PON XX, Pebalap Papua Raih 3 Emas di Road Race, Gubernur Enembe: Ini berkat Doa Bersama

Kompas.com - 07/10/2021, 09:33 WIB
Dwi NH,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

Gubernur Papua Lukas Enembe menyerahkan medali emas kepada atlet Papua pemenang kelas modifikasi beregu PON Papua di Sirkuit Balap Motor Tanah Miring, Merauke
DOK. Humas Pemprov Papua Gubernur Papua Lukas Enembe menyerahkan medali emas kepada atlet Papua pemenang kelas modifikasi beregu PON Papua di Sirkuit Balap Motor Tanah Miring, Merauke

KOMPAS.com – Gubernur Papua Lukas Enembe mengaku bangga atas raihan para pebalapnya yang berhasil menyabet tiga dari empat medali emas dan dua perunggu dalam cabang olahraga (cabor) road race di Pekan Olahraga Nasional ( PON) XX 2021.

Pernyataan tersebut disampaikan juru bicara (jubir) Gubernur Papua Muhammad Rifai Darus usai Lukas Enembe menghadiri dan mengalungkan semua medali emas PON XX 2021 kepada para pebalap di Sirkuit Balap Motor Tanah Miring, Merauke.

"Pak Gubernur merasa bangga atas raihan para atlet Papua di cabor road race ini. Menurutnya, perolehan tiga medali emas juga berkat doa bersama dan merupakan karunia dari Tuhan Yang Maha Esa sehingga Papua bisa berprestasi," imbuhnya dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Kamis (7/10/2021).

Adapun ketiga medali emas yang diraih itu disumbangkan oleh Boy Arby Febri dan Gupita Kresna di kelas modifikasi beregu 150 centimeter cubic (CC), Ahwin Sanjaya kelas modifikasi perorangan, dan Fahmi Basam yang turun di kelas standar perorangan,

Baca juga: DKI Jakarta Tambah 1 Medali Emas dari Cabor Sepatu Roda di PON Papua

Sementara itu, dua medali perunggu diperoleh Boy Arby Febri yang turun di kelas modifikasi perseorangan dan Fahmi Basam beserta Muhammad Nicky Hayden yang turun di kelas standar beregu 150 CC.

Dalam kesempatan tersebut, Jubir Gubernur Papua Rifai menyampaikan bahwa Lukas Enembe turut mengucapkan terima kasih kepada semua panitia Sub Pengurus Besar (PB) PON.

Baca juga: 5 Tempat Wisata di Sekitar Stadion Lukas Enembe PON XX Papua 2021

Tak hanya itu, Gubernur Enembe juga menekankan agar pihak terkait dapat memberikan seluruh pelayanan terbaik kepada para tamu.

"Berikan catatan baru bagi seluruh kontingen yang datang ke Papua. Dengan begitu, mereka kembali dengan cerita yang baik tentang Papua," kata Rifai.

Tak lupa, Gubernur Enembe mengimbau kepada semua pihak untuk mengutamakan protokol kesehatan (prokes).

Terlebih lagi, adanya atlet yang sudah positif Covid-19 bersama panitia pelaksana yang saat ini tengah menjalani isolasi mandiri (isoman).

Baca juga: PON XX Akan Digelar di Tengah Pandemi, Pemerintah Siapkan Skenario jika Ada Atlet Positif Covid-19

“Jangan lupa setiap datang ke arena agar menggunakan masker, jaga jarak. Dengan demikian, event PON bisa mencegah penularan Covid-19 dan tidak melahirkan klaster baru pasca-pekan olahraga berakhir," imbuh Rifai.

Pada kesempatan yang sama, atlet bermotor Papua Ahwin Sanjaya mengaku bangga karena dapat menyumbangkan emas bagi Papua.

"Saya sangat senang karena bisa mencapai target. Kami sebagai tuan rumah punya target besar dan bisa tercapai. Perasaan saya senang dan terima kasih kepada masyarakat Papua yang memberikan dukungan kepada kami, termasuk pelatih, tim mekanik, dan teman-teman semua," katanya.

Baca juga: Burung Cenderawasih, Maskot PON XX 2021 Papua yang Suka Dansa

PON XX 2021 Papua

PON XX 2021 Papua telah dibuka secara resmi oleh Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo (Jokowi) di Stadion Lukas Enembe, Kabupaten Jayapura, Papua, Sabtu (2/10/2021).

Sebagai pembukaan PON XX 2021, Presiden Jokowi sempat turun dari royal tribune ke panggung untuk bermain sepak bola dengan empat pemain bola asal Papua.

Salah satu pemain sepak bola terbaik di Indonesia Boaz Solossa menjadi pembawa obor raksasa berbentuk tifa di stadion dan kemudian menyalakan api.

Untuk diketahui, penyelenggaraan PON XX 2021 Papua sempat ditunda selama satu tahun karena pandemi Covid-19.

Baca juga: 2 Lifter Peraih Medali Olimpiade Tak Terbendung di PON Papua

Akhirnya PON XX 2021 Papua resmi dilaksanakan pada Rabu (22/9/2021) dan akan berakhir pada Kamis (15/10/2021).

Dalam pelaksanaannya, Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura, Merauke, dan Mimika menjadi empat klaster pergelaran PON XX.

Adapun total pertandingan PON XX Papua berjumlah 36 dengan 56 disiplin cabang olahraga. Pekan olahraga nasional ini juga diikuti 6.422 atlet untuk memperebutkan 681 medali emas.

Terkini Lainnya
HUT Ke-73 Provinsi Papua, Lukas Enembe Resmikan Kantor Gubernur Papua dan 8 Bangunan Lain
HUT Ke-73 Provinsi Papua, Lukas Enembe Resmikan Kantor Gubernur Papua dan 8 Bangunan Lain
Papua
Menuju Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik, Pemprov Papua Terapkan Tanda Tangan Elektronik
Menuju Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik, Pemprov Papua Terapkan Tanda Tangan Elektronik
Papua
Permudah Akses Belajar, Pemprov Papua Hadirkan Internet Gratis di Perkampungan Jayapura
Permudah Akses Belajar, Pemprov Papua Hadirkan Internet Gratis di Perkampungan Jayapura
Papua
Antisipasi Dampak Psikososial Pascabencana, Pemprov Papua Siagakan 360 Relawan
Antisipasi Dampak Psikososial Pascabencana, Pemprov Papua Siagakan 360 Relawan
Papua
Pemprov Papua Cek Kondisi Sapi Kurban dari Presiden Jokowi
Pemprov Papua Cek Kondisi Sapi Kurban dari Presiden Jokowi
Papua
Pemprov Papua Berharap Pemda Hidupkan PMI yang Konsisten Jalankan Misi Kemanusiaan
Pemprov Papua Berharap Pemda Hidupkan PMI yang Konsisten Jalankan Misi Kemanusiaan
Papua
Pemprov Papua Kerahkan 96 Nakes untuk Cek Kondisi Hewan Kurban Jelang Idul Adha
Pemprov Papua Kerahkan 96 Nakes untuk Cek Kondisi Hewan Kurban Jelang Idul Adha
Papua
Wujudkan Pemerintahan yang Bersih dan Akuntabel, Pemprov Papua Maksimalkan Sistem E-Government
Wujudkan Pemerintahan yang Bersih dan Akuntabel, Pemprov Papua Maksimalkan Sistem E-Government
Papua
Dorong Pertumbuhan Industri, Pemprov Papua Akan Bangun PLTA Berkapasitas 100 MW di Jayawijaya
Dorong Pertumbuhan Industri, Pemprov Papua Akan Bangun PLTA Berkapasitas 100 MW di Jayawijaya
Papua
Kejar Target Perekaman E-KTP Wilayah Meepago, Pemprov Papua Buka Layanan di Paniai
Kejar Target Perekaman E-KTP Wilayah Meepago, Pemprov Papua Buka Layanan di Paniai
Papua
Ujaran Kebencian Jelang Pemilu 2024 Meningkat, Masyarakat Papua Diimbau Lakukan Hal Ini
Ujaran Kebencian Jelang Pemilu 2024 Meningkat, Masyarakat Papua Diimbau Lakukan Hal Ini
Papua
Lestarikan Lingkungan, Pemprov Papua Tanam 1.000 Pohon Sagu di Jayapura
Lestarikan Lingkungan, Pemprov Papua Tanam 1.000 Pohon Sagu di Jayapura
Papua
Pemprov Papua Audiensi dengan Kementerian KP, Perda RZWP3K Papua Disetujui
Pemprov Papua Audiensi dengan Kementerian KP, Perda RZWP3K Papua Disetujui
Papua
Kontingen Papua Dilepas ke Peparnas XVI, Gubernur Enembe: Atlet Disabilitas Bisa Capai Hasil Tertinggi
Kontingen Papua Dilepas ke Peparnas XVI, Gubernur Enembe: Atlet Disabilitas Bisa Capai Hasil Tertinggi
Papua
Peringati Sumpah Pemuda, Pemprov Papua Minta Milenial Bantu Perekonomian Daerah
Peringati Sumpah Pemuda, Pemprov Papua Minta Milenial Bantu Perekonomian Daerah
Papua
Bagikan artikel ini melalui
Oke