Usai PON XX, Pendapatan Sektor Konstruksi di Papua Meningkat hingga Rp 926 Miliar

Kompas.com - 25/10/2021, 20:00 WIB
Alifia Nuralita Rezqiana,
A P Sari

Tim Redaksi

Gubernur Papua Lukas EnembeDOK. Humas Pemerintah Provinsi Papua Gubernur Papua Lukas Enembe

KOMPAS.com – Gubernur Papua Lukas Enembe melalui juru bicaranya Muhammad Rifai Darus menyampaikan, pascapelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX 2021, berbagai sektor industri mengalami peningkatan.

Sektor konstruksi mengalami peningkatan 4,2 hingga 5 persen atau setara Rp 778 miliar hingga Rp 926 miliar. Sektor ini menjadi sektor yang paling terdampak usai pelaksanaan PON XX 2021.

Selanjutnya, sektor transportasi dan pergudangan mengalami peningkatan sebesar Rp 71 miliar hingga Rp 110 miliar.

Disebutkan Rifai, sektor usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di Papua juga mengalami peningkatan pendapatan hingga 60 persen.

Adapun pendapatan dari sektor tambang yang menjadi andalan Papua juga ikut meningkat Rp 52 miliar hingga Rp 110 miliar.

Baca juga: UPDATE Covid-19 di Sulteng, Sultra, Maluku, Malut, Papua, dan Papua Barat 25 Oktober 2021

"Data-data tersebut dapat dipertanggungjawabkan karena dikeluarkan oleh Kantor Perwakilan Bank Indonesia Papua," kata Rifai dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Senin (25/10/2021).

Menurutnya, peningkatan pendapatan pada berbagai sektor industri tersebut menjadi bukti bahwa Papua mampu meningkatkan pendapatan di luar sektor tambang.

Sebagai informasi, dengan pencapaian peningkatan pendapatan tersebut, tercatat Pendapatan Daerah Regional Bruto ( PDRB) Papua usai PON meningkat sebesar Rp 1,5 triliun.

“Saya sangat bahagia atas sejumlah capaian tersebut. Hal (ini) semakin mempertebal aspek sukses yang kami kejar selama PON XX, yakni sukses ekonomi,” katanya.

Baca juga: Kesembuhan Covid-19 di Papua Capai 96,7 Persen, Masyarakat Diminta Tak Lengah

Lebih lanjut, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua berharap bahwa perekonomian Papua akan terus tumbuh.

“Tidak hanya semata karena sektor tambang, tetapi juga karena sektor nontambang. Barang apa jadi, torang bisa,” tutur Rifai.

Terkini Lainnya
HUT Ke-73 Provinsi Papua, Lukas Enembe Resmikan Kantor Gubernur Papua dan 8 Bangunan Lain
HUT Ke-73 Provinsi Papua, Lukas Enembe Resmikan Kantor Gubernur Papua dan 8 Bangunan Lain
Papua
Menuju Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik, Pemprov Papua Terapkan Tanda Tangan Elektronik
Menuju Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik, Pemprov Papua Terapkan Tanda Tangan Elektronik
Papua
Permudah Akses Belajar, Pemprov Papua Hadirkan Internet Gratis di Perkampungan Jayapura
Permudah Akses Belajar, Pemprov Papua Hadirkan Internet Gratis di Perkampungan Jayapura
Papua
Antisipasi Dampak Psikososial Pascabencana, Pemprov Papua Siagakan 360 Relawan
Antisipasi Dampak Psikososial Pascabencana, Pemprov Papua Siagakan 360 Relawan
Papua
Pemprov Papua Cek Kondisi Sapi Kurban dari Presiden Jokowi
Pemprov Papua Cek Kondisi Sapi Kurban dari Presiden Jokowi
Papua
Pemprov Papua Berharap Pemda Hidupkan PMI yang Konsisten Jalankan Misi Kemanusiaan
Pemprov Papua Berharap Pemda Hidupkan PMI yang Konsisten Jalankan Misi Kemanusiaan
Papua
Pemprov Papua Kerahkan 96 Nakes untuk Cek Kondisi Hewan Kurban Jelang Idul Adha
Pemprov Papua Kerahkan 96 Nakes untuk Cek Kondisi Hewan Kurban Jelang Idul Adha
Papua
Wujudkan Pemerintahan yang Bersih dan Akuntabel, Pemprov Papua Maksimalkan Sistem E-Government
Wujudkan Pemerintahan yang Bersih dan Akuntabel, Pemprov Papua Maksimalkan Sistem E-Government
Papua
Dorong Pertumbuhan Industri, Pemprov Papua Akan Bangun PLTA Berkapasitas 100 MW di Jayawijaya
Dorong Pertumbuhan Industri, Pemprov Papua Akan Bangun PLTA Berkapasitas 100 MW di Jayawijaya
Papua
Kejar Target Perekaman E-KTP Wilayah Meepago, Pemprov Papua Buka Layanan di Paniai
Kejar Target Perekaman E-KTP Wilayah Meepago, Pemprov Papua Buka Layanan di Paniai
Papua
Ujaran Kebencian Jelang Pemilu 2024 Meningkat, Masyarakat Papua Diimbau Lakukan Hal Ini
Ujaran Kebencian Jelang Pemilu 2024 Meningkat, Masyarakat Papua Diimbau Lakukan Hal Ini
Papua
Lestarikan Lingkungan, Pemprov Papua Tanam 1.000 Pohon Sagu di Jayapura
Lestarikan Lingkungan, Pemprov Papua Tanam 1.000 Pohon Sagu di Jayapura
Papua
Pemprov Papua Audiensi dengan Kementerian KP, Perda RZWP3K Papua Disetujui
Pemprov Papua Audiensi dengan Kementerian KP, Perda RZWP3K Papua Disetujui
Papua
Kontingen Papua Dilepas ke Peparnas XVI, Gubernur Enembe: Atlet Disabilitas Bisa Capai Hasil Tertinggi
Kontingen Papua Dilepas ke Peparnas XVI, Gubernur Enembe: Atlet Disabilitas Bisa Capai Hasil Tertinggi
Papua
Peringati Sumpah Pemuda, Pemprov Papua Minta Milenial Bantu Perekonomian Daerah
Peringati Sumpah Pemuda, Pemprov Papua Minta Milenial Bantu Perekonomian Daerah
Papua
Bagikan artikel ini melalui
Oke