Di Pangandaran, Emil Ajak Warga Jabar Seimbangkan Urusan Dunia dan Akhirat

Kompas.com - 01/12/2019, 11:48 WIB
Mico Desrianto,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil melakukan agenda Subuh Keliling (Subling) di Masjid Jami Al Barokah, Kabupaten Pangandaran, Minggu (1/12/2019). Humas Pemprov Jabar Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil melakukan agenda Subuh Keliling (Subling) di Masjid Jami Al Barokah, Kabupaten Pangandaran, Minggu (1/12/2019).


KOMPAS.com - Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil mengajak warganya untuk tidak hanya mengejar dunia, tapi juga akhirat.

Hal tersebut diucapkan Emil, sapaan akrabnya usai melaksanakan subuh berjamaah di Masjid Jami Al Barokah, Pangandaran, Minggu (1/12/2019).

"Saya tidak mau masyarakat hidup hanya mengejar kehidupan dunia, seimbangkan dengan akhirat. Jabar harus religius tapi modern seperti Singapura, Amerika Serikat, Korea Selatan." ucap dia sesuai keterangan rilis yang Kompas.com terima.

Maka dari itu, Emil menyebut tak pernah bosan mengajak warga untuk menghadiri kegiatan subuh berjamaah karena dinilainya merupakan salah satu upaya membangkitkan Islam secara fisik.

Baca juga: One Pesantren One Product, Jurus Ridwan Kamil Gairahkan Ekonomi Pesantren

"Saya sebagai pemimpin selalu ingin mengajak warganya beribadah, khususnya para pemuda agar rajin shalat subuh berjamaah di masjid terdekat," sambungnya.

Pada saat yang sama, Emil turut menceritakan perkembangan salah satu program unggulannya yakni One Pesantren One Product (OPOP).

"Hari ini ada lima pesantren dari program OPOP yang pameran dan jualan di Turki. Jadi tidak boleh ada pesantren yang tidak ada usaha ekonominya, termasuk di Pangandaran ini," ujar Emil.

Selain OPOP, Emil turut menjelaskan program Kredit Mesra berupa pinjaman tanpa bunga dan tanpa agunan yang bisa didapatkan melalui masjid.

Baca juga: Jadikan Jabar Provinsi Penghafal Al Quran, Emil Gagas Program Sadesa

"Lalu program Satu Desa Satu Hafiz (Sadesa). Kabari saya kalau ada desa di Pangandaran yang belum ada hafiz, nanti diberi beasiswa," tambah Emil.

Terakhir, Emil turut berpesan kepada masyarakat agar tidak menyebarkan kebencian sehingga Jabar bisa dibangun secara Islami dan progresif.

Tak lupa, Emil turut memaparkan proyek revitalisasi kawasan Pantai Barat dan Timur Pangandaran yang diproyeksi akan tuntas saat momentum perayaan tahun baru 2020.

"Semoga warga Pangandaran mengikuti arahan dari pemerintah demi menciptakan kenyamanan bagi pengunjung," terang Emil.

Terkini Lainnya
Pastikan ASN Miliki 3 Nilai Dasar, Kang Emil Apresiasi Penandatanganan MoU Pemprov Jabar dengan KASN
Pastikan ASN Miliki 3 Nilai Dasar, Kang Emil Apresiasi Penandatanganan MoU Pemprov Jabar dengan KASN
jawa barat
Pocari Sweat Run Indonesia 2023 Sukses Digelar, Kang Emil: Pecah Rekor Semuanya, Luar Biasa
Pocari Sweat Run Indonesia 2023 Sukses Digelar, Kang Emil: Pecah Rekor Semuanya, Luar Biasa
jawa barat
Strategi Pemprov Jabar Kembangkan Desa Wisata, Rekrut 1.000 Kreator Konten hingga Latih 18 Desa
Strategi Pemprov Jabar Kembangkan Desa Wisata, Rekrut 1.000 Kreator Konten hingga Latih 18 Desa
jawa barat
Jadi Sekda Provinsi dengan Kepemimpinan Digital Terbaik, Sekdaprov Jabar: Ini Jerih Payah Seluruh Perangkat Daerah
Jadi Sekda Provinsi dengan Kepemimpinan Digital Terbaik, Sekdaprov Jabar: Ini Jerih Payah Seluruh Perangkat Daerah
jawa barat
Konsorsium Jepang Bakal Garap Proyek TPPAS Legok Nangka
Konsorsium Jepang Bakal Garap Proyek TPPAS Legok Nangka
jawa barat
Program Desa Digital dan Startup eFishery Ubah Cara Pandang Masyarakat tentang Teknologi Digital
Program Desa Digital dan Startup eFishery Ubah Cara Pandang Masyarakat tentang Teknologi Digital
jawa barat
Di Era Ridwan Kamil, Transaksi Digitalisasi Pajak Jabar Capai Hampir Rp 700 Miliar pada 2022
Di Era Ridwan Kamil, Transaksi Digitalisasi Pajak Jabar Capai Hampir Rp 700 Miliar pada 2022
jawa barat
Jabar Buka Program Pemutihan dan Diskon Pajak Kendaraan Bermotor, Cek Ketentuannya
Jabar Buka Program Pemutihan dan Diskon Pajak Kendaraan Bermotor, Cek Ketentuannya
jawa barat
JQR Bangun Jembatan Baru di Pelosok Garut Selatan, Warga Tak Perlu Lagi Seberangi Jembatan Reyot
JQR Bangun Jembatan Baru di Pelosok Garut Selatan, Warga Tak Perlu Lagi Seberangi Jembatan Reyot
jawa barat
Pemprov Jabar Siap Hadapi Gugatan Pimpinan Pesantren Al-Zaytun
Pemprov Jabar Siap Hadapi Gugatan Pimpinan Pesantren Al-Zaytun
jawa barat
Hadiri PKN ll Angkatan XXVII: Wagub Uu: Kalau Kita Diam Tidak Tambah Ilmu, Kita Ketinggalan
Hadiri PKN ll Angkatan XXVII: Wagub Uu: Kalau Kita Diam Tidak Tambah Ilmu, Kita Ketinggalan
jawa barat
Hadapi Ancaman Kekeringan, Dinas Sumber Daya Air Jabar Prioritaskan Antisipasi Gagal Panen
Hadapi Ancaman Kekeringan, Dinas Sumber Daya Air Jabar Prioritaskan Antisipasi Gagal Panen
jawa barat
Ridwan Kamil Ajak Anak Muda Berinovasi untuk Penuhi Kebutuhan Pangan 50 Juta Masyarakat Jabar
Ridwan Kamil Ajak Anak Muda Berinovasi untuk Penuhi Kebutuhan Pangan 50 Juta Masyarakat Jabar
jawa barat
HealthHeroes Nutrihunt, Aplikasi Baru yang Bantu Pindai Kandungan Nutrisi Makanan
HealthHeroes Nutrihunt, Aplikasi Baru yang Bantu Pindai Kandungan Nutrisi Makanan
jawa barat
Lewat Kredit BJB Mesra, Kang Emil Bantu Tingkatkan Perekonomian 15.000 Orang di Jabar
Lewat Kredit BJB Mesra, Kang Emil Bantu Tingkatkan Perekonomian 15.000 Orang di Jabar
jawa barat
Bagikan artikel ini melalui
Oke