KOMPAS.com – Penjabat (Pj) Gubernur Sulawesi Selatan ( Sulsel) Zudan Arif Fakrulloh memberikan apresiasi terhadap Tentara Nasional Indonesia ( TNI) yang telah membantu pemerintah daerah (pemda) dalam meningkatkan ketahanan pangan di Kabupaten Pinrang.
Adapun TNI berperan ke dalam pelaksanaan beberapa program, di antaranya optimalisasi lahan rawa seluas 500 hektar serta penerapan teknologi drone untuk pemupukan dan pemantauan.
Menanggapi hal tersebut, Pj Gubernur Zudan berharap kolaborasi yang dilakukan TNI dengan pemda ini dapat menjadi pilot project yang mampu diterapkan di berbagai daerah di Indonesia, sebagai upaya membentuk pertanian modern.
Terlebih, Kabupaten Pinrang merupakan salah satu daerah yang paling cepat menerapkan inisiatif tersebut.
Baca juga: Sejumlah Jemaah Haji Sulsel Merasa Ditipu Travel, Berhaji Mengantongi Visa Ziarah
Selain itu, kata Zudan, kerja sama yang dilakukan TNI dengan pemda ini juga diharapkan dapat turut memperkuat ketahanan pangan nasional.
Berkaitan dengan optimalisasi lahan, Zudan mengatakan bahwa optimalisasi lahan tersebut dapat ditingkatkan kembali, dari lahan 500 hektar menjadi 5.000 hektar. Hal ini bertujuan agar masa panen dapat meningkat menjadi dua kali dalam setahun.
"Panglima Kodam (Pangdam) sudah mendukung penuh dan nanti akan terus ditingkatkan bersama dengan Kementerian Pertanian (Kementan),” ujar Zudan dalam keterangan persnya, Jumat (28/6/2024).
“Program Kementan kami terapkan penuh di sini. Kami berharap Sulawesi Selatan menjadi pilot project pertanian dengan teknologi modern, dengan meningkatkan hasil panen berlipat-lipat," imbuhnya.
Baca juga: Terungkap Sosok Kapolsek yang Dicopot Terkait Judi, Kapolda Sulsel Dapat Laporan Langsung Masyarakat
Pernyataan tersebut disampaikan Zudan saat menghadiri panen padi optimalisasi lahan rawa di Kabupaten Pinrang, Jumat.
Sementara itu, Pangdam XIV Hasanuddin Bobby Rinal Makmun menyebut, akan mengawal segala program yang menjadi prioritas pemerintah, termasuk ketahanan pangan.
"Karena ini memang bagian program unggulan yang di TNI Angkatan Darat juga. Sehingga harapan saya ketika ada tugas optimalisasi lahan di tempat lain kami pasti akan dukung penuh," ucap Bobby.