Apresiasi Pertumbuhan Koperasi di Siak, Bupati Alfedri Ingatkan Pentingnya Digitalisasi

Kompas.com - 23/08/2024, 15:57 WIB
Inang Sh ,
A P Sari

Tim Redaksi

Bupati Siak Alfedri dalam Peringatan Hari Koperasi Indonesia ke-77 Tingkat Kabupaten Siak Tahun 2024 bertema ?Koperasi Sebagai Ekosistem Untuk Konsolidasi, Akselerasi dan Eskalasi Ekonomi Mikro Kecil, Jum'at (23/7/2024).DOK. Humas Pemkab Siak Bupati Siak Alfedri dalam Peringatan Hari Koperasi Indonesia ke-77 Tingkat Kabupaten Siak Tahun 2024 bertema ?Koperasi Sebagai Ekosistem Untuk Konsolidasi, Akselerasi dan Eskalasi Ekonomi Mikro Kecil, Jum'at (23/7/2024).

KOMPAS.com - Bupati Siak Alfedri mengapresiasi geliat pertumbuhan, kemajuan, dan perkembangan signifikan koperasi di Kabupaten Siak yang menjadi pertanda perekonomian masyarakat tumbuh.

"Peran penting koperasi tampak dari aktivitas anggota serta pengurus berkelanjutan membuka peluang inovasi melalui terobosan mempercepat pertumbuhan usaha," katanya.

Dia mengatakan itu dalam Peringatan Hari Koperasi Indonesia ke-77 Tingkat Kabupaten Siak Tahun 2024 bertema “Koperasi Sebagai Ekosistem Untuk Konsolidasi, Akselerasi dan Eskalasi Ekonomi Mikro Kecil”, Jumat (23/7/2024).

Alfedri mengatakan, banyak peluang usaha baru yang bisa ditawarkan kepada konsumen dan produsen koperasi dengan seiringnya tantangan globalisasi dan digitalisasi.

Menurutnya, tantangan yang dihadapi dunia perkoperasian saat ini tidak hanya sekedar mengubah cara berbisnis dengan memanfaatkan perkembangan teknologi digital dan inovasi saja. 

Baca juga: Dari Bangunan Terbengkalai, Tangsi Belanda Siak Jadi Tempat Wisata Menarik 

“Namun, Hari Koperasi tahun ini menjadi momentum menghadirkan visi baru ditengah perubahan sosial-ekonomi yang sangat dinamis," katanya dalam siaran pers, Jumat.

Adapun pada Juli 2024, tercatat 264 koperasi yang terverifikasi administrasi pada Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah RI dan ada 194 Koperasi yang aktif dan telah melakukan laporan Rapat Anggota Tahunan (RAT) Koperasi se-Kabupaten Siak.

Tampak hadiri dalam acara itu Wakil Bupati Siak Husni Merza, pengurus koperasi, koperasi unit desa (KUD), dan pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) serta perusahaan dan penghulu kampung.

Pada kesempatan itu, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Siak memberikan penghargaan kepada koperasi terinovatif diraih Koperasi Tunas Muda Kecamatan Dayun, dan koperasi terbaik pemasaran diraih KUD Karya Tani Kecamatan Kerinci Kanan.

Kemudian, koperasi terbaik dalam simpan pinjam diraih Koperasi Mitra Sejahtera Mandiri Kecamatan Tualang dan koperasi karyawan terbaik diraih Koperasi Karyawan Rokan Berseri.

Baca juga: Lewat Perda Siak Hijau, Bupati Alfedri: Semangat Jaga Alam dan Lingkungan

Selanjutnya, koperasi terbaik jenis konsumen diraih Koperasi Syariah Tandan Mas Jaya Kecamatan Dayun, koperasi dengan rapat anggota tahunan (RAT) tercepat diraih Koperasi Karyawan Islamic Center Madinatul Ulum Kecamatan Siak.

Terkini Lainnya
Bupati Siak Dukung Pembangunan Ruang Kelas Baru di Ponpes Jabal Nur Kandis
Bupati Siak Dukung Pembangunan Ruang Kelas Baru di Ponpes Jabal Nur Kandis
Siak
Pemkab Siak Terima Penghargaan Peduli Pelayanan dan Keterbukaan Informasi Publik
Pemkab Siak Terima Penghargaan Peduli Pelayanan dan Keterbukaan Informasi Publik
Siak
Pimpin Apel di SMAN 1 Sungai Apit, Bupati Alfedri Tekankan Pentingnya KTP bagi Pelajar Usia 17 Tahun
Pimpin Apel di SMAN 1 Sungai Apit, Bupati Alfedri Tekankan Pentingnya KTP bagi Pelajar Usia 17 Tahun
Siak
Gelar Program Siak Melesat, Bupati Alfedri Disambut Antusias Masyarakat Tualang
Gelar Program Siak Melesat, Bupati Alfedri Disambut Antusias Masyarakat Tualang
Siak
Sukses Kelola Transportasi dengan Baik, Pemkab Siak Raih Penghargaan WTN 2024
Sukses Kelola Transportasi dengan Baik, Pemkab Siak Raih Penghargaan WTN 2024
Siak
Punya Udara Paling Bersih di Indonesia, Bupati Siak: Bukti Komitmen Kami Jaga Lingkungan.
Punya Udara Paling Bersih di Indonesia, Bupati Siak: Bukti Komitmen Kami Jaga Lingkungan.
Siak
Jabatan Penghulu dan Bapekam Kerinci Kanan Jadi 8 Tahun, Bupati Siak: Keberlanjutan Pembangunan Penting
Jabatan Penghulu dan Bapekam Kerinci Kanan Jadi 8 Tahun, Bupati Siak: Keberlanjutan Pembangunan Penting
Siak
Pemkab Siak Terima SK Biru TORA, Berikan Kepastian Hukum pada Lahan di Siak
Pemkab Siak Terima SK Biru TORA, Berikan Kepastian Hukum pada Lahan di Siak
Siak
Bupati Siak Perpanjang Masa Jabatan Penghulu dan Bapekam di Mempura Jadi 8 Tahun
Bupati Siak Perpanjang Masa Jabatan Penghulu dan Bapekam di Mempura Jadi 8 Tahun
Siak
Masa Jabatan 6 Penghulu dan 52 Bapekam Siak Diperpanjang, Bupati Alfedri: Bonus dari Pemerintah
Masa Jabatan 6 Penghulu dan 52 Bapekam Siak Diperpanjang, Bupati Alfedri: Bonus dari Pemerintah
Siak
Peringati Hari Kesatuan Gerak PKK, Bupati Alfedri Apresiasi Para Kader PKK
Peringati Hari Kesatuan Gerak PKK, Bupati Alfedri Apresiasi Para Kader PKK
Siak
Program Siak Melesat Inisiatif Bupati Alfedri Sambangi Sungai Apit
Program Siak Melesat Inisiatif Bupati Alfedri Sambangi Sungai Apit
Siak
Bupati Alfedri Buka Turnamen PLC 2024, Harap Lahir Atlet Terbaik.
Bupati Alfedri Buka Turnamen PLC 2024, Harap Lahir Atlet Terbaik.
Siak
"Bujang Kampung" di Olak, Bupati Siak Resmikan Gedung Kantor Penghulu
Siak
Siak Serindit Boat Race 2024 Dibuka, Total 27 Tim Berpartisipasi
Siak Serindit Boat Race 2024 Dibuka, Total 27 Tim Berpartisipasi
Siak
Bagikan artikel ini melalui
Oke