Bupati HST Pimpin Pengawasan Hewan Kurban, dari Penjualan sampai Penyembelihan

Kompas.com - 28/06/2023, 13:25 WIB
Dwi NH,
A P Sari

Tim Redaksi

Bupati Hulu Sungai Tengah (HST) Aulia Oktafiandi memimpin pengawasan hewan kurban sejak dari penjualan sampai saat penyembelihan ke kantong peternakan sapi di Desa Kadundung, Kecamatan Labuan Amas Selatan, Selasa (27/6/2023).DOK. Humas Pemkab HST Bupati Hulu Sungai Tengah (HST) Aulia Oktafiandi memimpin pengawasan hewan kurban sejak dari penjualan sampai saat penyembelihan ke kantong peternakan sapi di Desa Kadundung, Kecamatan Labuan Amas Selatan, Selasa (27/6/2023).

KOMPAS.com - Bupati Hulu Sungai Tengah (HST) Aulia Oktafiandi memimpin pengawasan hewan kurban sejak dari penjualan sampai saat penyembelihan untuk menyambut Idul Adha 1444 Hijriah (H).

Pengawasan yang dilakukan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) HST melalui Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) HST itu, salah satunya menyasar kantong peternakan sapi di Desa Kadundung, Kecamatan Labuan Amas Selatan, Selasa (27/6/2023).

Dalam kesempatan tersebut, Aulia mengatakan, pekurban harus waspada akan penyakit mulut dan kuku (PMK) serta lumpy skin disease (LSD) atau cacar pada hewan ternak.

“Pengawasan dilakukan untuk memastikan kelayakan dan kesehatan hewan kurban yang akan disembelih, untuk meminimalkan penyebaran PMK dan LSD,”ujar Aulia dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Selasa (27/6/2023).

Baca juga: Jelang Idul Adha, DKPP Jabar Temukan 6.000 Kasus Cacar Sapi

Menurutnya, tingginya kesadaran masyarakat untuk berkorban menyebabkan kebutuhan dan permintaan hewan kurban terus meningkat.

Tingginya permintaan hewan kurban menjelang Idul Adha membuat arus lalu lintas hewan meningkat. Peran pemerintah dibutuhkan untuk mengawasi arus lalu lintas hewan kurban.

Alhamdulillah hasil survei sapi-sapi di kantong peternakan Desa Kadundung bebas dari penyakit PMK dan LSD,” katanya.

Aulia berharap, transaksi jual beli sapi di Kabupaten HST bisa dipastikan merupakan sapi-sapi yang sudah sehat dan diawasi pemerintah melalui TPID.

Dengan pengawasan tersebut, kurban daging sapi dapat tersalurkan dengan baik dan aman dikonsumsi oleh masyarakat.

Baca juga: Soroti Maraknya Ujaran Kebencian, Menko PMK: Ciptakan Konflik di Berbagai Belahan Dunia

Sementara itu, Dokter Hewan Dinas Pertanian Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan Bayu Rakhmat Muslimin mengatakan, pihaknya tidak menemukan penyakit PMK dan LSD saat memeriksa hewan kurban di Desa Kadundung, Kecamatan Labuan Amas Selatan.

“Hewan kami lihat, kami pantau dan kami periksa. Alhamdulillah tidak ada ditemukan penyakit PMK dan LSD, sapi dalam kondisi baik dan sehat,” katanya.

Bayu mengatakan, pihaknya telah melakukan pemeriksaan secara umum pada hewan kurban di wilayah Kabupaten HST.

“Hewan kurban sudah kita periksa semua karena terkendala lapangan. (Kendala ini seperti) ada sapi yang baru datang atau dalam perjalanan itu yang belum kami periksa. Kemungkinan besar pada hari H atau saat akan pemotongan itu baru dilakukan pemeriksaan,”jelasnya.

Baca juga: Soroti Maraknya Ujaran Kebencian, Menko PMK: Ciptakan Konflik di Berbagai Belahan Dunia

Perlu diketahui, selain Bupati HST, acara tersebut turut dihadiri Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas (Kadis) Pertanian, Plt Kadis Ketahanan Pangan dan Perikanan, Plt Kadis Perdagangan, Kepala Bagian (Kabag) Ekonomi Sekretariat Daerah (Setda) HST, dan anggota TIPD lainnya.

Terkini Lainnya
CSIRT, Langkah Strategis Pemkab HST dalam Transformasi Digital
CSIRT, Langkah Strategis Pemkab HST dalam Transformasi Digital
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Tinjau Progres MPP HST, Pjs Bupati Faried Rencanakan Soft Launching pada Desember 2024
Tinjau Progres MPP HST, Pjs Bupati Faried Rencanakan Soft Launching pada Desember 2024
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Pimpin Apel Gabungan, Pjs Bupati HST Sampaikan 4 Program Pokok Presiden Prabowo
Pimpin Apel Gabungan, Pjs Bupati HST Sampaikan 4 Program Pokok Presiden Prabowo
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Pemkab HST Gelar Upacara dan Ziarah Untuk Peringati Hari Pahlawan
Pemkab HST Gelar Upacara dan Ziarah Untuk Peringati Hari Pahlawan
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Wujudkan Pemerataan Rumah Layak Huni, Pemkab HST Jalankan Bedah Rumah di Daerah Rawa
Wujudkan Pemerataan Rumah Layak Huni, Pemkab HST Jalankan Bedah Rumah di Daerah Rawa
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Peringati Hari Sumpah Pemuda, Pjs Bupati HST Ajak Semua Pihak Dukung Pengembangan Potensi Pemuda
Peringati Hari Sumpah Pemuda, Pjs Bupati HST Ajak Semua Pihak Dukung Pengembangan Potensi Pemuda
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Pembangunan Asrama Mahasiswa Murakata di Yogyakarta Capai 43 Persen, Pjs Bupati HST: Sudah Sesuai Target
Pembangunan Asrama Mahasiswa Murakata di Yogyakarta Capai 43 Persen, Pjs Bupati HST: Sudah Sesuai Target
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Pemkab HST Gelar Bimtek Pengelolaan DTKS dan Evaluasi Perkembangan Desa serta Profil Desa
Pemkab HST Gelar Bimtek Pengelolaan DTKS dan Evaluasi Perkembangan Desa serta Profil Desa
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Pemkab HST: Kini Sudah Tidak Ada Lagi Status Desa Tertinggal di HST
Pemkab HST: Kini Sudah Tidak Ada Lagi Status Desa Tertinggal di HST
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Bantu Pemerintah Desa, Pemkab HST Gelar Sosialisasi Pelaporan Dana Desa
Bantu Pemerintah Desa, Pemkab HST Gelar Sosialisasi Pelaporan Dana Desa
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Pemkab HST Raih Predikat
Pemkab HST Raih Predikat "Sangat Baik" untuk SAKIP, Pjs Bupati Faried Ucapkan Rasa Syukur
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Tingkatkan Standardisasi Pekerja, DPUPR HST Gelar Sertifikasi Tenaga Kerja Konstruksi
Tingkatkan Standardisasi Pekerja, DPUPR HST Gelar Sertifikasi Tenaga Kerja Konstruksi
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Pimpin Apel di RSHD Barabai, Bupati HST: Berikan yang Terbaik dan Kedepankan Kemanusiaan
Pimpin Apel di RSHD Barabai, Bupati HST: Berikan yang Terbaik dan Kedepankan Kemanusiaan
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Pemkab HST Tutup Warung Remang-remang di Sungai Buluh
Pemkab HST Tutup Warung Remang-remang di Sungai Buluh
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Lewat Aplikasi Ngaji AI, Pemkab HST Bantu Perkuat Pendidikan Agama
Lewat Aplikasi Ngaji AI, Pemkab HST Bantu Perkuat Pendidikan Agama
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Bagikan artikel ini melalui
Oke