Kang Emil Sebut Masjid Salman ITB Berhasil Distribusikan Daging Kurban secara Tepat Sasaran

Kompas.com - 30/06/2023, 13:45 WIB
Inang Sh ,
A P Sari

Tim Redaksi

Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil saat meninjau proses pemotongan hewan kurban di Masjid Salman ITB, Jalan Ganeca, Kota Bandung, Kamis (29/6/2023).  
DOK. Humas Pemprov Jabar Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil saat meninjau proses pemotongan hewan kurban di Masjid Salman ITB, Jalan Ganeca, Kota Bandung, Kamis (29/6/2023).

KOMPAS.com – Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil mengapresiasi sistem distribusi daging kurban yang dimiliki oleh Masjid Salman Institut Teknologi Bandung (ITB) karena tepat sasaran kepada pihak yang membutuhkan.

Menurutnya, apabila hal itu dilakukan di masjid-masjid lain di Jabar, kemakmuran akan dirasakan seperti halnya di Masjid Salman. 

Dengan begitu, kata dia, suatu hari masjid-masjid akan makmur dan bisa mendistribusikan daging secara tepat sasaran.

“Itulah kenapa pentingnya big data. Mereka-mereka yang membutuhkan jauh dari tempat sembelih tetap kita berikan sesuai hak syariat," katanya saat meninjau proses pemotongan hewan kurban di Masjid Salman ITB, Jalan Ganeca, Kota Bandung, Kamis (29/6/2023).  

Hal itu dilakukan usai salat Idul Adha di Masjid Raya Al Jabbar dan menyerahkan kurban sapi simmental 980 kilogram kepada Lurah Cimincrang.  

Baca juga: Pengumpulan Zakat dan Kurban di Jabar Meningkat, Kang Emil Sebut Ekonomi Warga Membaik

Pria yang akrab disapa Kang Emil itu menambahkan, pelaksanaan pemotongan hewan kurban di Masjid Salman ITB bisa menjadi percontohan karena prosesnya berjalan dengan baik dan profesional.

"Yayasan Pembina Masjid Salman ini menjadi percontohan. Tidak semua tempat seprofesional ini sehingga ini bisa jadi contoh masjid-masjid yang punya halaman luas juga melakukan proses prosedur yang higienis sesuai syariat," ucapnya dalam siaran pers.

Selain itu, proses pemotongan hewan kurban di Masjid Salman meningkat dibandingkan tahun lalu. Hal itu menandakan bahwa ekonomi umat muslim di Jabar membaik.

Kang Emil memaparkan, terjadi peningkatan luar biasa terkait jumlah orang yang berkurban pada Idul Adha kali ini. Selisih dana kurban dibandingkan dengan tahun lalu terjadi peningkatan Rp 152 miliar, sedangkan zakat meningkat dari Rp 2,4 triliun ke Rp 3,7 triliun.

“Itu menandakan ekonomi umat (muslim) sedang luar biasa. Nah, itu diwakili oleh sibuknya Masjid Salman menerima kurban dari mereka yang menitipkan," terangnya.

Baca juga: Idul Adha Kian Dekat, Pemprov Jabar Gencar Sosialisasikan Cek Poin Pemeriksaan Hewan dari Luar Daerah

Terkini Lainnya
Pastikan ASN Miliki 3 Nilai Dasar, Kang Emil Apresiasi Penandatanganan MoU Pemprov Jabar dengan KASN
Pastikan ASN Miliki 3 Nilai Dasar, Kang Emil Apresiasi Penandatanganan MoU Pemprov Jabar dengan KASN
jawa barat
Pocari Sweat Run Indonesia 2023 Sukses Digelar, Kang Emil: Pecah Rekor Semuanya, Luar Biasa
Pocari Sweat Run Indonesia 2023 Sukses Digelar, Kang Emil: Pecah Rekor Semuanya, Luar Biasa
jawa barat
Strategi Pemprov Jabar Kembangkan Desa Wisata, Rekrut 1.000 Kreator Konten hingga Latih 18 Desa
Strategi Pemprov Jabar Kembangkan Desa Wisata, Rekrut 1.000 Kreator Konten hingga Latih 18 Desa
jawa barat
Jadi Sekda Provinsi dengan Kepemimpinan Digital Terbaik, Sekdaprov Jabar: Ini Jerih Payah Seluruh Perangkat Daerah
Jadi Sekda Provinsi dengan Kepemimpinan Digital Terbaik, Sekdaprov Jabar: Ini Jerih Payah Seluruh Perangkat Daerah
jawa barat
Konsorsium Jepang Bakal Garap Proyek TPPAS Legok Nangka
Konsorsium Jepang Bakal Garap Proyek TPPAS Legok Nangka
jawa barat
Program Desa Digital dan Startup eFishery Ubah Cara Pandang Masyarakat tentang Teknologi Digital
Program Desa Digital dan Startup eFishery Ubah Cara Pandang Masyarakat tentang Teknologi Digital
jawa barat
Di Era Ridwan Kamil, Transaksi Digitalisasi Pajak Jabar Capai Hampir Rp 700 Miliar pada 2022
Di Era Ridwan Kamil, Transaksi Digitalisasi Pajak Jabar Capai Hampir Rp 700 Miliar pada 2022
jawa barat
Jabar Buka Program Pemutihan dan Diskon Pajak Kendaraan Bermotor, Cek Ketentuannya
Jabar Buka Program Pemutihan dan Diskon Pajak Kendaraan Bermotor, Cek Ketentuannya
jawa barat
JQR Bangun Jembatan Baru di Pelosok Garut Selatan, Warga Tak Perlu Lagi Seberangi Jembatan Reyot
JQR Bangun Jembatan Baru di Pelosok Garut Selatan, Warga Tak Perlu Lagi Seberangi Jembatan Reyot
jawa barat
Pemprov Jabar Siap Hadapi Gugatan Pimpinan Pesantren Al-Zaytun
Pemprov Jabar Siap Hadapi Gugatan Pimpinan Pesantren Al-Zaytun
jawa barat
Hadiri PKN ll Angkatan XXVII: Wagub Uu: Kalau Kita Diam Tidak Tambah Ilmu, Kita Ketinggalan
Hadiri PKN ll Angkatan XXVII: Wagub Uu: Kalau Kita Diam Tidak Tambah Ilmu, Kita Ketinggalan
jawa barat
Hadapi Ancaman Kekeringan, Dinas Sumber Daya Air Jabar Prioritaskan Antisipasi Gagal Panen
Hadapi Ancaman Kekeringan, Dinas Sumber Daya Air Jabar Prioritaskan Antisipasi Gagal Panen
jawa barat
Ridwan Kamil Ajak Anak Muda Berinovasi untuk Penuhi Kebutuhan Pangan 50 Juta Masyarakat Jabar
Ridwan Kamil Ajak Anak Muda Berinovasi untuk Penuhi Kebutuhan Pangan 50 Juta Masyarakat Jabar
jawa barat
HealthHeroes Nutrihunt, Aplikasi Baru yang Bantu Pindai Kandungan Nutrisi Makanan
HealthHeroes Nutrihunt, Aplikasi Baru yang Bantu Pindai Kandungan Nutrisi Makanan
jawa barat
Lewat Kredit BJB Mesra, Kang Emil Bantu Tingkatkan Perekonomian 15.000 Orang di Jabar
Lewat Kredit BJB Mesra, Kang Emil Bantu Tingkatkan Perekonomian 15.000 Orang di Jabar
jawa barat
Bagikan artikel ini melalui
Oke