Hampir Rampung, Pembangunan Venue PON XX di Mimika Sudah 90 Persen

Kompas.com - 06/05/2021, 16:12 WIB
A P Sari

Penulis

Salah satu venue yang rampung dibangun di Kabupaten Mimika. Venue ini nantinya akan digunakan untuk ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua yang berlangsung 2-15 Oktober 2021.DOK. Humas Pemprov Papua Salah satu venue yang rampung dibangun di Kabupaten Mimika. Venue ini nantinya akan digunakan untuk ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua yang berlangsung 2-15 Oktober 2021.

KOMPAS.com – Proses persiapan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua di Kabupaten Mimika sudah hampir rampung.

Pasalnya, pembangunan venue dari 12 cabang olahraga yang dilombakan di Mimika hampir seluruhnya selesai dibangun.

Ketua Harian Panitia Besar (PB) PON Yunus Wonda mengatakan, pihaknya telah mengunjungi semua venue untuk memastikan proses pembangunan.

“Sebagian besar venue, baik yang melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Mimika, APBD Papua, Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), sudah 90 rampung. Tinggal sepuluh persen, yaitu berbagai perlengkapan,” jelasnya.

Baca juga: Masih 5 Bulan, PON XX Papua Sudah Bagikan Technical Handbook

Yunus menerangkan, saat ini, hanya cabang olahraga aeromodelling yang pembangunannya belum selesai.

“Cabang aeromodelling ini butuh banyak hal untuk dipersiapkan,” ujar Yunus melalui keterangan tertulisnya, Kamis (6/5/2021).

Meski demikian, ia memastikan kesiapan venue aeromodelling akan selesai pada akhir Juli 2021.

“PB PON Papua juga tengah menyiapkan kesiapan akomodasi di Kota Timika yang telah memadai untuk seluruh kontingen yang akan datang,” imbuhnya.

Selain itu, sebut dia, pihaknya juga telah mencocokkan kesiapan panitia lokal terkait akomodasi, konsumsi, dan kelengkapan.

Baca juga: Mengenal Stadion Papua Bangkit Venue Utama PON XX Senilai Rp 1,3 Triliun, Raih 3 Rekor MURI

“Kita ingin memastikan semua beres, agar Juli nanti kita bisa lakukan tahapan lain dan pada akhir Juli bisa tes event,” ungkapnya.

Terkait pendelegasian kewenangan pelaksanaan PON, Yunus memastikan bahwa PB PON akan segera menyampaikan hal ini kepada Sub PB PON.

“Kami ingin menyatukan persepsi antara PB PON dengan Sub PB PON. Apa yang dikerjakan harus jadi satu. Kami lihat di Mimika sudah siap, sehingga akan segera mendelegasikan kewenangan kepada Sub PB PON,” paparnya.

Sebagai informasi, pelaksanaan PON XX Papua direncanakan akan berlangsung pada 2-15 Oktober 2021.

Baca juga: Tak Hanya Atlet, Warga Sekitar Venue PON XX Akan Divaksinasi Covid-19

Akan ada 37 cabang olahraga yang dilombakan, dengan penyebaran venue di empat daerah, yakni Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura, Mimika, dan Merauke.

Terdapat 12 cabang olahraga yang diselenggarakan di Kabupaten Mimika, yakni aeromodelling, terbang layang, terjun payung, atletik, bola basket 5x5, bola basket 3x3, panjat tebing, biliar, bola tangan, futsal, judo, dan tarung drajat.

Terkini Lainnya
HUT Ke-73 Provinsi Papua, Lukas Enembe Resmikan Kantor Gubernur Papua dan 8 Bangunan Lain
HUT Ke-73 Provinsi Papua, Lukas Enembe Resmikan Kantor Gubernur Papua dan 8 Bangunan Lain
Papua
Menuju Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik, Pemprov Papua Terapkan Tanda Tangan Elektronik
Menuju Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik, Pemprov Papua Terapkan Tanda Tangan Elektronik
Papua
Permudah Akses Belajar, Pemprov Papua Hadirkan Internet Gratis di Perkampungan Jayapura
Permudah Akses Belajar, Pemprov Papua Hadirkan Internet Gratis di Perkampungan Jayapura
Papua
Antisipasi Dampak Psikososial Pascabencana, Pemprov Papua Siagakan 360 Relawan
Antisipasi Dampak Psikososial Pascabencana, Pemprov Papua Siagakan 360 Relawan
Papua
Pemprov Papua Cek Kondisi Sapi Kurban dari Presiden Jokowi
Pemprov Papua Cek Kondisi Sapi Kurban dari Presiden Jokowi
Papua
Pemprov Papua Berharap Pemda Hidupkan PMI yang Konsisten Jalankan Misi Kemanusiaan
Pemprov Papua Berharap Pemda Hidupkan PMI yang Konsisten Jalankan Misi Kemanusiaan
Papua
Pemprov Papua Kerahkan 96 Nakes untuk Cek Kondisi Hewan Kurban Jelang Idul Adha
Pemprov Papua Kerahkan 96 Nakes untuk Cek Kondisi Hewan Kurban Jelang Idul Adha
Papua
Wujudkan Pemerintahan yang Bersih dan Akuntabel, Pemprov Papua Maksimalkan Sistem E-Government
Wujudkan Pemerintahan yang Bersih dan Akuntabel, Pemprov Papua Maksimalkan Sistem E-Government
Papua
Dorong Pertumbuhan Industri, Pemprov Papua Akan Bangun PLTA Berkapasitas 100 MW di Jayawijaya
Dorong Pertumbuhan Industri, Pemprov Papua Akan Bangun PLTA Berkapasitas 100 MW di Jayawijaya
Papua
Kejar Target Perekaman E-KTP Wilayah Meepago, Pemprov Papua Buka Layanan di Paniai
Kejar Target Perekaman E-KTP Wilayah Meepago, Pemprov Papua Buka Layanan di Paniai
Papua
Ujaran Kebencian Jelang Pemilu 2024 Meningkat, Masyarakat Papua Diimbau Lakukan Hal Ini
Ujaran Kebencian Jelang Pemilu 2024 Meningkat, Masyarakat Papua Diimbau Lakukan Hal Ini
Papua
Lestarikan Lingkungan, Pemprov Papua Tanam 1.000 Pohon Sagu di Jayapura
Lestarikan Lingkungan, Pemprov Papua Tanam 1.000 Pohon Sagu di Jayapura
Papua
Pemprov Papua Audiensi dengan Kementerian KP, Perda RZWP3K Papua Disetujui
Pemprov Papua Audiensi dengan Kementerian KP, Perda RZWP3K Papua Disetujui
Papua
Kontingen Papua Dilepas ke Peparnas XVI, Gubernur Enembe: Atlet Disabilitas Bisa Capai Hasil Tertinggi
Kontingen Papua Dilepas ke Peparnas XVI, Gubernur Enembe: Atlet Disabilitas Bisa Capai Hasil Tertinggi
Papua
Peringati Sumpah Pemuda, Pemprov Papua Minta Milenial Bantu Perekonomian Daerah
Peringati Sumpah Pemuda, Pemprov Papua Minta Milenial Bantu Perekonomian Daerah
Papua
Bagikan artikel ini melalui
Oke