KOMPAS.com - Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Agus Fatoni menegaskan bahwa penghargaan yang diterimanya dari Badko Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel) akan menjadi motivasi untuk terus berdedikasi dalam memimpin daerah.
"Saya mengucapkan terima kasih atas penghargaan ini dari Badko HMI. Ini merupakan suatu penghargaan yang menjadi motivasi bagi saya untuk terus berdedikasi, berjuang tanpa kenal lelah untuk memperhatikan kepemudaan, kesosialan, dan bidang pemuda lainnya, (termasuk) dalam bidang pemerintahan," ujarnya dalam siaran pers yang diterima Kompas.com pada Rabu (3/4/2024).
Fatoni juga menyebut penghargaan tersebut sebagai motivasi untuk bekerja keras dan mengabdi kepada negara, terutama dalam bidang pendidikan, kepemudaan, dan sosial masyarakat.
Baca juga: Yudi Latif: Politik Punya Tugas Transformasi Sosial Masyarakat, Bukan demi Kuasa
Pernyataan tersebut disampaikan Fatoni saat menerima penghargaan dari Badko HMI Sumbagsel di Griya Agung, Palembang, Sumsel, Selasa (2/4/2024). Penghargaan ini merupakan pertama kalinya diberikan oleh Badko HMI Sumsel kepada seorang kepala daerah di Sumbagsel.
Ketua Umum (Ketum) Badko HMI Sumbagsel Dede Irawan mengatakan bahwa Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni menjadi orang pertama yang menerima penghargaan di wilayah Sumbagsel.
Penghargaan tersebut merupakan bentuk apresiasi kepada Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni atas dedikasinya terhadap pembangunan pemuda dan sosial masyarakat di Sumsel.
Badko HMI Sumbagsel menilai Agus Fatoni sebagai seorang pemimpin yang sangat peduli terhadap sosial masyarakat.
Baca juga: Wapres: Integritas Hakim Penjaga Keadilan yang Lahirkan Rasa Aman dalam Masyarakat
"Kami melihat kriteria daripada sumbangsih (yang diberikan Pj Gubernur Sumsel) terhadap pembangunan sumber daya manusia (SDM) dan sosial masyarakat sangat aktif. Oleh karena itu, selaku organisasi kepemudaan, khususnya dari HMI sebagai sentral di wilayah Sumbagsel, kami memberikan penghargaan ini kepada bapak (Agus Fatoni)," jelas Dede.
Ia berharap bahwa sumbangsih yang telah diberikan selama memimpin Sumsel dapat memberikan motivasi bagi Pj Gubernur Sumsel dalam membangun SDM di daerah tersebut.
Selain itu, Dede juga mencatat bahwa Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni, yang juga menjabat sebagai Direktur Jenderal (Dirjen) Bina Keuangan Daerah (Keuda) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), berbeda dengan kepala daerah lainnya.
Baca juga: Tahun Ini, Wilayah Sumbagsel Bakal Eksplorasi 24 Sumur Migas
HMI Sumbagsel percaya bahwa Agus Fatoni sudah terbiasa memikirkan kepentingan orang banyak, bukan hanya dalam skala provinsi tetapi juga nasional.
"Karena sisi lain bapak (Agus Fatoni) tidak hanya sebagai Pj Gubernur Sumsel saat ini, tetapi juga sebagai Dirjen Keuangan Daerah di Kemendagri. Artinya, kami berharap bahwa apa yang telah HMI berikan dapat menjadi bagian dari pemikiran dan motivasi bapak untuk memperhatikan daerah lain, dalam skala nasional," ujar Dede.
Ia menyebut perbedaan utama dari Pj Gubernur Sumsel dengan yang lainnya adalah bahwa ia tidak hanya mewakili satu provinsi, tetapi juga mewakili seluruh Indonesia.