Bupati Aulia Ajak Masyarakat Bangun Persaudaraan dan Majukan HST

Kompas.com - 10/04/2024, 15:36 WIB
Hotria Mariana,
Sheila Respati

Tim Redaksi

Suasana penuh sukacita mewarnai shalat Idul Fitri 1445 Hijriah di Taman Dwi Warna Barabai, Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel). Dok. Pemkab HST Suasana penuh sukacita mewarnai shalat Idul Fitri 1445 Hijriah di Taman Dwi Warna Barabai, Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).

KOMPAS.com – Suasana penuh sukacita mewarnai Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah di Kabupaten Hulu Sungai Tengah ( HST), Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).

Bupati HST H Aulia Oktafiandi dan Wakil Bupati HST H Masyah Sabri bersama-sama dengan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkompinda), alim ulama, dan masyarakat melaksanakan shalat Idul Fitri di Taman Dwi Warna Barabai, Rabu (10/4/2024).

Bupati Aulia dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur dan kebahagiaan atas kemenangan Ramadhan. Beliau berharap, Idul Fitri dapat menjadi ajang untuk saling memaafkan dan kembali ke fitrah sebagai manusia yang suci.

"Semoga dengan saling memaafkan, kita kembali fitrah dan mampu membangun ukhuah (persaudaraan) yang kuat dengan saling berkunjung, berkabar, membantu, dan mengingatkan dalam kebaikan,” ujarnya dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Rabu.

Lebih lanjut, Bupati Aulia mengajak seluruh masyarakat untuk memperkuat tali persaudaraan dengan saling berkunjung, berkabar, membantu, dan mengingatkan dalam kebaikan. Ia juga berharap, partisipasi masyarakat dalam pembangunan Kabupaten HST bisa terus meningkat.

Baca juga: Indeks SPM Bidang Pendidikan HST Tertinggi Se- Kalsel, Bupati Aulia: Gambaran Pendidikan

"Semoga dengan rida Allah SWT, Bumi Murakata yang kita cintai ini dapat dibangun bersama, dijaga bersama, dan dirawat bersama demi terwujudnya cita-cita kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat," ucapnya.

Usai shalat Idul Fitri, Bupati Aulia dan jajarannya menggelar open house di Rumah Jabatan Bupati HST untuk menyambut seluruh masyarakat setempat.

Sementara itu, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan Labuan Amas Utara KH Barmawi dalam khotbahnya yang berjudul "Persaudaraan di Hari Fitri" menyampaikan bahwa Idul Fitri merupakan momen untuk kembali kepada jati diri manusia sebagai makhluk yang lemah dan membutuhkan Allah SWT.

"Dengan merayakan Idul Fitri, kita diajarkan untuk kembali kepada jati diri manusia. Kita makhluk yang lemah, sehingga kita membutuhkan Allah SWT untuk bersandar dimana saja dan kapan saja," kata KH Barmawi.

Ia juga mengingatkan bahwa Allah SWT memperlakukan manusia dengan mulia sehingga sudah sepatutnya manusia patuh dan taat beribadah kepada-Nya.

 

Terkini Lainnya
CSIRT, Langkah Strategis Pemkab HST dalam Transformasi Digital
CSIRT, Langkah Strategis Pemkab HST dalam Transformasi Digital
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Tinjau Progres MPP HST, Pjs Bupati Faried Rencanakan Soft Launching pada Desember 2024
Tinjau Progres MPP HST, Pjs Bupati Faried Rencanakan Soft Launching pada Desember 2024
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Pimpin Apel Gabungan, Pjs Bupati HST Sampaikan 4 Program Pokok Presiden Prabowo
Pimpin Apel Gabungan, Pjs Bupati HST Sampaikan 4 Program Pokok Presiden Prabowo
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Pemkab HST Gelar Upacara dan Ziarah Untuk Peringati Hari Pahlawan
Pemkab HST Gelar Upacara dan Ziarah Untuk Peringati Hari Pahlawan
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Wujudkan Pemerataan Rumah Layak Huni, Pemkab HST Jalankan Bedah Rumah di Daerah Rawa
Wujudkan Pemerataan Rumah Layak Huni, Pemkab HST Jalankan Bedah Rumah di Daerah Rawa
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Peringati Hari Sumpah Pemuda, Pjs Bupati HST Ajak Semua Pihak Dukung Pengembangan Potensi Pemuda
Peringati Hari Sumpah Pemuda, Pjs Bupati HST Ajak Semua Pihak Dukung Pengembangan Potensi Pemuda
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Pembangunan Asrama Mahasiswa Murakata di Yogyakarta Capai 43 Persen, Pjs Bupati HST: Sudah Sesuai Target
Pembangunan Asrama Mahasiswa Murakata di Yogyakarta Capai 43 Persen, Pjs Bupati HST: Sudah Sesuai Target
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Pemkab HST Gelar Bimtek Pengelolaan DTKS dan Evaluasi Perkembangan Desa serta Profil Desa
Pemkab HST Gelar Bimtek Pengelolaan DTKS dan Evaluasi Perkembangan Desa serta Profil Desa
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Pemkab HST: Kini Sudah Tidak Ada Lagi Status Desa Tertinggal di HST
Pemkab HST: Kini Sudah Tidak Ada Lagi Status Desa Tertinggal di HST
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Bantu Pemerintah Desa, Pemkab HST Gelar Sosialisasi Pelaporan Dana Desa
Bantu Pemerintah Desa, Pemkab HST Gelar Sosialisasi Pelaporan Dana Desa
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Pemkab HST Raih Predikat
Pemkab HST Raih Predikat "Sangat Baik" untuk SAKIP, Pjs Bupati Faried Ucapkan Rasa Syukur
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Tingkatkan Standardisasi Pekerja, DPUPR HST Gelar Sertifikasi Tenaga Kerja Konstruksi
Tingkatkan Standardisasi Pekerja, DPUPR HST Gelar Sertifikasi Tenaga Kerja Konstruksi
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Pimpin Apel di RSHD Barabai, Bupati HST: Berikan yang Terbaik dan Kedepankan Kemanusiaan
Pimpin Apel di RSHD Barabai, Bupati HST: Berikan yang Terbaik dan Kedepankan Kemanusiaan
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Pemkab HST Tutup Warung Remang-remang di Sungai Buluh
Pemkab HST Tutup Warung Remang-remang di Sungai Buluh
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Lewat Aplikasi Ngaji AI, Pemkab HST Bantu Perkuat Pendidikan Agama
Lewat Aplikasi Ngaji AI, Pemkab HST Bantu Perkuat Pendidikan Agama
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Bagikan artikel ini melalui
Oke