Ingin Kerja di Luar Negeri? Pemkot Tangerang Sediakan Kelas 5 Bahasa Asing Gratis

Kompas.com - 26/04/2025, 10:02 WIB
Dwi NH,
Yohanes Enggar Harususilo

Tim Redaksi

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Tangerang menghadirkan program Kelas Bahasa Asing Gratis bagi masyarakat yang ingin bekerja di luar negeri.DOK. Pemkot Tangerang Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Tangerang menghadirkan program Kelas Bahasa Asing Gratis bagi masyarakat yang ingin bekerja di luar negeri.

KOMPAS.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang terus mendorong peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) warganya, khususnya yang ingin mengembangkan karier di kancah internasional.

Melalui Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Tangerang, Pemkot Tangerang menghadirkan program Kelas Bahasa Asing Gratis bagi masyarakat yang ingin bekerja di luar negeri.

Tersedia lima pilihan bahasa asing yang dapat diikuti, yakni Inggris, Jerman, Mandarin, Jepang, dan Korea. 

Program tersebut bertujuan membekali warga dengan kemampuan berbahasa asing sebagai modal utama dalam menghadapi pasar kerja global.

“Pemkot Tangerang ingin masyarakatnya tidak hanya menjadi penonton di era globalisasi. Dengan penguasaan bahasa asing, peluang kerja di luar negeri terbuka jauh lebih luas,” ujar Kepala Disnaker Kota Tangerang Ujang Hendra Gunawan seperti yang dikutip dari laman tangerangkota.go.id, Sabtu (26/4/2025).

Baca juga: Masjid Istiqlal Hadirkan Penerjemah Bahasa Asing dan Isyarat Saat Shalat Id

Kelas Bahasa Asing Gratis terbuka untuk umum, cukup dengan menunjukkan KTP elektronik (KTP-el) Kota Tangerang. 

Seluruh proses, mulai dari pendaftaran hingga pelatihan, diselenggarakan gratis tanpa pungutan biaya apa pun.

Selain belajar bahasa, peserta juga mendapatkan informasi seputar peluang kerja luar negeri, termasuk akses ke perusahaan-perusahaan mitra yang bekerja sama dengan Disnaker Kota Tangerang melalui berbagai program seperti job fair luar negeri.

Disnaker juga telah menjalin kerja sama dengan berbagai lembaga pelatihan profesional serta penyalur tenaga kerja luar negeri yang terverifikasi, demi memastikan kesiapan peserta dari sisi kompetensi maupun legalitas kerja.

Baca juga: Legalitas Tambang Galian C di Semarang Dipertanyakan, Warga: Nggak Ada yang Berani Lawan Bigbose

Informasi pendaftaran dan jadwal kelas dapat diakses melalui akun Instagram resmi @disnaker_kotatangerang, @blk_kotatangerang, atau @tangerang_cakapkerja.

“Ini bukan hanya soal belajar bahasa, tapi benar-benar menyiapkan warga untuk sukses di luar negeri,” tutur Ujang.

Dengan program tersebut, lanjut dia, Pemkot Tangerang berharap lebih banyak warganya mampu bersaing di pasar kerja global dan mendapatkan peluang kerja yang lebih luas di luar negeri.

Terkini Lainnya
Weekend Seru Bersama Keluarga? Yuk, Jelajahi Destinasi Favorit di Kota Tangerang
Weekend Seru Bersama Keluarga? Yuk, Jelajahi Destinasi Favorit di Kota Tangerang
Kota Tangerang
Ketika Kesempatan Bertemu Semangat, Kisah Pekerja Disabilitas Berkarier dari Job Fair Kota Tangerang
Ketika Kesempatan Bertemu Semangat, Kisah Pekerja Disabilitas Berkarier dari Job Fair Kota Tangerang
Kota Tangerang
Lidah Auto Bergoyang, Ini 5 Seblak Paling Enak di Kota Tangerang
Lidah Auto Bergoyang, Ini 5 Seblak Paling Enak di Kota Tangerang
Kota Tangerang
Pemkot Tangerang Ciptakan Iklim Investasi Kondusif Lewat Sistem Online dan Pendampingan Langsung
Pemkot Tangerang Ciptakan Iklim Investasi Kondusif Lewat Sistem Online dan Pendampingan Langsung
Kota Tangerang
Kota Tangerang Jadi Primadona Hunian Urban: Nyaman Ditinggali dan Menjanjikan untuk Investasi
Kota Tangerang Jadi Primadona Hunian Urban: Nyaman Ditinggali dan Menjanjikan untuk Investasi
Kota Tangerang
Ayo ke Kota Tangerang! Jelajahi Kekayaan Kuliner, Tradisi, dan Keragaman Budaya 
Ayo ke Kota Tangerang! Jelajahi Kekayaan Kuliner, Tradisi, dan Keragaman Budaya 
Kota Tangerang
Mengintip Wajah Baru Pasar Anyar Kota Tangerang Pascarevitalisasi
Mengintip Wajah Baru Pasar Anyar Kota Tangerang Pascarevitalisasi
Kota Tangerang
Bosan dengan Menu Lebaran? Ini Rekomendasi Kuliner di Kota Tangerang yang Wajib Dicoba
Bosan dengan Menu Lebaran? Ini Rekomendasi Kuliner di Kota Tangerang yang Wajib Dicoba
Kota Tangerang
Sempat Minta Sekolah ke Gibran, Anak 13 Tahun Ini Difasilitas Sekolah Gratis oleh Pemkot Tangerang
Sempat Minta Sekolah ke Gibran, Anak 13 Tahun Ini Difasilitas Sekolah Gratis oleh Pemkot Tangerang
Kota Tangerang
Optimalisasi IPAL TPA Rawa Kucing, Solusi Tangerang Menuju Kota Ramah Lingkungan
Optimalisasi IPAL TPA Rawa Kucing, Solusi Tangerang Menuju Kota Ramah Lingkungan
Kota Tangerang
Soal Netralitas Pilkada, Peneliti IDP-LP Nilai Pj Walkot Tangerang Bertindak Tegas
Soal Netralitas Pilkada, Peneliti IDP-LP Nilai Pj Walkot Tangerang Bertindak Tegas
Kota Tangerang
Pemkot Tangerang Raih Penghargaan atas Penanganan AIDS, Tuberculosis dan Malaria
Pemkot Tangerang Raih Penghargaan atas Penanganan AIDS, Tuberculosis dan Malaria
Kota Tangerang
Dua Hari Digelar, Pengunjung Tangerang Digital Festival Vol. 2 Sebut Serasa Nonton Konser Level Nasional
Dua Hari Digelar, Pengunjung Tangerang Digital Festival Vol. 2 Sebut Serasa Nonton Konser Level Nasional
Kota Tangerang
Festival Cisadane 2024 Dimulai, Dr Nurdin: Ayo Nikmati Hajatan Budaya, Seni, dan Karya UMKM!
Festival Cisadane 2024 Dimulai, Dr Nurdin: Ayo Nikmati Hajatan Budaya, Seni, dan Karya UMKM!
Kota Tangerang
Tak Perlu Antre dari Pagi Buta, Pelayanan Adminduk di Kota Tangerang Sudah Online
Tak Perlu Antre dari Pagi Buta, Pelayanan Adminduk di Kota Tangerang Sudah Online
Kota Tangerang
Bagikan artikel ini melalui
Oke