Ekonomi Sumsel Capai 58,18 Persen, Didominasi Sektor Pertambangan dan Penggalian

Kompas.com - 09/08/2023, 14:19 WIB
Dwi NH,
A P Sari

Tim Redaksi

Gubernur Sumsel Herman Deru dan Mentan SYL dalam acara tanam padi perdana Gerakan Nasional Tanam Padi El Nino di Desa Pelabuhan Dalam, Kabupaten Ogan Ilir, Sumsel, Senin (7/8/2023).DOK. Pemprov Sumsel Gubernur Sumsel Herman Deru dan Mentan SYL dalam acara tanam padi perdana Gerakan Nasional Tanam Padi El Nino di Desa Pelabuhan Dalam, Kabupaten Ogan Ilir, Sumsel, Senin (7/8/2023).

KOMPAS.com - Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) Moh Wahyu Yulianto mengatakan, perekonomian Sumsel masih didominasi oleh lapangan usaha pertambangan dan penggalian sebesar 27,12 persen.

Kemudian, diikuti oleh industri pengolahan sebesar 17,55 persen serta pertanian kehutanan, dan perikanan sebesar 13,51 persen.

“Peranan ketiga lapangan usaha tersebut dalam perekonomian Sumsel mencapai 58,18 persen. Perekonomian Sumsel berdasarkan besaran produk domestik regional bruto (PDRB) atas dasar harga berlaku triwulan II-2023 mencapai Rp 158,88 triliun dan atas dasar harga konstan 2010 mencapai Rp 90,59 triliun,” kata Yulianto dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Rabu (9/8/2023).

Baca juga: Dongkrak Pertumbuhan Ekonomi, BI Update Insentif Likuiditas Perbankan

Wahyu mengungkapkan, ekonomi Sumsel mengalami pertumbuhan sebesar 4,57 persen quarter-to-quarter (q-to-q ) per triwulan II-2023 dibandingkan periode yang sama sebelumnya.

Dari sisi produksi, lapangan usaha administrasi pemerintahan, pertahanan dan jaminan sosial wajib mengalami pertumbuhan tertinggi sebesar 25,86 persen.

Sementara dari sisi pengeluaran, komponen pengeluaran konsumsi pemerintah (PK-P) mengalami pertumbuhan tertinggi sebesar 40,38 persen.

Baca juga: Konsumsi Rokok Terus Sumbang Kemiskinan di Indonesia

Ekonomi Sumsel tumbuh 5,24 persen pada triwulan II-2023

Gubernur Sumsel Herman Deru bersama Mentan SYL dalam acara tanam padi perdana Gerakan Nasional Tanam Padi El Nino di Desa Pelabuhan Dalam, Kabupaten Ogan Ilir, Sumsel, Senin (7/8/2023).DOK. Pemprov Sumsel Gubernur Sumsel Herman Deru bersama Mentan SYL dalam acara tanam padi perdana Gerakan Nasional Tanam Padi El Nino di Desa Pelabuhan Dalam, Kabupaten Ogan Ilir, Sumsel, Senin (7/8/2023).

BPS Sumsel juga mencatat, ekonomi provinsi Sumsel pada triwulan II-2023 mengalami pertumbuhan sebesar 5,24 persen year-on-year (yoy) dibanding triwulan II-2022.

Dari sisi produksi, lapangan usaha penyediaan akomodasi dan makan minum mengalami pertumbuhan tertinggi sebesar 12,91 persen.

Sementara dari sisi pengeluaran, pertumbuhan tertinggi terjadi pada komponen pengeluaran konsumsi lembaga non profit yang melayani rumah tangga (PK-LNPRT) yaitu sebesar 9,48 persen.

Yulianto mengungkapkan, pertumbuhan ekonomi di Sumsel terjadi pada hampir semua lapangan usaha, kecuali jasa kesehatan dan pengadaan air yang mengalami kontraksi masing-masing sebesar 3,15 persen dan 2,71 persen.

Baca juga: 13 Bahaya Makanan Cepat Saji untuk Kesehatan yang Pantang Disepelekan

“Lapangan usaha yang mengalami pertumbuhan tertinggi adalah penyediaan akomodasi dan makan minum sebesar 12,91 persen,” tuturnya.

Kemudian, lanjut dia, diikuti administrasi pemerintahan sebesar 10,94 persen, pertambangan dan penggalian sebesar 10,36 persen.

Untuk perdagangan besar dan eceran, reparasi mobil dan sepeda motor sebesar 8,13 persen serta informasi dan komunikasi sebesar 7,08 persen,

Sementara itu, lapangan usaha industri pengolahan dan pertanian kehutanan dan perikanan yang memiliki peran dominan mengalami pertumbuhan masing-masing sebesar 2,14 persen dan 1,97 persen.

Baca juga: Menteri Sandiaga Kunjungi 2 Pesantren di Jombang, Dorong Santri Buka Usaha Industri Halal

Ekonomi Sumsel tumbuh 5,17 persen pada semester I-2023

Pada kesempatan tersebut, Yulianto mengatakan, pertumbuhan ekonomi Sumsel pada semester I-2023 terhadap semester I-2022 cemester to cemester (c-to-c) mengalami pertumbuhan sebesar 5,17 persen.

Pertumbuhan tersebut terjadi pada hampir semua lapangan usaha kecuali pengadaan air yang terkontraksi sebesar 1,87 persen.

“Lapangan usaha penyediaan akomodasi dan makan minum tumbuh signifikan sebesar 13,02 persen,” imbuh Yulianto.

Baca juga: IKN Nusantara Disiapkan Jadi Wisata, Akomodasi dan Akses Terus Dibangun

Kemudian, lanjut dia, diikuti transportasi dan pergudangan sebesar 10,04 persen, informasi dan komunikasi sebesar 8,98 persen, administrasi pemerintah sebesar 8,98 persen, serta perdagangan besar dan eceran serta reparasi mobil dan sepeda motor sebesar 8,38 persen.

Yulianto menyampaikan bahwa pertambangan dan penggalian yang memiliki peran dominan tumbuh sebesar 8,14 persen.

“Sedangkan industri pengolahan serta pertanian, kehutanan dan perikanan masing-masing tumbuh sebesar 2,72 persen dan 2,56 persen,” ujarnya.

Terkini Lainnya
Mendagri Umumkan Pj Gubernur Terbaik Se-Indonesia, Pj Sumsel Elen Setiadi Terbaik Kedua
Mendagri Umumkan Pj Gubernur Terbaik Se-Indonesia, Pj Sumsel Elen Setiadi Terbaik Kedua
Sumsel
Elen Setiadi Dilantik Jadi Pj Gubernur Sumsel, Mendagri Tito Berikan Pesan Ini
Elen Setiadi Dilantik Jadi Pj Gubernur Sumsel, Mendagri Tito Berikan Pesan Ini
Sumsel
Jokowi Disambut Hangat Pj Gubernur dan Warga Sumsel, Ini Agenda Kunkernya
Jokowi Disambut Hangat Pj Gubernur dan Warga Sumsel, Ini Agenda Kunkernya
Sumsel
Bangun Ketahanan Pangan Melalui Sekolah, Pemprov Sumsel dan BI Gencarkan Program GSMP Goes to School
Bangun Ketahanan Pangan Melalui Sekolah, Pemprov Sumsel dan BI Gencarkan Program GSMP Goes to School
Sumsel
Konsisten Kelola Keuangan secara Transparan, Pemprov Sumsel Raih Opini WTP 10 Kali Berturut-turut
Konsisten Kelola Keuangan secara Transparan, Pemprov Sumsel Raih Opini WTP 10 Kali Berturut-turut
Sumsel
Harvesting Gernas BBI-BBWI 2024, Ada Layanan Sertifikasi Halal Gratis hingga Pelatihan UMKM
Harvesting Gernas BBI-BBWI 2024, Ada Layanan Sertifikasi Halal Gratis hingga Pelatihan UMKM
Sumsel
Optimalisasi Lahan Rawa Seluas 98.400 Hektare, Pemprov Sumsel Optimistis Target Produksi 3,1 Ton GKG Tercapai
Optimalisasi Lahan Rawa Seluas 98.400 Hektare, Pemprov Sumsel Optimistis Target Produksi 3,1 Ton GKG Tercapai
Sumsel
Pj Gubernur Sumsel: Kami akan Kembalikan Kejayaan Bumi Sriwijaya
Pj Gubernur Sumsel: Kami akan Kembalikan Kejayaan Bumi Sriwijaya
Sumsel
Rajin Munculkan Inovasi dan Terobosan, Pj Gubernur Sumsel Terima Penghargaan dari PDN
Rajin Munculkan Inovasi dan Terobosan, Pj Gubernur Sumsel Terima Penghargaan dari PDN
Sumsel
Hari Jadi Ke-78 Sumsel, Pemprov Serahkan Berbagai Bantuan untuk Panti Asuhan hingga Ponpes 
Hari Jadi Ke-78 Sumsel, Pemprov Serahkan Berbagai Bantuan untuk Panti Asuhan hingga Ponpes 
Sumsel
Warisan Budaya Sriwijaya Berjaya: Dekranasda Sumsel Juara Umum Dekranas 2024
Warisan Budaya Sriwijaya Berjaya: Dekranasda Sumsel Juara Umum Dekranas 2024
Sumsel
Hadiri HUT Ke-44 Dekranas, Pj Ketua Dekranasda Sumsel Dorong Perajin Hasilkan Karya Terbaik
Hadiri HUT Ke-44 Dekranas, Pj Ketua Dekranasda Sumsel Dorong Perajin Hasilkan Karya Terbaik
Sumsel
HUT Ke-78 Sumsel, Ketua DPRD Berikan Apresiasinya kepada Pj Agus Fatoni
HUT Ke-78 Sumsel, Ketua DPRD Berikan Apresiasinya kepada Pj Agus Fatoni
Sumsel
Kembangkan Potensi Pertanian di Sumsel, Pj Gubernur Fatoni Berupaya Perkuat Sinergi dengan Pupuk Indonesia
Kembangkan Potensi Pertanian di Sumsel, Pj Gubernur Fatoni Berupaya Perkuat Sinergi dengan Pupuk Indonesia
Sumsel
Sumsel Dikenal Jadi Daerah Zero Conflict, Pj Gubernur Minta Dukungan TNI Amankan Pilkada 2024
Sumsel Dikenal Jadi Daerah Zero Conflict, Pj Gubernur Minta Dukungan TNI Amankan Pilkada 2024
Sumsel
Bagikan artikel ini melalui
Oke