupakan hari peringatan peristiwa yang begitu penting dalam sejarah Islam, yaitu pengorbanan Nabi Ibrahim AS yang siap mengorbankan putranya, Nabi Ismail AS, demi taat kepada perintah Allah.

Baca juga: Wagub Uu Pastikan Keamanan Jemaah Haji dari Jabar Selama Wukuf di Arafah

“Namun, ketika Nabi Ibrahim hendak mengorbankannya, Allah menggantikannya dengan seekor domba. Hal ini menunjukkan kebesaran dan ke-rahman-an Allah SWT yang senantiasa hadir di dalam kehidupan kita," paparnya.

Oleh karena itu, pada momentum Idul Adha umat Islam diajak merenungkan pesan dari peristiwa tersebut.

Hikayat tersebut memberikan contoh tentang pentingnya taat kepada Allah, mulai dari kesediaan untuk berkorban dan kepercayaan yang teguh kepada-Nya dalam setiap perjalanan hidup manusia.

"Idul Adha mengingatkan kita bahwa hidup ini akan penuh dengan cobaan dan ujian. Namun, kita harus siap menghadapinya dengan keimanan yang tak tergoyahkan," terang Dedi.

Baca juga: Ridwan Kamil: Capaian Pertumbuhan Ekonomi Jabar dalam Lima Tahun Terakhir Positif

Terkini Lainnya
Pastikan ASN Miliki 3 Nilai Dasar, Kang Emil Apresiasi Penandatanganan MoU Pemprov Jabar dengan KASN
Pastikan ASN Miliki 3 Nilai Dasar, Kang Emil Apresiasi Penandatanganan MoU Pemprov Jabar dengan KASN
jawa barat
Pocari Sweat Run Indonesia 2023 Sukses Digelar, Kang Emil: Pecah Rekor Semuanya, Luar Biasa
Pocari Sweat Run Indonesia 2023 Sukses Digelar, Kang Emil: Pecah Rekor Semuanya, Luar Biasa
jawa barat
Strategi Pemprov Jabar Kembangkan Desa Wisata, Rekrut 1.000 Kreator Konten hingga Latih 18 Desa
Strategi Pemprov Jabar Kembangkan Desa Wisata, Rekrut 1.000 Kreator Konten hingga Latih 18 Desa
jawa barat
Jadi Sekda Provinsi dengan Kepemimpinan Digital Terbaik, Sekdaprov Jabar: Ini Jerih Payah Seluruh Perangkat Daerah
Jadi Sekda Provinsi dengan Kepemimpinan Digital Terbaik, Sekdaprov Jabar: Ini Jerih Payah Seluruh Perangkat Daerah
jawa barat
Konsorsium Jepang Bakal Garap Proyek TPPAS Legok Nangka
Konsorsium Jepang Bakal Garap Proyek TPPAS Legok Nangka
jawa barat
Program Desa Digital dan Startup eFishery Ubah Cara Pandang Masyarakat tentang Teknologi Digital
Program Desa Digital dan Startup eFishery Ubah Cara Pandang Masyarakat tentang Teknologi Digital
jawa barat
Di Era Ridwan Kamil, Transaksi Digitalisasi Pajak Jabar Capai Hampir Rp 700 Miliar pada 2022
Di Era Ridwan Kamil, Transaksi Digitalisasi Pajak Jabar Capai Hampir Rp 700 Miliar pada 2022
jawa barat
Jabar Buka Program Pemutihan dan Diskon Pajak Kendaraan Bermotor, Cek Ketentuannya
Jabar Buka Program Pemutihan dan Diskon Pajak Kendaraan Bermotor, Cek Ketentuannya
jawa barat
JQR Bangun Jembatan Baru di Pelosok Garut Selatan, Warga Tak Perlu Lagi Seberangi Jembatan Reyot
JQR Bangun Jembatan Baru di Pelosok Garut Selatan, Warga Tak Perlu Lagi Seberangi Jembatan Reyot
jawa barat
Pemprov Jabar Siap Hadapi Gugatan Pimpinan Pesantren Al-Zaytun
Pemprov Jabar Siap Hadapi Gugatan Pimpinan Pesantren Al-Zaytun
jawa barat
Hadiri PKN ll Angkatan XXVII: Wagub Uu: Kalau Kita Diam Tidak Tambah Ilmu, Kita Ketinggalan
Hadiri PKN ll Angkatan XXVII: Wagub Uu: Kalau Kita Diam Tidak Tambah Ilmu, Kita Ketinggalan
jawa barat
Hadapi Ancaman Kekeringan, Dinas Sumber Daya Air Jabar Prioritaskan Antisipasi Gagal Panen
Hadapi Ancaman Kekeringan, Dinas Sumber Daya Air Jabar Prioritaskan Antisipasi Gagal Panen
jawa barat
Ridwan Kamil Ajak Anak Muda Berinovasi untuk Penuhi Kebutuhan Pangan 50 Juta Masyarakat Jabar
Ridwan Kamil Ajak Anak Muda Berinovasi untuk Penuhi Kebutuhan Pangan 50 Juta Masyarakat Jabar
jawa barat
HealthHeroes Nutrihunt, Aplikasi Baru yang Bantu Pindai Kandungan Nutrisi Makanan
HealthHeroes Nutrihunt, Aplikasi Baru yang Bantu Pindai Kandungan Nutrisi Makanan
jawa barat
Lewat Kredit BJB Mesra, Kang Emil Bantu Tingkatkan Perekonomian 15.000 Orang di Jabar
Lewat Kredit BJB Mesra, Kang Emil Bantu Tingkatkan Perekonomian 15.000 Orang di Jabar
jawa barat
Bagikan artikel ini melalui
Oke