Buka Festival Anggrek Parisj Van Borneo 2, Bupati HST: Anggrek Punya Potensi Ekonomi Menjanjikan

Kompas.com - 27/05/2023, 11:24 WIB
Mikhael Gewati

Penulis

Bupati Hulu Sungai Tengah (HST) Aulia Oktafiandi bersma 
Ketua Dewan Pengurus Cabang (DPC) Pecinta Anggrek Indonesia (PAI) HST Cheri Bayuni Budjang Aulia Oktafiandi,  Wakil Bupati HST Masyah Sabri, Unsur Forkopimda, Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW), Sekretaris Daerah Pemerintah Kabupaten (Pemkab) HST, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Pemkab HST, Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Perhubungan (DLHP) HST, Pimpinan Bank Kalsel Cabang Barabai, Ketua DPD PAI Kalsel, Ketua DPC PAI Se- Kalsel menghadiri pembukaan Festival Anggrek ?Parisj Van Borneo 2? Tahun 2023 di halaman Balai Rakyat, HST< Kalsel, Jumat (26/5/2023)DOK, Pemkab Hulu Sungai Tengah (HST) Bupati Hulu Sungai Tengah (HST) Aulia Oktafiandi bersma Ketua Dewan Pengurus Cabang (DPC) Pecinta Anggrek Indonesia (PAI) HST Cheri Bayuni Budjang Aulia Oktafiandi, Wakil Bupati HST Masyah Sabri, Unsur Forkopimda, Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW), Sekretaris Daerah Pemerintah Kabupaten (Pemkab) HST, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Pemkab HST, Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Perhubungan (DLHP) HST, Pimpinan Bank Kalsel Cabang Barabai, Ketua DPD PAI Kalsel, Ketua DPC PAI Se- Kalsel menghadiri pembukaan Festival Anggrek ?Parisj Van Borneo 2? Tahun 2023 di halaman Balai Rakyat, HST< Kalsel, Jumat (26/5/2023)

KOMPAS.com - Bupati Hulu Sungai Tengah (HST) Aulia Oktafiandi menyambut baik penyelenggaraan Festival Anggrek "Parijs Van Borneo 2".

"Apalagi anggrek memiliki potensi ekonomi yang menjanjikan sehingga membuat budidaya tanaman ini semakin berkembang," tuturnya saat membuka festival tersebut di halaman Balai Rakyat, HST, Kalimantan Selatan (Kalsel),Jumat (26/5/2023).

Ia menyatakan, penggemar anggrek yang datang dari berbagai usia dan latar belakang menjadi pasar yang sangat luas bagi pembudidayanya.

“Karena itulah saya menyambut baik diadakannya festival anggrek Parijs Van Borneo ini, sebagai upaya konservasi dan pengenalan berbagai jenis anggrek kepada masyarakat dan sebagai sarana diskusi budidaya anggrek,” ujar Bupati Aulia dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Sabtu (27/5/2023).

Bupati Aulia berharap, festival ini dapat menggugah kecintaan, kepedulian serta pelestarian anggrek alam Indonesia, khususnya Anggrek Khas Borneo.

”Mari pencinta anggrek Indonesia khususnya Dewan Pengurus Cabang (DPC) Perhimpunan Anggrek Indonesia (DAI) HST, untuk meningkatkan perannya dalam pelestarian, pembudidayaan dan pengembangan anggrek yang ada di Hulu Sungai Tengah,” katanya.

Baca juga: Peringati Hardiknas 2023, Jajaran Pemkab HST Kompak Kenakan Pakaian Adat Nusantara

Sebagai informasi, Festival Anggrek “Parisj Van Borneo 2” Tahun 2023 diselenggarkan oleh DPC Pencinta Anggrek Indonesia (PAI) HST.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Penyelenggara Festival, Masliani melaporkan, kegiatan Festival Anggrek Parisj Van Borneo 2 tahun 2023 diselenggarakan selama tiga hari dari 26-28 April 2023.

Dia mengatakan, tujuan penyelenggaraan ini adalah memperkenalkan, menumbuhkan kecintaan keanekaragaman Anggrek baik spesies maupun hybrid serta wadah komunikasi dan mengekspresikan bakat keahlian pencinta anggrek.

Lebih lanjut, Masliani mengatakan, rangkaian kegiatan festival dimulai dari Pelantikan Ketua dan Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Pencinta Anggrek Indonesia (PAI) Hulu Sungai Tengah, pameran dan bazar anggrek baik spesies maupun hybrid dan kontes anggrek.

Pelantikan pengurus DPC PAI HST 2023-2027

Pada acara tersebut Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) Pencinta Anggrek Indonesia (PAI) Kalimantan Selatan (Kalsel), Arinda Dian Susanti melantik Ketua dan Pengurus DPC PAI Hulu Sungai Tengah (HST) periode 2023-2027.

Adapun Ketua DPC PAI HST periode 2023-2027 adalah Cheri Bayuni Budjang Aulia Oktafiandi.

"Selamat dan sukses atas pelantikan ketua dan pengurus DPC PAI HST. Semoga mampu mengemban amanah dengan baik, sehingga mampu berkontribusi aktif dalam memajukan HST melalui budidaya anggrek," kata dia.

Sementara itu, Cheri Bayuni Budjang Aulia Oktafiandi mengucapkan terima kasih karena sudah diberikan kepercayaan sebagai Ketua DPC PAI Hulu Sungai Tengah periode 2023-2027.

Baca juga: Juara 1 Lomba Masak Serba Ikan Tingkat Provinsi, Kabupaten HST Akan Wakili Kalsel ke Tingkat Nasional

Agar lancar dalam menjalankan amanah yang diberikan ini, Cheri mengajak pengurus dan anggota untuk bekerja sama, bergotong royong, bahu membahu menjalankan DPC PAI HST,

Terkait Festival anggrek Parijs Van Borneo 2, Cheri mengatakan bahwa tujuan mengadakan acara ini agar masyarakat mengenal dan mencintai anggrek.

"(Dengan begitu diharapkan) akan timbul kepedulian masyarakat terhadap pelestarian anggrek Indonesia,” ujar Cheri

Acara Festival anggrek Parijs Van Borneo 2 di buka secara resmi oleh Bupati HST H Aulia Oktafiandi, ditandai dengan pemotongan pita oleh Ketua DPC PAI HST didampingi Bupati HST. Acara dilanjutkan dengan peninjauan lokasi stan festival anggrek Parijs Van Borneo 2.

Selain, Bupati HST H Aulia Oktafiandi, Ketua DPC PAI HST Cheri Bayuni Budjang Aulia Oktafiandi, dan Ketua DPD PAI Kalsel hadir pula dalam cara tersebut Wakil Bupati HST  Masyah Sabri, Unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW).

Lalu hadir pula Sekretaris Daerah Pemerintah Kabupaten (Pemkab) HST, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Pemkab HST, Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Perhubungan (DLHP) HST, Pimpinan Bank Kalsel Cabang Barabai, Ketua DPC PAI Se- Kalsel dan undangan lainnya.

Terkini Lainnya
Bazar Pariwisata dan Ekonomi Kreatif 2024 Diharapkan Bantu Tingkatkan Perekonomian HST
Bazar Pariwisata dan Ekonomi Kreatif 2024 Diharapkan Bantu Tingkatkan Perekonomian HST
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Hadiri Tradisi Batumbang Apam di Desa Pajukungan, Bupati HST Sebut Ini Tradisi Penting
Hadiri Tradisi Batumbang Apam di Desa Pajukungan, Bupati HST Sebut Ini Tradisi Penting
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Bupati Aulia Ajak Masyarakat Bangun Persaudaraan dan Majukan HST
Bupati Aulia Ajak Masyarakat Bangun Persaudaraan dan Majukan HST
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Jajaran Pemkab HST Khatamkan Al Quran Selama Ramadhan, Bupati Aulia: Terus Baca dan Amalkan Isinya
Jajaran Pemkab HST Khatamkan Al Quran Selama Ramadhan, Bupati Aulia: Terus Baca dan Amalkan Isinya
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Bimbing Mualaf di Desa Patikalain, Bupati HST: Semoga Jadi Muslim yang Baik
Bimbing Mualaf di Desa Patikalain, Bupati HST: Semoga Jadi Muslim yang Baik
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Indeks SPM Bidang Pendidikan HST Tertinggi Se- Kalsel, Bupati Aulia: Gambaran Pendidikan
Indeks SPM Bidang Pendidikan HST Tertinggi Se- Kalsel, Bupati Aulia: Gambaran Pendidikan
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Gelar Musrenbang, Bupati Aulia Ajak Semua Pihak Tingkatkan Pembangunan di HST
Gelar Musrenbang, Bupati Aulia Ajak Semua Pihak Tingkatkan Pembangunan di HST
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Resmikan 3 Fasilitas Rawat Inap di RSUD H Damanhuri, Bupati HST Harap Bisa Meminimalisasi Angka Kematian Anak
Resmikan 3 Fasilitas Rawat Inap di RSUD H Damanhuri, Bupati HST Harap Bisa Meminimalisasi Angka Kematian Anak
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Lewat Safari Ramadhan, Bupati HST Dorong Partisipasi Masyarakat dalam Pembangunan Daerah
Lewat Safari Ramadhan, Bupati HST Dorong Partisipasi Masyarakat dalam Pembangunan Daerah
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Bina Mental dan Spiritual Pejabat, Pemkab HST Kembali Gelar Tadarus Al-Quran
Bina Mental dan Spiritual Pejabat, Pemkab HST Kembali Gelar Tadarus Al-Quran
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Pertahankan Kebersihan dan Jaga Lingkungan Hidup, Pemkab HST Raih Penghargaan Adipura
Pertahankan Kebersihan dan Jaga Lingkungan Hidup, Pemkab HST Raih Penghargaan Adipura
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Terima Baznas Award 2024, Bupati HST Aulia: Ini Bukti Komitmen Kami Dukung Pengelolaan Zakat
Terima Baznas Award 2024, Bupati HST Aulia: Ini Bukti Komitmen Kami Dukung Pengelolaan Zakat
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Gelar Hiburan Wayang Banjar 6 Malam Berturut-turut, Pemkab HST Cetak Rekor Muri
Gelar Hiburan Wayang Banjar 6 Malam Berturut-turut, Pemkab HST Cetak Rekor Muri
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Rayakan HUT Ke-64 HST, Bupati Aulia: Mari Kita Ciptakan Pembangunan SDM dan Infrastruktur
Rayakan HUT Ke-64 HST, Bupati Aulia: Mari Kita Ciptakan Pembangunan SDM dan Infrastruktur
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
HST Semakin Maju di Bawah Komando Bupati Aulia, Berikut Capaiannya di Berbagai Bidang
HST Semakin Maju di Bawah Komando Bupati Aulia, Berikut Capaiannya di Berbagai Bidang
HST Muda, Makmur, Unggul, dan Dinamis
Bagikan artikel ini melalui
Oke