Ini Makna Peringatan Hari Kebangkitan Nasional bagi Masyarakat Sulut

Kompas.com - 22/05/2018, 17:50 WIB
Kurniasih Budi

Editor

Wakil Gubernur Sulawesi Utara, Steven O.E. Kandouw, menjadi inspektur upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-110 di halaman kantor Gubernur Sulawesi Utara, Senin (21/5/2018) pagi

Dok. Humas Pemprov Sulut Wakil Gubernur Sulawesi Utara, Steven O.E. Kandouw, menjadi inspektur upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-110 di halaman kantor Gubernur Sulawesi Utara, Senin (21/5/2018) pagi

KOMPAS.com - Masyarakat Sulawesi Utara diajak untuk memperkuat persatuan di tengah keberagaman yang ada di Indonesia.

“Kita hanya memiliki semangat dalam jiwa dan kesiapan mempertaruhkan nyawa, namun sejarah kemudian membuktikan bahwa semangat dan komitmen itu saja telah cukup. Asalkan kita bersatu dalam cita-cita yang sama, kemerdekaan bangsa,” kata Wakil Gubernur Sulawesi Utara, Steven O.E. Kandouw, saat menjadi inspektur upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-110, Senin (21/5/2018).

Steven Kandouw yang membacakan sambutan Menkominfo, Rudiantara, mengatakan perjuangan bangsa Indonesia untuk meraih kemerdekaan tidak mudah. 

(Baca: Olly Dondokambey Ajarkan Empat Pilar Kebangsaan di Minahasa)

Cita-cita untuk menjadi bangsa yang merdeka, yang kemudian dikenal sebagai Kebangkitan Nasional, itulah yang mengawali perjuangan anak bangsa.

Budi Utomo, kata Kandouw, merupakan sosok yang inspiratif karena telah memberikan segenap jiwa demi menciptakan persatuan bangsa.

Wakil Gubernur Sulawesi Utara, Steven O.E. Kandouw, menjadi inspektur upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-110 di halaman kantor Gubernur Sulawesi Utara, Senin (21/5/2018) pagiDok. Humas Pemprov Sulut Wakil Gubernur Sulawesi Utara, Steven O.E. Kandouw, menjadi inspektur upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-110 di halaman kantor Gubernur Sulawesi Utara, Senin (21/5/2018) pagi

Persatuan bangsa, ia melanjutkan, diibaratkan dengan sapu lidi. Persatuan bisa terjalin jika sekumpulan batang lidi itu bisa diikat dengan baik.

“Gambaran tersebut aktual sekali pada masa sekarang ini. Kita merasakan bahwa ada kekuatan-kekuatan yang berusaha merenggangkan ikatan sapu lidi kita. Kita disuguhi hasutan-hasutan yang membuat kita bertikai dan tanpa sadar mengiris ikatan yang sudah puluhan tahun menyatukan segala perbedaan tersebut,” ujarnya.

Peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) mesti menjadi momentum untuk segenap elemen bangsa bersatu.

“Momentum sekarang ini menuntut kita untuk tidak buang-buang energi untuk bertikai, namun lebih fokus pada pendidikan dan pengembangan manusia Indonesia,” katanya.

Lawan hoaks

Saat itu, perwakilan sejumlah instansi dan organisasi menandatangani deklarasi Sulawesi Utara Hebat Anti-Hoaks dan Anti-Teroris Menuju Sukses Pilkada 2018.

Selain itu, Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara menggelar lomba pakaian adat yang diikuti perangkat daerah.

Wakil Gubernur Sulawesi Utara, Steven O.E. Kandouw, menjadi inspektur upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-110 di halaman kantor Gubernur Sulawesi Utara, Senin (21/5/2018) pagiDok. Humas Pemprov Sulut Wakil Gubernur Sulawesi Utara, Steven O.E. Kandouw, menjadi inspektur upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-110 di halaman kantor Gubernur Sulawesi Utara, Senin (21/5/2018) pagi

Plt. Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian, dan Statistik Daerah (DKIPS) Sulawesi Utara, Jeti Pulu, mengatakan lomba bertujuan untuk mengingatkan kembali bahwa Indonesia bersatu dalam kebhinekaan.

"Ini menunjukan kita bersatu dalam keberbedaan. Kita punya masing-masing identitas lokal yang menyatu dalam kebersatuan kita di tingkat nasional," ujarnya.

Jasa pahlawan

Sebelumnya, Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara mengajak seluruh unsur Forum Komunikasi Daerah (Forkominda) berziarah ke Taman Makam Pahlawan Kairagi, Manado.

Wakil Gubernur Sulawesi Utara, Steven O.E. Kandouw, menjadi inspektur upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-110 di halaman kantor Gubernur Sulawesi Utara, Senin (21/5/2018) pagiDok. Humas Pemprov Sulut Wakil Gubernur Sulawesi Utara, Steven O.E. Kandouw, menjadi inspektur upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-110 di halaman kantor Gubernur Sulawesi Utara, Senin (21/5/2018) pagi

Prosesi tabur bunga diawali dengan upacara penghormatan dipimpin oleh Steven Kandouw sendiri.

Prosesi itu dilakukan di sejumlah makam pahlawan, seperti Mayjen (Purn) CJ Rantung yang menjabat Gubernur Sulawesi Utara pada periode 1985-1990 dan periode 1990-1995.

Terkini Lainnya
Sulut Ekspor Sejumlah Komoditas ke Asia Timur, Wagub Steven: Terobosan Luar Biasa
Sulut Ekspor Sejumlah Komoditas ke Asia Timur, Wagub Steven: Terobosan Luar Biasa
Sulut Maju dan Mandiri
Lolos ke PON Aceh 2024, Tim Basket Sulut Terus Berlatih
Lolos ke PON Aceh 2024, Tim Basket Sulut Terus Berlatih
Sulut Maju dan Mandiri
Minahasa Wakafest 2023 Diikuti Altet-atlet Mancanegara, Gubernur Olly: Berdampak Baik bagi Pariwisata
Minahasa Wakafest 2023 Diikuti Altet-atlet Mancanegara, Gubernur Olly: Berdampak Baik bagi Pariwisata
Sulut Maju dan Mandiri
Pemprov Sulut Raih Paritrana Award 2023, Gubernur Olly: Bukti Sinergi dengan Pemerintah Pusat
Pemprov Sulut Raih Paritrana Award 2023, Gubernur Olly: Bukti Sinergi dengan Pemerintah Pusat
Sulut Maju dan Mandiri
Pemprov Sulut Optimalkan Pergerakan Neraca Perdagangan lewat Ekspor dan Impor
Pemprov Sulut Optimalkan Pergerakan Neraca Perdagangan lewat Ekspor dan Impor
Sulut Maju dan Mandiri
Hadir di Acara Penutupan Discover North Sulawesi, Puan Terkesan Keramahan Masyarakat Sulut
Hadir di Acara Penutupan Discover North Sulawesi, Puan Terkesan Keramahan Masyarakat Sulut
Sulut Maju dan Mandiri
Lantik 5 Pj Bupati dan Walkot, Gubernur Sulut Minta Mereka Jaga Integritas dan Tak Lupa Diri
Lantik 5 Pj Bupati dan Walkot, Gubernur Sulut Minta Mereka Jaga Integritas dan Tak Lupa Diri
Sulut Maju dan Mandiri
Perayaan HUT Ke-59 Provinsi Sulut, Begini Pesan Gubernur Olly
Perayaan HUT Ke-59 Provinsi Sulut, Begini Pesan Gubernur Olly
Sulut Maju dan Mandiri
Miliki Banyak Prestasi dan Inovasi, Gubernur Olly Terima Gelar Doktor Honoris Causa dari Unsrat
Miliki Banyak Prestasi dan Inovasi, Gubernur Olly Terima Gelar Doktor Honoris Causa dari Unsrat
Sulut Maju dan Mandiri
Ziarah ke Makam Mantan Gubernur Sulut, Olly Dondokambey: Berkat Mereka, Sulut Jadi Maju dan Hebat
Ziarah ke Makam Mantan Gubernur Sulut, Olly Dondokambey: Berkat Mereka, Sulut Jadi Maju dan Hebat
Sulut Maju dan Mandiri
Gelar Discover North Sulawesi, Gubernur Olly Perkenalkan Potensi Sulut di Kancah Nasional
Gelar Discover North Sulawesi, Gubernur Olly Perkenalkan Potensi Sulut di Kancah Nasional
Sulut Maju dan Mandiri
Ziarah ke TMP Kalibata, Gubernur Sulut: Supaya Sejarah Tidak Terlupakan
Ziarah ke TMP Kalibata, Gubernur Sulut: Supaya Sejarah Tidak Terlupakan
Sulut Maju dan Mandiri
Tindak Lanjuti Investasi di KEK Likupang, Rombongan Dubes Polandia Kunjungi Sulut
Tindak Lanjuti Investasi di KEK Likupang, Rombongan Dubes Polandia Kunjungi Sulut
Sulut Maju dan Mandiri
Konas XVI FKPKB-PGI Sukses, Gubernur Sulut: Jadi Penyemangat Warga Gereja Berkarya bagi Bangsa dan Negara.
Konas XVI FKPKB-PGI Sukses, Gubernur Sulut: Jadi Penyemangat Warga Gereja Berkarya bagi Bangsa dan Negara.
Sulut Maju dan Mandiri
Kunjungan Gubernur Olly ke China Bawa Potensi Kerja Sama, dari Pengembangan PTEL hingga Inovasi Ramah Lingkungan
Kunjungan Gubernur Olly ke China Bawa Potensi Kerja Sama, dari Pengembangan PTEL hingga Inovasi Ramah Lingkungan
Sulut Maju dan Mandiri
Bagikan artikel ini melalui
Oke